Timnas U-17 Punya Peluang Lolos Fase Gugur Piala Dunia U-17

Lolos 16 besar jadi target Timnas U-17 yang masuk akal

Jakarta, IDN Times - Timnas Indonesia U-17 digadang-gadang punya peluang buat lolos ke babak 16 besar Piala Dunia U-17 2023. Hal itu dirasa cukup masuk akal karena kualitas seluruh tim di Grup A begitu merata.

Mantan kapten Indonesia di SEA Games 1991, Ferril Raymond Hattu, menilai potensi Timnas U-17 lolos terbilang besar. Dengan adanya empat slot dari peringkat tiga terbaik, Garuda Muda bisa saja menembus fase gugur.

"Ada tiga laga, asalkan gak kalah, pasti masih bisa lolos. Ke babak 16 besar itu target paling masuk akal," ujar Ferril saat ditemui usai turnamen Nendia Media Cup di Stadion Gelora Joko Samudro, Gresik, Kamis (9/11/2023).

Baca Juga: Radja Nainggolan Bicara Timnas U-17 di Piala Dunia, Pedas Tapi Fakta!

1. Hutan rimba di fase gugur

Timnas U-17 Punya Peluang Lolos Fase Gugur Piala Dunia U-17Timnas U-17 jalani latihan persiapan melawan Korea Selatan (pssi.org)

Persaingan sebenarnya, menurut Ferril, baru bisa dilihat pada fase gugur. Sebab, tensi persaingan di sini sangat tinggi. Makanya, Ferril merasa jika Timnas U-17 lolos ke fase gugur, harus bersikap realistis.

"Terlebih, kita belum pernah melihat persiapannya seperti apa dengan jelas. Makanya, akan kelihatan di fase gugur," kata Ferril.

2. Euforia Piala Dunia U-17 harus dilanjutkan

Timnas U-17 Punya Peluang Lolos Fase Gugur Piala Dunia U-17Gelandang Indonesia, timnas U-17 Indonesia, Figo Dennis (dok.istimewa)

Piala Dunia U-17 memang menjadi turnamen puncak dari pembinaan usia dini di level internasional. Sudah banyak jebolan turnamen ini yang menjadi pemain hebat. Sebut saja Neymar, Alisson Becker, Marc-Andre ter Stegen, hingga Andres Iniesta.

"Euforia macam ini harus dimanfaatkan oleh stakeholder sepak bola nasional, untuk memutar kompetisi usia dini. Sebab, sorotan dunia akan mengarah ke Indonesia. Harus benar-benar dimanfaatkan dan tak berhenti di sini saja," kata eks pelatih Timnas, Jacksen F Tiago.

3. Ekuador jadi ujian pertama Timnas U-17

Timnas U-17 Punya Peluang Lolos Fase Gugur Piala Dunia U-17Timnas U-17 mulai berlatih di Jerman. (dok. PSSI)

Ujian pertama Timnas U-17 adalah Ekuador. Keduanya akan bentrok di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Jumat (10/11/2023).

Sebelum duel dimulai, akan ada sejumlah seremoni yang digelar, termasuk performance dari Wika Salim dan Aurelie Moeramans.

Baca Juga: Jelang Duel Timnas U-17 vs Ekuador, Figo: Kami yang Punya Indonesia

Topik:

  • Satria Permana

Berita Terkini Lainnya