Puluhan Anak Cuma Bisa Nonton Seleksi Timnas U-17 di Sawangan

Mereka tertahan di pagar luar

Jakarta, IDN Times - Sial betul nasib puluhan anak yang mendatangi markas Persija Jakarta, Nirwana Park Sawangan, Sabtu (22/7/2023). Niat mereka ikut seleksi Timnas Indonesia U-17 pagi hingga siang tadi WIB, pupus.

Puluhan anak itu tertahan di luar pagar, dari pantauan IDN Times, tak bisa ikut. Mereka cuma bisa menyaksikan 100 remaja lainnya seleksi Timnas U-17 yang kala itu didatangi oleh Ketua Umum PSSI, Erick Thohir.

Jelas, mereka kecewa. Raut wajah puluhan remaja itu tak bisa disembunyikan. Tapi, kenapa mereka tak bisa ikut seleksi? Padahal, sudah bawa perlengkapan yang mumpuni.

1. Langsung dihampiri Indra Sjafri

Puluhan Anak Cuma Bisa Nonton Seleksi Timnas U-17 di SawanganIndra Sjafri saat menghampiri anak-anak yang tidak terdaftar untuk mengikuti seleksi Timnas U-17, Sabtu (22/7/2023). (IDN Times.Tino)

Sesekali, mereka berteriak untuk diikutsertakan dalam seleksi. Teriakan mereka memancing perhatian pelatih Timnas U-23, Indra Sjafri. Akhirnya, Indra mendekat ke mereka.

Indra berbicara dengan puluhan anak tersebut. Ketika ditanya, mereka mengaku mendapat informasi kalau seleksi ini terbuka buat umum. Pun, mereka juga mendapatkan tautan untuk mendaftar.

Baca Juga: Petuah Indra Sjafri Buat Pelatih Lokal: Jangan Mau Kalah Bersaing!

2. Katanya, mereka datang terlambat

Puluhan Anak Cuma Bisa Nonton Seleksi Timnas U-17 di SawanganIndra Sjafri saat mengunjungi seleksi Timnas U-17 edisi DKI Jakarta, Sabtu (22/7/2023). (IDN Times/Tino).

Indra menyebut, mereka tidak bisa ikut serta dari awal karena datang terlambat. Sebagian dari mereka memang berdomisili di sekitar DKI Jakarta. Namun, ada pula yang datang dari Lampung.

"Sudah, sudah dikomunikasikan, ada yang dari Lampung dan sekitar DKI. Tadi, sebenarnya mereka datang terlambat. Mereka sudah mengisi tautan, tapi belum diakomodir," kata Indra.

3. Mereka dijanjikan PSSI untuk ikut seleksi

Puluhan Anak Cuma Bisa Nonton Seleksi Timnas U-17 di SawanganKetua Umum PSSI, Erick Thohir saat mengunjungi seleksi Timnas U-17 di Sawangan, Sabtu (22/7/2023). (IDN Times/Tino).

Karena tak bisa ikut, PSSI akhirnya berjanji untuk menyertakan mereka ke seleksi. Tapi, ditegaskan Indra, kuotanya terbatas. Indra khawatir peserta lebih banyak dan seleksi kian tak kondusif.

"Jadi yang tadi di luar akan diakomodir. Saya tadi perintahkan supaya ganti baju, setelah itu nanti akan kami seleksi dan tidak boleh tambah lagi, nanti dia telepon teman-temannya," ujar Indra.

Baca Juga: Seleksi Timnas U-17 Kian Keras, 7 Pemain Sudah Dipulangkan

Topik:

  • Satria Permana

Berita Terkini Lainnya