TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

7 Fitur WhatsApp Awal 2019 Anti Hoax, Bisa Kontrol Undangan Masuk Grup

Banyak hal miris yang membuat WhatsApp melahirkan fitur ini

casocaceres.com

Penyebaran berita palsu sangatlah mengerikan akhir-akhir ini. Beberapa waktu lalu di India, dilansir dari berbagai sumber, terdapat tragedi yang menewaskan 31 warga karena dipukuli massa akibat tersebar luasnya berita hoax tentang penculikan anak-anak.

Pesan-pesan tidak jelas yang asal beritanya tidak diketahui itupun mulai meresahkan masyarakat dunia. Gak usah jauh-jauh soal berita internasional, banyak juga kabar lokal yang secara sembarangan tersebar di WhatsApp, baik pesan pribadi maupun grup, dengan sumber berita "dari grup sebelah" atau sumber yang gak bisa dipertanggungjawabkan.

WhatsApp akhirnya mengambil beberapa tindakan serius melalui updatenya. Apakah tindakan tersebut? Berikut ini ulasan selengkapnya!

1. Batasi forwarded message

unsplash.com/@jamie452

Beberapa hari lalu, melalui update terbarunya menjadi 2.18.81, WhatsApp mulai membatasi pesan-pesan yang diteruskan. Sekarang orang-orang hanya dapat meneruskan sebuah pesan hanya ke beberapa orang saja. Itu untuk mencegah penyebaran berita yang tidak jelas akan kebenarannya.

2. Batasan pesan berbeda untuk tiap negara

hindustantimes.com

Pesan yang diteruskan memang dibatasi, tapi kebijakan untuk tiap negara berbeda. Khusus di India sendiri, forwarded message hanya dapat diteruskan hingga ke lima kontak saja. Lebih dari itu, maka WhatsApp akan memberikan peringatan. Untuk di negara lain, pesan akan dapat diteruskan hingga 20 kontak.

Baca Juga: Akhirnya, Ada 9 Fitur iOS 12 Yang Sangat Berguna Untuk Hidup

3. Berlaku untuk berbagai bentuk pesan

hindustantimes.com

Pembatasan ini tidak hanya berlaku teks saja, melainkan juga dalam bentuk gambar, video maupun audio. Artinya, kamu tidak bisa sembarangan lagi untuk mengirim gambar-gambar lucu ke temanmu.

4. Dikarenakan ditariknya WhatsApp di India

independent.co.uk

Pemerintah India baru-baru ini menarik aplikasi pesan tersebut dikarenakan aplikasi itu menjadi sumber pemberitaan yang tidak jelas dan menyebabkan tewasnya 31 orang karena berita tidak benar. Padahal, India sendiri adalah salah satu negara pengguna WhatsApp paling banyak di antara negara-negara lain. Seperti tak mau kehilangan pengguna, WhatsApp langsung bertindak cepat dengan update terbaru.

5. Adanya label di tiap pesan

theverge.com

Tidak hanya pembatasan pesan, di dalam update terbaru ini pesan-pesan yang diteruskan akan diberikan label. Hal itu bertujuan untuk memudahkan seseorang untuk mengidentifikasi dari mana datangnya berita tersebut. Kamu bisa mengetahui apakah pesan tersebut ditulis ataukah hanya diteruskan saja.

6. Sedang mengembangkan sistem deteksi link spam

images.firstpost.com

Menurut beberapa kabar, perang WhatsApp terhadap berita hoax tidak hanya berhenti sampai di sini saja. Mereka sedang mengembangkan sistem yang dapat mengetahui link-link yang mampu membawa pengguna ke situs-situs yang tidak jelas. Semuanya dilakukan menjamin kenyamanan dan keamanan privasi para pengguna.

Baca Juga: Android 9 Pie Resmi Dirilis, Berikut 7 Fakta Menariknya

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya