TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Rekomendasi Kamera Pemula Versi Techradar Maret 2022

Gear bagi kalangan antusias fotografi dan videografi pemula 

potret Olympus OM-D E-M10 Mark IV (digitaltrends.com)

Bagi kamu yang hobi maupun ingin menggeluti bidang fotografi hingga videografi, rekomendasi kamera terbaik tentu menjadi incaran kalian. Selain terbaik, kamera rilisan terbaru tentu juga menjadi bahan pertimbangan untuk mendapatkan teknologi yang mutakhir. 

Dilansir Techradar, berikut rekomendasi kamera yang cocok bagi pemula. Spesifikasi dan harganya bisa kamu sesuaikan dengan kebutuhan kamu agar bisa memilih gear yang paling tepat. 

1. Fujifilm X-T200 

potret Fujifilm X-T200 (camerajabber.com)

Rekomendasi kamera yang pertama datang dari Fujifilm. Sebagai produsen kamera yang cukup legendaris, tentu Fujifilm memiliki varian kamera yang sangat recommended untuk kalangan pemula. Hadir dengan dukungan layar touch screen yang cukup lega, kamera ini sangat nyaman jika digunakan dalam durasi waktu lama.

Tak hanya sangat recommended untuk aktivitas fotografi, kamera ini juga memiliki dukungan resolusi 4K yang sangat ideal untuk aktivitas videografi. Dengan demikian, kamera ini sangat recommended jika digunakan sebagai media penunjang aktvitas produksi konten bagi para pemula.

Untuk spesifikasi, kamera ini memiliki dukungan teknis berupa:

  • Ukuran sensor: APS-C;
  • Resolusi: 24.2MP;
  • Maximum continuous shooting rate: 8fps (full resolution);
  • Autofocus: 425-point AF;

Untuk harganya, Fujifilm X-T200 dibanderol sekitar Rp7,8 juta.

2. Olympus OM-D E-M10 Mark IV 

potret Olympus OM-D E-M10 Mark IV (photographyblog.com)

Hadir dengan desain yang cukup kompak, kamera ini memiliki mobilitas yang cukup tinggi sehingga tidak merepotkan penggunanya. Dengan konstruksi yang kompak, kamera ini sangat cocok jika digunakan untuk menunjang aktivitas fotografi outdoor.

Hadir dengan dukungan fitur stabilisasi gambar yang cukup baik, kamera ini mampu menghasilkan bidikan dengan sangat detail. Meski ditujukan untuk kalangan pemula, kamera ini memiliki dukungan sensor yang cukup mumpuni.

Untuk spesifikasi teknis, kamera ini memiliki konfigurasi berupa:

  • Ukuran sensor: Micro Four Thirds;
  • Resolusi: 20.3MP;
  • Maximum continuous shooting rate: 15fps;
  • Autofocus: 121-point Contrast Detection AF;

Untuk harganya, Olympus membanderol kamera ini dengan harga sekitar Rp10 juta.

Baca Juga: 7 Aplikasi Kamera Cantik Terbaik di Android, Memuaskan!

3. Fujifilm X-T30 

potret Fujifilm X-T30 (fujifilm-x.com)

Masih dari keluarga Fujifilm, kamera ini memiliki konsep bodi dengan build quality yang cukup baik untuk kamera di kelas pemula. Tak hanya itu saja, kamera ini juga memiliki dukungan layar articulated touchscreen yang cukup nyaman untuk aktivitas fotografi dengan produktivitas tinggi.

Di samping itu, kamera ini juga mendukung format perekaman video 4K yang menjadi standar konten video di tahun 2022. Dengan konfigurasi tersebut, kamera ini merupakan gear yang sangat cocok untuk kalangan antusias fotografi dan videografi.

Untuk spesifikasi, kamera ini memiliki dukungan teknis berupa:

  • Ukuran sensor: APS-C;
  • Resolusi: 26.1MP;
  • Maximum continuous shooting rate: 30fps;
  • Autofocus: Intelligent Hybrid AF;

Untuk harganya, kamera ini dibanderol sekitar Rp10,9 juta.

4. Panasonic GH5 Mark II 

potret Panasonic GH5 Mark II (digitalcameraworld.com)

Cocok untuk kalangan antusias videografi, kamera ini memiliki dukungan sensor dan berbagai fitur tambahan yang sangat mendukung aktivitas videografi dengan produktivitas tinggi. Untuk memaksimalkan konektivitas, kamera ini mendukung koneksi wireless yang sangat cocok untuk kebutuhan live streaming.

Sebagai aspek yang cukup mendukung aktivitas pada kamera ini, kamera ini hadir dengan dukungan articulated screen yang sangat fungsional. Kemudian untuk memaksimalkan kenyamanan di sektor pengguna, kamera ini memiliki dukungan bodi yang cukup kompak dengan bobot yang cukup ringan.

Untuk konfigurasi, kamera ini memiliki dukungan teknis berupa:

  • Lensa: Micro Four-Thirds;
  • Resolusi: 20.3MP;
  • Maximum continuous shooting rate: 12fps;

Untuk harganya, Panasonic GH5 Mark II dibanderol sekitar Rp23,9 juta.

Baca Juga: 5 Kamera Terbaik untuk Aktivitas Fotografi di Tahun 2022 

Verified Writer

Agung Prasetya

Salah satu cara berbagi ilmu dengan menuliskannya.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya