TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 HP Gaming Xiaomi yang Laku Keras di Tahun 2022

Spek gila dengan harga yang sangat terjangkau!

ilustrasi smartphone Xiaomi (mobile.mi.co.id)

Memiliki smartphone dengan spek gaming menjanjikan merupakan hal yang diimpikan bagi banyak orang. Namun, jika bujet yang dimiliki terbatas, kamu bisa, kok, memertimbangkan sederet HP gaming dari Xiaomi berikut.

Bukan tanpa alasan, sederet rekomendasi HP Xiaomi gaming berikut dijamin tidak bikin kantong jebol, lho! Buktinya beberapa HP gaming Xiaomi berikut ini terbukti paling laris di pasaran.

Langsung aja cek rekomendasinya berikut ini, ya!

1. Poco C40

Poco C40 (mobile.mi.co.id)

Hadir untuk bersaing dengan deretan smartphone entry level lainnya, Poco C40 mengejutkan dengan menawarkan penggunaan chipset baru, yakni JLQ JR510. Performanya tidak bisa dipandang sebelah mata lantaran chipset tersebut mampu memainkan game Mobile Legend pada konfigurasi grafis ultra, lho!

Dibekali baterai berkapasitas 6000mAh, Xiaomi juga tak segan memeberikan dukungan fast charging sebesar 18W. Tidak hanya terbaik dari segi performa gaming, Poco C40 juga menyediakan dual kamera belakang berukuran 13MP untuk abadikan momen berharga kamu, lho. Jika tertarik, Poco C40 bisa kamu dapatkan dengan harga yang cukup terjangkau, yakni Rp1,5 jutaan saja.

Baca Juga: 5 Spesifikasi Wajib HP Gaming di Tahun 2022, Cek Rekomendasinya! 

2. Redmi 10C

Redmi 10C (mobile.mi.co.id)

Rekomendasi HP gaming Xiaomi berikutnya yang cukup laris di tahun 2022 ini adalah Redmi 10C. Dengan harga jual di kisaran Rp1 jutaan, Xiaomi memberikan chipset Snapdragon 680 4G yang cukup mulus untuk memainkan game Apex Legends Mobile.

Kamu juga bebas memilih varian memori lumayan besar yang ditawarkan Xiaomi, yakni 4/64GB dan 4/128GB. Sebagai pelengkap dari sektor jeroan, Xiaomi Redmi 10C juga memberikan dukungan baterai berkapasitas 5000mAh yang dilengkapi fitur fast charging sebesar 18W.

3. Redmi Note 10 5G

Redmi Note 10 5G (mobile.mi.co.id)

Selain memiliki harga jual murah, Redmi Note 10 5G juga memberikan performa gaming yang cukup baik dengan dukungan chipset MediaTek Dimensity 700 Dual 5G. Smartphone ini juga menawarkan varian memori tertinggi 8/128GB di kisaran harga yang hanya Rp2 jutaan saja.

Xiaomi Note 10 5G juga turut dilengkapi dengan sejumlah fitur menarik yang membuatnya semakin bernilai. Sebut saja, layar 6,5 inci dengan refresh rate 90Hz, baterai 5000mAh dengan dukungan fast charging 18W, hingga fitur premium NFC.

4. Poco F4

Poco F4 (mobile.mi.co.id)

Hadir sebagai smartphone flagship killer, Xiaomi Poco F4 mengusung chipset gahar Snapdragon 870 5G dengan performa tinggi untuk gaming. Seperti pendahulunya, Poco F4 juga menawarkan dual varian memori dengan konfigurasi yang sama, yakni 6/128GB dan 8/258GB.

Perpaduan kedua jeroan tersebut membuat smartphone ini berhasil mendapatkan skor AnTuTu yang cukup tinggi di angka 715 ribuan poin. Dengan skor AnTuTu sebesar itu, smartphone dengan layar AMOLED 120Hz ini jelas mampu untuk memainkan game berat sekelas Genshin Impact.

Baca Juga: 5 Laptop Gaming yang Menggunakan RTX 3050, Harga Terjangkau

Verified Writer

Ahmad Sandi

Menulis itu menyenangkan.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya