TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Ngeri Ya, 4 Teknologi Ini Lacak Info Pribadi Tanpa Kamu Sadari

Wah, benar-benar ngeri banget...

cbronline.com

Sadarkah kalian, semakin seringnya menggunakan smart robot dan smart gadget dalam kehidupan sehari-hari, sebenarnya data pribadi kita dilacak? Dikutip dari Asia One, kita harus berhati-hati adanya kemungkinan bagi pemilik smart gadget melacak informasi pribadi kamu.

Pada tahun 2015, iRobots merilis vacuum robot bernama Roomba yang memiliki kamera, sensor, dan software. Sehingga robot ini tidak hanya dapat membersihkan rumahmu, tetapi juga bisa menggambar denah rumah kamu dan dapat melacak lokasinya sendiri. Denah rumah yang dibangun oleh Roomba disebut smart house dan ternyata informasi ini diminati oleh beberapa perusahaan. CEO iRobots, Colin Angle bahkan berencana untuk menjual smart house ke Amazon, Apple atau Google dalam beberapa tahun ke depan, seperti yang dikutip dari Reuters.

Gagasan yang sama bisa diterapkan di sebagian besar smart gadget. Walau gagasan ini mungkin terdengar bagus, ada beberapa smart gadget yang sebaliknya dapat memasuki dan menggunakan informasi pribadi tanpa kalian sadari.

1. Smart TV

asiaone.com

Pada tahun 2014, perusahaan bernama VIZIO mengumpulkan dan menjual data dari 11 juta pelanggan tanpa sepengetahuan atau persetujuan mereka. Menurut sebuah laporan oleh Federal Trade Commission (FTC) AS, VIZIO kemudian setuju untuk membayar US $ 2,2 juta (Sekitar Rp 29 miliar) untuk menyelesaikan tuntutan tersebut.

2. Home Assistant

asiaone.com

Peralatan seperti Amazon Echo atau Google Home memang sangat membantu para pengguna. Teknologi tersebut hanya memerlukan suaramu agar dapat mengendalikan peralatan-peralatan di rumah, memainkan lagu, atau memeriksa cuaca di luar secara otomatis.

Agar dapat berfungsi baik, peralatan tersebut haruslah selalu aktif mendengarkan apapun kegiatan yang kamu lakukan di sekitarnya. Walau beberapa perusahaan berjanji bahwa percakapan yang direkam oleh peralatan tersebut tidak disimpan atau dikirim ke pihak lain, tetapi masih ada kemungkinan seseorang untuk meng-hack peralatan dan mengumpulkan informasi kamu. Ngeri ya...

3. CCTV

asiaone.com

Pada tahun 2015, sebuah situs bernama "Big Brother is watching you" telah  mengunggah video-video yang diambil secara langsung dari seribu CCTV. Video tersebut didapat oleh hacker yang bisa mengakses CCTV para pengguna.

Pada tahun yang sama, pasangan di Indiana, Amerika Serikat mendapati bahwa monitor bayi mereka di-hack setelah monitor tersebut tiba-tiba memainkan lagu 'Every Breath You Take' oleh The Police, diikuti oleh 'suara-suara seksual', dikutip dari Fox59.

Verified Writer

Nathasia

-

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya