TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Infinix Smart 8 Rilis, Usung Layar Luas Didukung Fitur Magic Ring

Sudah mendukung sensor fingerprint dan face ID

Infinix Smart 8 (bd.infinixmobility.com)

Infinix kembali memperkenalkan HP terbarunya di pasar Nigeria, Infinix Smart 8 pada Kamis, (9/11/2023). Smartphone entry level ini adalah penerus generasi sebelumnya, Infinix Smart 7 yang hadir pada Februari 2023. Sebagai suksesor, HP ini tentu mengalami beberapa penyegaran menarik, salah satunya layar bergaya punch hole yang didukung fitur Magic Ring ala Dynamic Island di iPhone terbaru.

Selain mampu menampilkan animasi notifikasi secara dinamis, Infinix Smart 8 juga dibekali layar luas 6,6 inci dengan refresh rate 90Hz yang termasuk tinggi di kelas harganya. Dilansir jumia.com.ng, untuk banderol Infinix Smart 8 berkisar di harga Rp1,9 jutaan. Makin penasaran dengan spesifikasi Infinix Smart 8? Langsung cek ulasannya pada artikel berikut, ya!

Baca Juga: 5 HP Samsung Terbaru di Indonesia Oktober–November 2023

1. Desain tangguh didukung kamera AI ganda

Infinix Smart 8 (bd.infinixmobility.com)

Secara tampilan, Infinix Smart 8 terlihat lebih segar dibandingkan pendahulunya berkat layar bergaya punch hole. Desain ini diklaim Infinix sudah lolos uji ketahanan ketat, seperti tes jatuh 10.000 kali dan tes suhu -15 derajat hingga 50 derajat Celsius. Pada punch hole tersebut, menampung kamera berlensa 8MP yang bisa diandalkan untuk selfie atau video call.

Beralih pada bagian belakang, infinix Smart 8 punya tekstur halus dengan tiga lingkaran besar dalam sebuah modul tipis berbentuk persegi. Masing-masing lingkaran tersebut menampung kamera utama berlensa 13MP AF, kamera depth 0,3MP, dan sebuah ring LED flash. Sementara untuk pilihan warna, Infinix menghadirkan tiga varian menarik, meliputi timber black, shiny gold, dan galaxy white.

2. Performa mumpuni untuk aktivitas harian

ilustrasi memori RAM (bd.infinixmobility.com)

Untuk menunjang beragam aktivitas harian, Infinix Smart 8 ini ditenagai chipset UniSOC T606 dengan fabrikasi 12nm. Dilansir GSMArena, chipset ini berpadu dengan CPU octa-core hingga 1,6Ghz dan pengolah grafis Mali-G57 MP1. Dalam sebuah pengujian, chipset ini mampu meraih skor AnTuTu Benchmark hingga 157 ribuan poin.

Supaya multitasking hingga 11 aplikasi dapat berjalan lancar, Infinix Smart 8 dibekali RAM 4GB yang bisa diperluas hingga 8GB. Sementara untuk storage, kapasitas yang diberikan Infinix adalah 128GB dengan dukungan slot MicroSD. Berkat jeroan tersebut, HP ini tentu sudah cukup tangguh untuk melibas aplikasi favorit secara lancar.

Baca Juga: 5 Perbedaan Samsung Galaxy Tab S9 FE+ dan Samsung Galaxy TabS9+ 5G

Verified Writer

Iif syaepuddin

Member IDN Times Community ini masih malu-malu menulis tentang dirinya

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya