TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

ASUS Rilis Trio Zenbook 13, 14, dan 15, Seri Terbaru yang Super Tipis

Bahkan ada yang ukurannya lebih kecil dari kertas A4 loh!

asus.com

Di awal tahun 2019 ini, ASUS kembali merilis seri laptop terbarunya di Indonesia. Laptop terbaru yang dirilis oleh ASUS kali ini adalah Zenbook 13 (UX333), Zenbook 14 (UX433), dan Zenbook 15 (UX533). Ketiganya memiliki desain bezel layar yang tipis, dengan desain frameless nanoEdge.

Meskipun ketiga laptop ini sama-sama memiliki ukuran setipis kertas, namun tentu saja ada perbedaan pada ketiganya. Perbedaan yang paling terlihat terletak pada ukuran layarnya. Layar pada ASUS Zenbook 13 berukuran 13,3 inchi, Zenbook 14 berukuran 14 inchi, dan Zenbook 15 berukuran 15,4 inchi.

Kerennya lagi nih, ketiga seri laptop terbaru ASUS ini sudah dilengkapi dengan sertifikat standar militer MIL-STD-810G, sertifikat ini membuktikan bahwa ketiga seri laptop ini tahan terhadap bantingan, getaran, dan kelembapan. Nah selain hal-hal tersebut diatas, berikut spesifikasi lainnya dari ASUS Zenbook 13, Zenbook 14, Zenbook 15.

Baca Juga: Dari Murah sampai Mahal, Ini 7 Laptop Chromebook yang Direkomendasikan

1. ASUS Zenbook 13 (UX333)

asus.com

ASUS ZenBook 13 (UX333) adalah laptop 13-inci terkecil di dunia. Faktanya, ZenBook 13 ini memang memiliki ukuran lebih kecil dari kertas A4, dan bahkan 14% lebih kecil dari ZenBook 13 generasi sebelumnya (UX331).

Laptop ini memiliki tampilan layar yang jernih, dengan sudut pandang yang luas dan warna yang jelas dan akurat. Layar pada ASUS Zenbook 13 (UX333) ini memiliki resolusi tinggi, yakni 1920 X 1080 Full HD Display, dengan 100% sRGB.

  • ZenBook UX333FA dengan prosesor Intel i5-8265U, kartu grafis UMA, RAM 8GB, dan penyimpanan 256 GB PCie SSD, dijual dengan harga Rp. 15.299.000,-
  • ZenBook UX333FN dengan prosesor Intel i5-8265U, kartu grafis Nvidia GeForce MX150, RAM 8GB dan penyimpanan 512 GB PCie SSD, dijual dengan harga Rp. 18. 299.000,-
  • ZenBook UX333FN dengan prosesor Intel i7-8565U, kartu grafis Nvidia GeForce MX150, RAM16GB dan penyimpanan 512 GB PCIe SSS + Numpad, dijual dengan harga Rp. 22.999.000,- (Notes : Numpad adalah tombol khusus yang kalau ditekan akan memperlihatkan numpad di touchpad, dilengkapi dengan LED khusus)

2. ASUS Zenbook 14 (UX433)

geekculture.co

ASUS Zenbook 14 (UX433) merupakan laptop dengan kekuatan yang powerful. Sama seperti kedua seri lainnya, laptop ini juga sudah dilengkapi dengan prosesor intel generasi ke-8. Performa laptop ini jelas meningkat kalau dibandingakan dengan Zenbook 14 seri sebelumnya.

Dari segi layar, laptop ini memiliki layar berukuran 14 inchi dengan resolusi 1920 x 1080 piksel full HD dengan 100% sRGB. Resolusi yang tinggi membuat tampilan visual apa pun tampak jernih.

  • ZenBook UX433FA dengan prosesor Intel i5-8265U, kartu grafis UMA, RAM 8GB, dan penyimpanan 256 GB PCie SSD, dijual dengan harga Rp. 15.299.000,-
  • ZenBook UX433FN dengan prosesor Intel i5-8265U, kartu grafis Nvidia GeForce MX150, RAM 8GB, dan penyimpanan 512 GB PCie SSD, dijual dengan harga Rp. 18.299.000,-
  • ZenBook UX433FN dengan prosesor Intel i7-8565U, kartu grafis Nvidia GeForce MX150, RAM16GB, penyimpanan 512 GB PCIe SSD + Numpad, dijual dengan harga Rp. 22.999.000,- (Notes : Numpad adalah tombol khusus yang kalau ditekan akan memperlihatkan numpad di touchpad, dilengkapi dengan LED khusus)

Baca Juga: Gak Sampai Rp15 Juta, Ini 5 Laptop Asus ROG dengan Spesifikasi Mantap

Verified Writer

Ayana Story

Mulai menulis di IDN Times sejak 2017 (kalo gak salah ingat hehehe...)

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya