TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Kenalin! Infinix Hot S3, Smartphone Selfie Full Display Murah Saingan Xiaomi

Bener-bener smartphone hot!

techlomedia.in

Nama Infinix belakangan ini mulai terkenal bagi penggemar gadget Tanah Air. Merek smartphone ini sedikit demi sedikit mulai menunjukan keistimewaannya dengan meluncurkan smartphone dengan fitur yang sedang tren saat ini.

Setelah mengeluarkan Infinix Zero 5 dengan spesifikasi yang luar biasa, kali ini Infinix meluncurkan Infinix Hot S3 seri X573 yang ditujukan untuk penggila selfie.

Seperti apa spesifikasi dan berapa harga yang ditawarkan? Yuk simak ulasannya disini!

1. Layar kekinian rasio 18:9

nairaland.com

Infinix Hot S3 mengusung desain full display dengan rasio layar kekinian 18:9 sama seperti Xiaomi Redmi 5 dan Redmi 5 plus yang baru saja diluncurkan. Panel layar yang digunakan adalah IPS dengan resolusi HD+ 1440 x 720 piksel dengan bentang layar 5,65 inch yang nyaman untuk menonton video atau bermain games.

2. Didukung dapur pacu Snapdragon 430

thetechy.com

Kali ini di seri Infinix Hot S3 sudah menggunakan prosesor Snapdragon 430 yang hemat baterai dan dibekali dengan GPU Adreno 505 lho. Berbeda dengan ponsel-ponsel Infinix sebelumnya yang menggunakan prosesor Mediatek.

Infinix Hot S3 juga dibekali dengan RAM 3GB dengan memori internal 32GB sehingga cukup untuk melakukan multitasking yang mulai menjadi kebutuhan para pengguna smartphone apalagi dengan OS Android yang sudah Oreo membuat ponsel ini makin menarik para konsumen.

3. Kamera low light selfie 20 MP

filipinotechaddict.net

Fitur yang diandalkan adalah kamera depan ponsel ini yang memiliki resolusi 20MP sensor Sony IMX 378 dengan dukungan dual selfie softlight flash yang bisa menerangi diri saat ingin selfie dengan kondisi lowlight.

Fitur foto bokeh yang diberi nama live focus pada ponsel ini juga bisa digunakan saat selfie lho, sehingga hasil foto kamu makin berkesan. Sedangkan kamera belakangnya beresolusi 13 megapiksel dilengkapi dengan flash.

4. Dilengkapi fingerprint sensor dan baterai kapasitas besar

Youtube.com/Inspire2Rise

Fingerprint sensor yang seperti sudah menjadi kewajiban ponsel keluaran terbaru terletak di bodi bagian belakang dengan bentuk membulat. Sedangkan baterai ponsel ini berkapasitas besar yaitu 4000 mAh yang bakal siap menemani aktivitas kamu dalam bermain games atau berfoto selfie.

Verified Writer

Rijalu Ahimsa

Member IDN Times Community ini sudah tidak malu-malu lagi menulis tentang dirinya

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya