TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Ini 5 Tips Agar Hasil Jepretan Kamu Seperti Diambil dari Mirrorless

Jadi gak perlu beli mirrorless deh

IDN Times/Samsung

Gak bisa dipungkiri nih, guys, media sosial memang punya daya tarik tersendiri di mata milenial. Salah satu buktinya adalah makin banyak milenial yang fokus banget buat mengatur feeds Instagramnya demi menunjang estetika sekaligus sebagai sarana aktualisasi diri. Tapi, ternyata masih banyak yang salah kaprah. Untuk menghasilkan sebuah karya fotografi yang bagus nggak harus pakai kamera terbaru, pakai smartphone juga bisa!

Lewat Samsung Arena A6, yang diselenggarakan di Mezzanine Jogjakarta, 28 September 2018 lalu, Samsung memperkenalkan smartphone barunya yang oke banget buat kamu para Instagram enthusiast, sekaligus sharing bareng para experts dan influencers tentang fotografi dan konten media sosial. Penasaran ‘kan gimana caranya bikin konten makin keren? Scroll terus ya!

1. Perhatikan megapixel kamera pada smartphone

IDN Times/Samsung

Masih banyak yang beranggapan bahwa untuk mendapatkan hasil jepretan yang bagus harus menggunakan kamera mirrorless atau DSLR super canggih. Padahal, dengan perkembangan teknologi yang semakin maju kayak sekarang, smartphone aja udah punya kemampuan yang sama kerennya loh.

Kayak Samsung Galaxy A6 | A6+ nih, yang punya dual lens rear camera. Wah, kamera belakangnya bisa bikin foto hasil jepretan kamu jadi semakin tajam dan jelas. Dijamin bakal makin keren deh hasil foto kamu!

2. Coba tema-tema tertentu waktu mengambil gambar

IDN Times/Samsung

Percaya atau nggak, followers yang setia mengikuti akun media sosial kita punya ketertarikan yang berbeda-beda loh. Hal ini disampaikan juga oleh Andy Garcia, salah satu influencer yang diundang juga dalam acara Samsung Arena A6, bahwa dengan konsisten mem-posting konten dengan tema tertentu, followers akan lebih setia nge-follow seseorang.

Gak hanya sekadar teori, di Samsung Arena A6 ini, para peserta yang terdiri dari para influencers se Jogja ini juga diajak buat langsung melakukan photo hunting dan eksplor Samsung Galaxy A6 | A6+ untuk memotret dalam tiga tema, yaitu urban, music dan fashion agar para peserta dapat bisa lebih mengeksplor passion-nya.

Gak hanya berhenti di situ aja, para influencers ini juga diminta ngepost langsung hasil fotonya ke Instagram. Buat kamu yang penasaran, seperti apa sih hasil fotonya, kamu bisa langsung tengok aja di hastag #GALAXYA6 #THENEXTME #GALAXYA6ARENAJOG. Nah, buat influencer yang hasil jepretannya paling banyak dan juga paling keren, berkesempatan untuk mendapatkan uang tunai sebesar Rp500.000 dan 1 Unit Samsung Galaxy A6+ dan 1

Unit Samsung Galaxy A6 untuk 2 orang pemenang. Selamat ya!

3. Jangan takut mengambil gambar di tempat yang redup

IDN Times/Samsung

Buat kamu yang lagi belajar fotografi pasti udah gak asing lagi sama yang namanya ungkapan untuk bersahabat dengan cahaya alami. Cahaya adalah salah satu unsur dalam fotografi yang dapat membuat hasil jepretan kamu jadi keren. Tapi, gimana jikanwaktu kamu punya obyek foto yang keren tetapi cahaya di sekitar gak memadai? Kasus kayak gini sering banget nih ditemukan saat akan memotret konser musik.

Nah, di acara Samsung Arena A6 kemarin, Samsung juga turut mengundang Bill Satya yang selama ini dikenal sebagai fotografer lifestyle yang karyanya pasti udah gak diragukan lagi. Di acara ini, Bill Satya mendorong para influencer untuk lebih berani dalam mengambil gambar karena momen kadang gak datang dua kali. Apalagi dengan Samsung Galaxy A6 | A6+ yang punya fitur Low Light Camera.

Fitur Low Light Camera dari Samsung Galaxy A6 | A6+ ini bakal bikin hasil foto kamu jadi tetap terang walau ada di tempat dengan pencahayaan yang redup. Gak heran sih, soalnya Samsung Galaxy A6 | A6+ ini dilengkapi dengan bukaan lensa (aperture) f1.7 yang akan tetap bikin foto tetap terang walau minim cahaya sekalipun. Cocok banget nih buat yang suka nonton konser!

4. Eksplor foto yang kamu pos dengan teknik-teknik baru

IDN Times/Samsung

Dalam seni fotografi sebuah obyek foto jika diambil dengan teknik pengambilan gambar yang berbeda-beda bisa memberikan efek yang berbeda juga loh. Dan untuk menghasilkan foto seperti ini, sebenarnya kamu bisa memulainya lewat smartphone kamu loh, guys.

Misalnya nih, untuk kamu yang suka efek-efek bokeh, kamu bisa banget menggunakan  Samsung Galaxy A6 | A6+ yang bisa kasih efek bokeh pada background obyek yang kamu potret. Selain itu, dengan fitur Live Focus-nya juga bisa membuat hasil foto yang kamu buat menjadi lebih artsy.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya