TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Harga dan Spesifikasi Redmi Pad di Indonesia, Terbaik di Kelasnya! 

Pembunuh di segmen tablet murah 

Redmi Pad (twitter.com/Xiaomi Indonesia)

Tablet pertama Xiaomi dari seri Redmi, yakni Redmi Pad, memulai debutnya di India pada bulan Oktober 2022. Nah, tablet ini kini sudah resmi mendarat di Indonesia pada pertengahan November 2022.

Redmi Pad memang menargetkan segmen tablet berharga terjangkau. Lalu, seberapa terjangkau harganya di Indonesia? Untuk mengetahuinya, mari kita cari tahu harga beserta spesifikasinya di bawah ini!

1. Harga terjangkau hingga dijuluki pembunuh di segmen tablet murah

Redmi Pad (twitter.com/Xiaomi Indonesia)

Pertama, mari kita lihat harganya lebih dulu. Seperti telah disebutkan di atas, Redmi Pad ditujukan untuk bersaing di segmen tablet berharga terjangkau.

Kamu cukup mengeluarkan dana Rp3,5 juta untuk memiliki satu unit Redmi Pad. Lalu, apa saja spesifikasi yang ditawarkan? Apakah sebanding dengan harganya?

2. Performa andal berkat MediaTek Helio G99

ilustrasi prosesor MediaTek Helio G99 (mi.com)

Sejauh ini, kebanyakan tablet berharga terjangkau di Indonesia diperkuat prosesor entry level yang tentu membuat performanya jauh di bawah smartphone di kelas harga yang sama. Namun, Redmi Pad berani untuk tampil berbeda karena menggunakan prosesor Helio G99.

Prosesor kelas menengah MediaTek ini sudah menjadi andalan beberapa smartphone Rp2–4 jutaan. Hal ini berarti performa tablet Xiaomi ini dapat bersaing dengan sebagian smartphone terjangkau.

Terkait varian, Xiaomi merilis tiga varian Redmi Pad di India. Namun, di Indonesia, Xiaomi menghadirkan varian tertinggi saja yang dibekali RAM 6 GB dan memori internal 128 GB. Kapasitas RAM masih dapat ditambah 2 GB lagi menjadi 8 GB. Kapasitas media penyimpanannya juga masih dapat ditambah dengan kartu microSD.

3. Layar 90 Hz yang sangat nyaman dan memanjakan mata

ilustrasi Redmi Pad dengan layar 90 Hz (facebook.com/Xiaomi Indonesia)

Layar Redmi Pad memiliki refresh rate 90 Hz yang lebih unggul dari tablet terjangkau lainnya yang masih hadir dengan layar 60 Hz. Lalu, layarnya juga memiliki resolusi 1200 x 2000 piksel (2K) yang tentu terlihat tajam dan jelas.

Layarnya berbentang 10,61 inci dikelilingi bezel yang memiliki ketebalan yang berimbang di keempat sisinya. Layar Redmi Pad juga memiliki tingkat kecerahan maksimal 400 nits yang masih mudah terlihat di tempat terang. Selain itu, sertifikasi TUV Rheinland membuat Redmi Pad mampu menghasilkan cahaya biru yang rendah yang tentunya lebih aman untuk kesehatan mata.

4. Kamera depan yang luas

ilustrasi belajar online dengan Redmi Pad (twitter.com/Xiaomi Indonesia)

Redmi Pad juga unggul dalam hal kamera depan yang terletak di bezel atas ketika tablet digenggam dalam keadaan landscape. Kamera depan tersebut memiliki luas pandang 105 derajat yang bikin kamu bebas bergerak ke kiri dan kanan dengan lebih leluasa dibandingkan kamera depan pada tablet lain dengan luas pandang lebih sempit.

Fitur Focus Frame yang diusung membuat kamu tetap berada di tengah layar meski kamu bergeser sedikit ke kiri atau kanan. Sekadar informasi, baik kamera belakang maupun kamera depan Redmi Pad beresolusi 8 MP.

5. Tawarkan lubang Type C, baterai Redmi Pad cukup tangguh dan tahan lama

ilustrasi Redmi Pad dengan baterai 8000 mAh (mi.co.id)

Redmi Pad dibekali baterai berkapasitas besar 8000 mAh. Pengisian ulangnya menggunakan pengisi daya berkabel 18W melalui lubang USB Type C.

Dengan baterai sebesar itu, Redmi Pad dapat mendukung aktivitasmu seharian penuh. Tablet ini diklaim dapat bertahan hingga 26 jam untuk membaca, 21 jam untuk memutar video, serta 12 jam untuk bermain game.

Baca Juga: Redmi Pad Meluncur, Tablet Murah dengan Banyak Keunggulan 

Verified Writer

Samuel

Member IDN Times Community ini masih malu-malu menulis tentang dirinya

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya