TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 HP realme Termurah dengan Fast Charging 67W 

Ngebut banget, isi daya gak sampai 1 jam

potret realme 11 Pro Plus (realme.com)

Harga smartphone dengan fitur fast charging 67W kini makin terjangkau di pasaran. Khusus untuk merek realme, harganya murah-murah banget karena mayoritas dijual mulai Rp2 jutaan saja.

Oleh karena itu, buat kamu yang punya bujet tipis tapi pengin beli HP dengan fast charging 67W, deretan rekomendasi smartphone realme berikut ini bisa jadi opsi paling tepat, ya! Cek dulu masing-masing spesifikasinya!

1. realme Narzo 20 Pro

potret Realme Narzo 20 Pro (buy.realme.com)

Narzo 20 Pro adalah smartphone lawas yang rilis pertama kali sejak September 2020. Waktu itu, HP ini adalah produk tercepat dengan fast charging 65W di kelasnya. Tak cuma cepat, kapasitasnya juga besar karena memiliki ukuran 4500mAh sehingga awet.

Soal performa mesin, HP ini ditenagai chipset dari MediaTek, yaitu Helio G95 (12 nm), RAM sebesar 6GB/8GB, dan memori internal sebesar 64GB/128GB. Kamu pun tak perlu khawatir soal fitur-fitur karena ia sudah memiliki refresh rate layar 90Hz, kamera 4K, USB Type C, serta fingerprint di samping. Di marketplace, kamu bisa mendapatkan realme Narzo 20 Pro seharga Rp2,4 jutaan dalam kondisi bekas.

2. realme 11 4G

potret realme 11 4G (buy.realme.com)

Selanjutnya, ada realme 11 4G yang rilis sejak Juli 2023. HP ini tergolong baru dan masih sangat worth it dipakai hingga beberapa tahun ke depan. Tak cuma baterai yang menonjol, mesinnya juga bagus karena memanfaatkan chipset Helio G99, layar Super AMOLED, dan refresh rate layar 90Hz.

Khusus untuk baterai, kapasitasnya adalah 5000mAh dengan dukungan fast charging sebesar 67W. Sementara untuk fitur-fitur lainnya, ia punya sensor fingerprint di sisi samping, kamera beresolusi 108MP, menggunakan USB Type C, dan masih banyak lagi lainnya. Di marketplace, harga baru dari realme 11 4G adalah Rp2,2 juta.

3. realme 7 Pro

potret realme 7 Pro (realme.com)

Tak kalah menarik, kamu juga bisa melirik realme 7 Pro yang rilis pada September 2020. Saat itu, HP ini adalah salah satu yang terbaik di kelasnya berkat keunggulan di sektor baterai dan fitur-fitur. realme 7 Pro mendukung sensor fingerprint di bawah layar, punya stereo speakers, serta sudah menggunakan USB Type C.

Sementara untuk spesifikasi baterai, kapasitasnya adalah 4500mAh dengan fungsi fast charging sebesar 65W yang mampu mengisi daya hingga penuh hanya dalam waktu sekitar 34 menit saja. Kamu pun tak perlu khawatir saat multitasking karena realme 7 Pro menggunakan layar panel Super AMOLED dan resolusi tinggi 1080 x 2400 piksel. Di marketplace, kamu bisa menemukan realme 7 Pro yang dibanderol di kisaran harga Rp2,9 jutaan.

4. realme 11 Pro

potret realme 11 Pro 5G (buy.realme.com)

Keempat, ada realme 11 Pro yang merupakan kakak dari realme 11 4G. Dijual di kelas mid-range, HP ini memiliki desain yang sangat premium. Lalu, chipset-nya juga sangat powerful karena pakai MediaTek Dimensity 7050 (6 nm) dan tersedia dalam berbagai varian RAM 8GB/12GB. Terakhir, ia memiliki baterai berkapasitas 5000mAh dengan fitur fast charging sebesar 67W. Di marketplace, harga realme 11 Pro bisa kamu temukan di angka Rp3,5 jutaan.

Verified Writer

Sumahir Hidayanto

sumahir0857@gmail.com

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya