TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 HP Terjangkau dari Samsung dengan Layar AMOLED, Tampilan Jernih!

Smartphone berkualitas dengan tampilan layar teratas

techtoyreviews.com

Di balik kesuksesan smartphone buatannya, Samsung ternyata juga memproduksi sendiri beberapa komponen untuk produknya. Salah satu komponen yang diproduksi samsung adalah panel layar AMOLED (Active Matrix Organic Light Emitting Diode). Jenis layar ini sendiri merupakan hasil pengembangan dari layar OLED.

Jika dibandingkan LCD, layar AMOLED punya lebih banyak keunggulan seperti tampilan layar yang jernih dan lebih hemat daya. Samsung telah menyematkan jenis layar ini pada beberapa smartphonenya yang dijual dengan harga terjangkau. Penasaran apa saja? simak ulasannya di bawah ini. 

1. Samsung Galaxy A20 

smartprix.com

Dirilis pada tahun 2019, seri Galaxy A20 masih menjadi salah satu HP terjangkau dari Samsung dengan layar AMOLED. Smartphone ini mempunyai layar berukuran 6,4 inchi dengan resolusi HD+ (720 x 1560 pixels). Performa Galaxy A20 berasal dari chipset Exynos 7884 Octa-core dengan RAM 3 GB serta penyimpanan 32 GB.

Tenaga smartphone ini berasal dari baterai berkapasitas 4.000 mAh. Dan di sektor fotografi, Galaxy A20 memiliki dual camera belakang 13 MP + 5 MP serta kamera selfie 8 MP. Untuk saat ini, Samsung Galaxy A20 masih dijual di kisaran harga Rp.2 juta dan punya tiga varian warna yaitu merah, hitam, dan biru.

2. Samsung Galaxy M21

mobygeek.com

Seri Galaxy M dari Samsung terkenal memiliki kapasitas baterai yang besar. Tak terkecuali Samsung Galaxy M21 yang hadir dengan baterai 6.000 mAh. Smartphone ini memiliki layar Infinity-U Display 6,4 inchi beresolusi FHD+ (2.340x1.080 pixels). Sistem operasi smartphone ini telah menggunakan versi Android 10.0 dengan tampilan One UI 2.

Smartphone mid-range ini dilengkapi chipset Exynos 9611 Octa-core dengan RAM 4 GB. Kapasitas penyimpanan smartphone ini sebesar 64 GB dan bisa ditambah microSD hingga 512 GB. Untuk kebutuhan fotografi, Galaxy M21 mempunyai tiga kamera belakang 48 MP + 8 MP + 5 MP serta kamera depan 20 MP. Saat ini Samsung Galaxy M21 memiliki harga jual Rp.3,2 juta.

Baca Juga: 7 Smartphone Harga Rp2 Jutaan yang Dibekali Layar AMOLED

3. Samsung Galaxy A30

techradar.com

Walaupun dirilis setahun yang lalu, Samsung Galaxy A30 masih layak dibeli di tahun 2020. Hadir dengan layar Infinity-U Display berukuran 6,4 inchi FHD+ (2.340x1.080 pixels). Selain itu, smartphone ini menggunakan seri chipset Exynos 7904 Octa-core disertai RAM 4 GB dan memori internal 64 GB.

Samsung Galaxy A30 juga telah dibekali kamera belakang beresolusi 16 MP + 5 MP serta kamera depan 16 MP. Dengan berat mencapai 165 gram, smartphone ini memiliki baterai berkapasitas 4.000 mAh. Bagi kamu yang berminat, Samsung Galaxy A30 sekarang memilki harga jual sekitar Rp.2,8 jutaan.

4. Samsung Galaxy A30s 

techtoyreviews.com

Dari segi penamaannya, smartphone ini merupakan pengembangan dari seri Galaxy A30 yang telah dirilis lebih dulu. Karena itu, selain membawa spesifikasi hampir sama, smartphone ini punya beberapa perbedaan dibanding pendahulunya. Perbedaan mulai terlihat dari desain. Terdapat pola prisma segitiga dengan efek mengkilap yang menghadirkan kesan mewah di sisi belakang bodi.

Galaxy A30s memilki layar Infinity-V Display dengan resolusi HD+ (720x1.560 pixels). Untuk fotografi, Galaxy A30s menggunakan triple camera 25 MP + 8 MP + 5 MP serta kamera depan 16 MP. Selain itu, smartphone ini juga telah dibekali fitur NFC. Harga smartphone ini sekarang berada di kisaran Rp.3 juta dengan pilihan warna Prism Crush Black, Prism Crush White, Prism Crush Green.

Baca Juga: 5 Rekomendasi HP High-End Terbaru dengan Layar AMOLED, Kece Abis!

Verified Writer

Yanuar Ramadhan

Try to be a Good Man

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya