Cara Merawat Kamera Digital agar Tidak Cepat Rusak

Kamera adalah alat penting untuk hobi fotografimu 

Kamera digital adalah suatu alat elektronik yang digunakan untuk menangkap foto maupun video yang menggunakan sebuah sensor dalam format digital dan juga menggunakan media penyimpanan digital. Kamera digital terdiri dari kamera pocket dan SLR.

Kamera pocket lebih ditujukan untuk kebutuhan sehari-hari yang tidak terlalu membutuhkan fitur yang terlalu kompleks, sedangkan kamera DSLR lebih ke arah profesional. Nah jika kamu hobi fotografi, kamera adalah peralatan utama yang akan digunakan untuk menjalankan hobi tersebut.

Kamu bisa memilih jenis dan merek kamera yang diinginkan yang disesuaikan dengan kebutuhan dan dana yang kamu miliki. Yang terpenting adalah, kamu harus mengerti cara merawat kamera digital yang kamu miliki. Bagaimana caranya?

Baca Juga: 7 Tips Merawat Kamera untuk Fotografer Pemula, agar Awet Sampai Lama

Cara merawat kamera digital 

Cara Merawat Kamera Digital agar Tidak Cepat Rusakilustrasi membersihkan kamera (unsplash.com/Abhishek Rai)

Untuk merawat kamera digital tidaklah terlalu sulit. Kamu juga harus mengerti bagian-bagian penting dari kamera yang harus dijaga. Cara merawatnya sebagai berikut:

  • Wajib menggunakan tas atau kantong yang bisa melindungi kamera digitalmu dari benturan, air, debu, maupun kotoran lainnya. Untuk kamera pocket, kantong atau pouch sudah cukup sedangkan kamera DSLR wajib menggunakan tas kamera;
  • Untuk bagian LCD sebaiknya dilapisi lapisan anti gores agar tidak lecet maupun rusak. Bagian LCD ini paling rentan kena gores maupun kena benturan;
  • Kamera pocket mungkin tidak memerlukan dry box, namun untuk kamera DSLR sebaiknya saat menyimpannya menggunakan dry box untuk menjaga tingkat kelembapannya. Hal ini untuk mencegah kamera maupun lensa berjamur yang akan mempengaruhi hasil fotonya;
  • Memiliki alat pembersih kamera khusus atau cleaning kit untuk membersihkan kamera secara rutin. Gunakan lap fiber untuk membersihkan atau mengelap body kamera. Jangan menggunakan sembarang lap maupun cairan untuk membersihkan kamera maupun lensa;
  • Selalu gunakan strap atau tali pengaman yang berguna menjaga kamera tidak jatuh saat proses pengambilan foto;
  • Saat mengganti lensa maupun kartu memori, biasakan matikan kamera terlebih dahulu untuk menghindari eror atau kerusakan pada mekanik kamera;
  • Jika kamu punya kamera DSLR ada baiknya kamu menambahkan filter UV di lensa kamera untuk melindungi lensa dari sinar matahari langsung. Selain itu, filter kamera berguna untuk melindungi permukaan lensa dari sentuhan benda atau tangan sehingga tidak tergores;
  • Hindari untuk membawa kamera dalam suhu ekstrem misalnya terlalu dingin atau terlalu panas Hal ini akan merusak lensa maupun bagian elektronik kamera;
  • Baterai harus selalu dijaga. Jangan mengisi daya baterai terlalu lama dan lepaskan baterai jika kamera tidak digunakan dalam waktu yang lama;
  • Hindari memotret di tempat yang sangat berdebu maupun dalam situasi hujan. Hal ini akan dapat merusak kamera;
  • Untuk pemilik kamera DSLR, saat mengganti lensa kamera carilah tempat yang bersih agar lensa kamera maupun kamera tidak kemasukan debu maupun partikel-partikel lainnya.

Kamu harus bisa merawat kamera digitalmu dengan baik, karena jika rutin dirawat maka umur kameramu akan awet dan hasil jepretannya masih bisa dijaga kualitasnya. Selain umur yang awet, tentunya kamera bisa terhindar dari kerusakan yang memerlukan biaya yang tidak sedikit untuk memperbaikinya.

Baca Juga: 6 Langkah Sederhana Merawat Kamera DSLR dan Mirrorless Kesayangan

Ari Budiadnyana Photo Verified Writer Ari Budiadnyana

Menulis dengan senang hati

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Merry Wulan

Berita Terkini Lainnya