Daftar 7 Tablet Android Murah di 2024, Menarik!

Ada dari Samsung, Xiaomi hingga Acer

Aman untuk mengatakan bahwa tablet Android kini mulai membaik, dengan brand seperti Samsung yang hampir setiap tahunnya selalu merilis tablet anyar yang berkualitas tinggi. Aplikasi-aplikasi produktivitas terpopuler juga semakin dioptimalkan untuk tablet Android, membuatnya jadi bisa digunakan sebagai alternatif laptop. Tablet sering dianggap mahal namun di pasaran saat ini, ada banyak pilihan tablet murah yang tidak kalah menarik. Berikut daftarnya.

1. Xiaomi Redmi Pad SE

Daftar 7 Tablet Android Murah di 2024, Menarik!Xiaomi Redmi Pad SE (dok. Xiaom)

Xiaomi Redmi Pad SE menjadi salah satu contoh sempurna dari tablet Android murah yang melampaui ekspektasi harganya. Dirilis pertengahan tahun lalu, tablet ini dibekali dengan layar IPS 11 inci beresolusi FHD+ dengan refresh rate 90Hz yang lega dan cocok untuk gaming maupun menonton film. Spesifikasi mesinnya meliputi Snapdragon 680, RAM 4/6/8GB, penyimpanan 128/256GB dan baterai 8,000mAh dengan fast-charging 18W.

2. Lenovo Tab M8

Daftar 7 Tablet Android Murah di 2024, Menarik!Lenovo Tab M8 (dok. Lenovo)

Lenovo Tab M8 tidak dilengkapi dengan spesifikasi mumpuni, sehingga tablet ini lebih cocok untuk penggunaan kasual seperti browsing dan mengetik alih-alih bermain game. Untuk spesifikasi, tablet yang satu ini dipersenjatai oleh Helio A22, RAM 3/4GB, penyimpanan 32/64GB dan baterai 5,100mAh dengan fast-charging 10W. Layarnya berukuran 8 inci dengan panel IPS, resolusi HD+ dan sayangnya belum mendukung refresh rate tinggi.

3. Samsung Galaxy Tab A9+

Daftar 7 Tablet Android Murah di 2024, Menarik!Samsung Galaxy Tab A9+ (dok. Samsung)

Meski jadi tablet terjangkau, Samsung Galaxy Tab A9+ tetap menghadirkan karakteristik ala tablet Samsung seperti desain apik, performa bagus dan software intuitif. Untuk pengalaman penggunaan yang lebih lega, tablet ini membawa layar 11 inci beresolusi FHD+ dengan refresh rate 90Hz. Samsung mempercayakan Snapdragon 695 sebagai dapur pacu utama, RAM 4/8GB, penyimpanan 64/128GB dan baterai 7,040mAh dengan fast-charging 15W.

Baca Juga: 7 Rekomendasi Tablet Samsung 2024 dengan Performa Terbaik

4. Amazon Fire 7

Daftar 7 Tablet Android Murah di 2024, Menarik!Amazon Fire 7 (dok. Amazon)

Amazon Fire 7 bukan tablet yang impresif mengingat harganya yang murah, namun serbaguna karena ukurannya yang compact. Tablet yang satu ini mengandalkan MT8168 sebagai otak pemrosesan utama, ditemani oleh RAM 2GB, penyimpanan 16/32GB dan baterai yang diklaim bisa tahan hingga 10 jam. Sesuai namanya, tablet ini mengemas layar IPS berukuran 7 inci dengan resolusi HD yang sudah lebih dari cukup untuk penggunaan biasa.

5. Lenovo Tab M9

Daftar 7 Tablet Android Murah di 2024, Menarik!Lenovo Tab M9 (dok. Lenovo)

Selanjutnya adalah Lenovo Tab M9 yang menawarkan keseimbangan dari segi portabilitas, harga dan juga performa. Lenovo memberikan tablet ini spesifikasi cukup apik seperti Helio G80, RAM 3/4GB, penyimpanan 32/64/128GB dan baterai 5,100mAh dengan fast-charging 10W. Sayangnya, layar tablet murah ini bukan yang paling memukau karena hanya berukuran 9 inci dengan panel IPS dan resolusi HD+.

6. Acer Iconia M10

Daftar 7 Tablet Android Murah di 2024, Menarik!Acer Iconia M10 (dok. Acer)

Acer Iconia M10 persis seperti penampilannya, tidak begitu memukau dari segi desain maupun spesifikasi, namun tetap bisa dipilih sebagai tablet untuk kebutuhan biasa. Pertama adalah spesifikasi, di mana tablet ini ditenagai oleh MT8183C, bersama dengan RAM 4GB dan penyimpanan 128GB. Untungnya, layar tablet ini cukup baik di mana selain berukuran 10,1 yang cukup lega, juga telah berpanel IPS dengan resolusi FHD+.

7. Amazon Fire HD 10

Daftar 7 Tablet Android Murah di 2024, Menarik!Amazon Fire HD 10 (dok. Amazon)

Bagi pengguna yang suka menonton konten di Amazon Prime Video dan butuh tablet mumpuni untuk mengakomodasi kebutuhan tersebut, Amazon Fire HD 10 generasi terbaru menjadi yang paling direkomendasikan. Tablet ini dilengkapi dengan layar 10,1 inci yang telah berpanel IPS dengan resolusi FHD+ yang tajam. Beralih ke spesifikasi, ada MT8186A sebagai chipset utama, ditemani oleh RAM 3GB, penyimpanan 32/64GB dan baterai dengan daya tahan 10 jam.

Itulah tadi ulasan sekaligus rekomendasi beberapa tablet Android murah terbaik untuk dipinang di 2024. Ada tablet incaranmu di daftar di atas?

Baca Juga: 5 Opsi Tablet Android Spek Gahar di Awal 2024, Bisa Gantikan Laptop?

Topik:

  • Achmad Fatkhur Rozi

Berita Terkini Lainnya