7 Alasan MacBook Air Sangat Cocok untuk Pelajar dan Mahasiswa

Mampu menunjang berbagai aktivitas akademik

Setiap pelajar dan mahasiswa tentu membutuhkan laptop untuk menunjang aktivitas akademiknya. Memilih laptop yang cocok untuk sekolah dan kuliah bisa membingungkan, karena pada dasarnya setiap orang memiliki kebutuhan yang berbeda-beda. Namun, ada satu laptop yang cocok untuk mayoritas pelajar dan mahasiswa, yaitu MacBook Air.

Dilengkapi dengan chip M1 dan ukuran yang ringan, MacBook Air dapat memaksimalkan kinerja sambil mempertahankan konsumsi daya yang rendah dan bisa dibawa ke mana-mana. Selain itu, masih banyak alasan lain kenapa MacBook Air menjadi pilihan yang baik untuk pelajar dan mahasiswa. 

1. Relatif terjangkau

7 Alasan MacBook Air Sangat Cocok untuk Pelajar dan Mahasiswailustrasi MacBook Air untuk pelajar dan mahasiswa (unsplash.com/Thought Catalog)

Anggaran laptop untuk pelajar umumnya lebih rendah daripada anggaran laptop untuk orang-orang yang sudah bekerja. MacBook Air adalah laptop termurah Apple yang dibanderol mulai dari Rp16 juta, sementara MacBook Pro ukuran 13,3 inci harganya mulai dari Rp21 juta. MacBook Air jelas lebih masuk akal untuk anggaran pelajar.

Untungnya, dengan harga demikian, MacBook Air memiliki kualitas unggulan layaknya produk Apple lainnya. Mulai dari software dan hardware eksklusif, baterai yang tahan lama, bodi logam, dan masih banyak lagi.

2. Dilengkapi chip M1 yang kuat

7 Alasan MacBook Air Sangat Cocok untuk Pelajar dan Mahasiswailustrasi MacBook Air (unsplash.com/Cedrik Wesche)

Sejak beberapa tahun terakhir, Apple meluncurkan laptop dengan chip M1, termasuk untuk MacBook Air. Chip M1 ini terbukti berkinerja jauh lebih baik dengan konsumsi daya yang lebih sedikit daripada perangkat MacBook berbasis Intel sebelumnya.

Apple mengoptimalkan chip M1 untuk macOS, memungkinkan setiap aplikasi perangkat lunak berjalan semulus mungkin di lingkungan macOS. Ini adalah keuntungan yang cukup besar bagi pengguna laptop karena memungkinkan masa pakai baterai yang lebih lama tanpa banyak mengorbankan kinerja komputasi.

3. Masa pakai baterai tahan lama

7 Alasan MacBook Air Sangat Cocok untuk Pelajar dan Mahasiswailustrasi MacBook Air (pexels.com/Karolina Grabowska)

Pelajar membutuhkan laptop yang dapat dibawa-bawa di kampus sepanjang hari, tanpa perlu terlalu sering mengisi ulang daya. MacBook Air keluaran terbaru memiliki daya tahan baterai hingga 18 jam saat digunakan terus-menerus.

Di luar sana, hanya segelintir laptop yang menawarkan daya tahan baterai 14 jam atau lebih. Dengan daya tahan yang luar biasa ini, kamu dapat membawa MacBook Air untuk aktivitas di kampus sepanjang hari tanpa perlu repot-repot membawa MagSafe.

Baca Juga: 7 Hal yang Penting Diketahui sebelum Membeli Refurbished MacBook

4. Tipis dan ringan

7 Alasan MacBook Air Sangat Cocok untuk Pelajar dan Mahasiswailustrasi MacBook Air (unsplash.com/Isaac Martin)

Laptop yang memiliki massa besar terasa kurang nyaman untuk dibawa ke mana-mana. Jika terlalu lama menggendong tas yang di dalamnya berisi laptop yang berat, ini juga akan menimbulkan ketidaknyamanan pada pundak.

MacBook Air adalah laptop buatan Apple dengan berat paling ringan, bahkan menjadi salah satu yang paling ringan jika dibandingkan dengan banyak laptop Windows. Dengan berat hanya 1,29 kg dan bodi super tipis, laptop ini sangat cocok untuk pelajar yang memiliki mobilitas tinggi.

5. Keyboard nyaman

7 Alasan MacBook Air Sangat Cocok untuk Pelajar dan Mahasiswailustrasi MacBook Air (unsplash.com/Julian Steenbergen)

Pelajar dan mahasiswa harus melakukan banyak pengetikan, baik untuk kegiatan selama di sekolah maupun di luar sekolah. Kibor MacBook Air didesain sedemikian rupa yang menawarkan pengetikan senyaman mungkin.

MacBook Air keluaran 2021 memiliki kibor yang jauh lebih bagus daripada MacBook keluaran tahun-tahun sebelumnya. MacBook Air 2021 memiliki kibor yang sangat responsif dengan jumlah tombol yang nyaman, menjadikannya pilihan yang bagus baik saat kamu mengirim pesan teks di iMessage, menulis email, membuat presentasi, atau mengerjakan esai.

6. Memiliki sistem operasi macOS

7 Alasan MacBook Air Sangat Cocok untuk Pelajar dan Mahasiswailustrasi MacBook Air (pexels.com/Abdullah Bin Mubarak)

Ada banyak alasan kenapa macOS menjadi sistem operasi favorit banyak orang. Salah satunya, sistem operasi ini sangat jarang terkena serangan virus sehingga pengguna tidak perlu khawatir kehilangan data-data penting atau laptopnya sering bermasalah.

Keistimewaan lainnya dari macOS adalah memiliki antarmuka pengguna grafis yang sama seperti yang ditemukan di produk Apple lainnya seperti iPhone dan iPad. Ini membuat pengguna produk Apple merasa nyaman jika beralih dari satu produk ke produk Apple lainnya.

7. Kinerja dan umur panjang

7 Alasan MacBook Air Sangat Cocok untuk Pelajar dan Mahasiswailustrasi MacBook Air (pexels.com/Pixabay)

Pelajar dan mahasiswa memiliki banyak aktivitas yang perlu melibatkan laptop, karenanya orang-orang ini tentunya menginginkan laptop yang tahan banting dan awet. Karena Apple membuat sendiri perangkat keras dan perangkat lunaknya, maka komunikasi perangkat kerasnya sangat efisien dan memiliki kinerja terbaik. Sistem operasi dan perangkat keras juga bekerja dengan baik. 

Selain itu, laptop buatan Apple umumnya memiliki umur yang lebih panjang dibandingkan laptop lainnya. Daya tahan baterai MacBook juga lebih lama daripada laptop lain.

Secara umum, MacBook Air adalah pilihan yang baik untuk pelajar dan mahasiswa. Meskipun begitu, MacBook Air bukanlah perangkat yang benar-benar sempurna tanpa celah. Jadi, ada baiknya kamu mencari tahu kekurangan dari perangkat ini dan menimbang-nimbang apakah kamu dapat menoleransi kekurangannya.

Juga, jika kamu memiliki bujet lebih dan butuh laptop untuk aktivitas berat, seperti multimedia atau programming, kamu bisa mempertimbangkan laptop yang lebih mahal, seperti MacBook Pro atau laptop Windows dengan spesifikasi yang lebih mumpuni.

Baca Juga: 8 Hal yang Perlu Diperhatikan Sebelum Membeli Macbook Bekas

Topik:

  • Nurulia

Berita Terkini Lainnya