Google Pixel Tablet Meluncur ke Pasaran, Berikut Spesifikasinya!

Tahun ini, tablet kembali berjaya. Tak mau kalah dari brand lain, Google meluncurkan Pixel Tablet, yang bisa diorder sejak Rabu (10/5/2023) dan mulai dikirim pada Selasa (20/6/2023), mengutip MSN.com.
Mau tahu spesifikasi lengkap Google Pixel Tablet beserta harganya? Langsung geser layarmu ke bawah!
1. Menggunakan prosesor Tensor G2
Google Pixel Tablet menggunakan prosesor Tensor G2, yang juga ditanamkan di Pixel 7 dan Pixel 7 Pro. Chip ini dibuat khusus agar ponsel dan tablet Pixel bekerja lebih cepat dan lebih cerdas.
Selain itu, Tensor G2 memiliki teknologi pembelajaran mesin yang bisa mengenali ucapan lebih akurat, mengambil gambar lebih baik, dan menerjemahkan bahasa secara real time.
Namun, skor AnTuTu Tensor G2 hanya 789.237, mengutip NanoReview. Bandingkan dengan prosesor lain, misalnya Qualcomm Snapdragon 8 Gen 2 yang skornya lebih tinggi, yaitu 1.271.865. Atau MediaTek Dimensity 9200 yang skornya 1.133.907.
2. Bisa digunakan untuk mengontrol smart home
Yang membuat Google Pixel Tablet berbeda dengan tablet pada umumnya adalah memiliki kemampuan untuk mengontrol perangkat smart home. Cukup pasangkan ke Charging Speaker Dock, lalu ubah ke Hub Mode.
Selain digunakan untuk mengisi daya, Charging Speaker Dock bisa membuat Pixel Tablet mengeluarkan suara bass empat kali lebih baik dibandingkan speaker bawaannya. Google Pixel Tablet di-bundling dengan Charging Speaker Dock dengan harga US$499 atau setara dengan Rp7,4 juta.
3. Hadir dalam tiga warna yang soft
Tablet dengan layar Full HD 11 inci (2560 x 1600 piksel) ini memiliki RAM 8GB, penyimpanan internal 128GB, dan kamera 8MP. Selain itu, baterainya cukup besar, sehingga bisa digunakan untuk streaming video hingga 12 jam, dilansir TechRadar.
Terdapat tiga pilihan warna yang soft, yaitu porcelain (putih), hazel (abu-abu), dan rose (merah muda). Lapisan nanoceramic coating dan finishing matte mencegah sidik jari, minyak, dan kotoran menempel di permukaannya.