iQOO Z10R Rilis dengan Desain Mewah dan Baterai 5700 mAh

- Baterai 5700 mAh dengan pengisian cepat 44W
- Layar AMOLED 6,77 inci dengan kamera swafoto 32MP dan kamera utama 50MP
- Prosesor MediaTek Dimensity 7400, RAM besar, dan sertifikasi IP68/IP69
Sub merek vivo, yaitu iQOO, terus menambbah anggota Z10 series. Yang teranyar ialah iQOO Z10R yang rilis di India pada Juli 2025 ini. Seri merupakan anggota keenam dari iQOO Z10 series yang hadir secara bertahap sejak April 2025.
iQOO Z10R rilis dengan desain mewah dan baterai 5700 mAh, cocok buat kamu yang ingin smartphone kelas menengah dengan desain tampilan menawan. Selain itu, ia juga menawarkan performa andal, baterai besar, dan lain sebagainya. Agar tak penasaran, segera berkenalan dengan iQOO Z10R dalam ulasan di bawah ini!
1. Bodi hanya setipis 7,39 mm, tetapi bisa memuat baterai jumbo

Pertama, iQOO Z10R ternyata cukup tipis dengan ketebalan 7,39 mm. Meski begitu, ternyata ia sanggup memuat baterai berkapasitas cukup besar yakni 5700 mAh, bisa bertahan hingga 26,9 jam untuk menonton video YouTube. Dukungan pengisian dayanya cukup cepat yakni 44W, dapat mengisi ulang baterai dari kosong hingga 50% dalam 33 menit saja. Menariknya, iQOO melengkapinya dengan fitur bypass charging, tentunya membbantu mengurangi panas berlebihan dan memperpanjang usia pakai baterai, sangat cocok untuk kamu yang bermain game sambil menghubungkan pengisi daya ke smartphone terus-menerus.
2. Layar melengkung yang cukup terang, kamera swafoto tajam bisa rekam video 4K

Lalu, iQOO Z10R juga punya tampilan mewah di sisi depan karena melengkung menuju bingkai kiri, kanan, atas, dan bawah. Layarnya memakai panel AMOLED dengan bentang 6,77 inci, resolusi 1080 x 2392 piksel, refresh rate 120Hz, dan kecerahan puncak 1800 nit. Agar lebih aman dari benturan dan goresan benda tajam, iQOO memproteksi layarnya dengan SCHOTT Xensation α glass. Masih di sisi depan, juga ada punch hole berisi kamera swafoto 32MP dengan diafragma f/2.45, luas pandang 72 derajat, dan perekaman video 4K@30fps.
3. Kamera utama bisa rekam video 4K yang stabil, didukung Aura Light Portrait

Di sisi belakangnya, iQOO Z10R punya modul berbentuk pil. Di separuh atasnya, ada lubang berwarna hitam yang memuat dua kamera. Salah satunya ialah kamera bokeh 2MP berdiafragma f/2.4. Nahh, kamera paling unggul dari iQOO Z10R ialah kamera utama 50MP dengan sensor Sony IMX882 berukuran 1/1.953 inci, diafragma f/1.79, OIS, auto focus, dan perekaman video 4K@30fps. Di bawah kedua kamera itu, ada Aura Light Portrait yang sebelumnya menjadi ciri khas vivo V series.
4. Dapur pacu andalkan Dimensity 7400, RAM besar untuk multitasking lancar

Berbicara soal performanya, iQOO Z10R mengandalkan MediaTek Dimensity 7400. Ini ialah prosesor 4 nm yang debut pada Februari 2025, mempunyai empat Cortex-A78@2,6GHz dan empat Cortex-a55@2,0GHz. Ia memakai RAM LPDDR4X dan memori internal UFS 2.2 dengan tiga konfigurasi, yakni 8/128GB, 8/256GB, dan 12/256GB.
5. Aman terkena semprotan air bersuhu tinggi, bisa hasilkan suara imersif

Smartphone satu ini semakin menarik karena ternyata kedap debu, aman direndam di dalam air, serta aman terkena semprotan air bersuhu tinggi dan bertekanan kuat. Hal ini bisa terjadi karena iQOO Z10R bersertifikasi IP68 dan IP69. Sebagian spek utama lainnya mencakup speaker stereo untuk hasilkan suara imersif, pemindai sidik jari di dalam layar, dua slot kartu SIM (tanpa slot kartu microSD), dan FuntouchOS 15 berbasis Android 15.
6. Desain mewah dan spek andal, harga terjangkau buat makin menarik

Ia memiliki dimensi 163,29 × 76,72 × 7,39 mm. Menariknya, beratnya hanya 183,5 gram, cukup ringan untuk smartphone berbaterai 5700 mAh. Hanya ada dua opsi warna yang tersedia yakni aquamarine dan moonstone.
iQOO Z10R rilis di India dengan harga sebagai berikut:
Varian 8/128GB: 19.499 rupee (sekitar Rp3,6 juta)
Varian 8/256GB: 21.499 rupee (sekitar Rp4 juta)
Varian 12/256GB: 23.499 rupee (sekitar Rp4,4 juta)
Setelah melihat pembahasan di atas, kamu tentu menyadari bahwa iQOO Z10R rilis dengan desain mewah dan baterai 5700 mAh yang sangat cocok buat kamu pendamba HP kelas menengah tanpa melupakan sisi estetika. Bodi tipis yang bisa memuat baterai besar tentu menjadi salah satu daya tariknya. Selain itu, desain mewah, performa andal, dan spek andal lainnya siap memikat hati calon konsumen.