Belakangan ini, HP lipat menjadi jenis HP yang sangat populer. Gak terbatas pada pencinta teknologi, tren HP lipat juga sudah merambah ke user casual yang tidak terlalu paham dengan dunia teknologi. Tentunya, hal tersebut merupakan sesuatu yang baik karena membuat teknologi HP lipat makin dikenal.
Nah, apa kamu tahu kalau HP lipat memiliki banyak jenis? Tergantung jenisnya, tiap HP lipat memiliki bentuk, kegunaan, dan keunikannya tersendiri. Ada yang kecil, besar, punya bentuk lipatan yang tak biasa, bahkan ada yang bisa menjadi tablet. Lebih lanjut, mari simak beberapa jenis HP lipat yang beredar di pasaran biar menambah wawasanmu!