Ini Fitur Galaxy A34 dan A54 5G yang Bikin Main Game Jadi Lancar

Cocok buat yang suka main game online

Samsung baru saja menggelar Media Experience Samsung Galaxy Gaming Academy pada Selasa (6/6/2023). Samsung Galaxy Gaming Academy menjadi wadah bagi para gamer untuk unjuk kebolehan dan berkompetisi dengan memanfaatkan perangkat Samsung Galaxy.

Dalam acara tersebut, Samsung memperkenalkan Galaxy A34 5G dan A54 5G yang dirancang untuk menghadirkan pengalaman gaming yang seru. Tiga fitur yang menjadi highlight dua perangkat tersebut adalah layar yang imersif, performa anti nge-lag, dan baterai yang tahan lama.

1. Layar yang imersif

Ini Fitur Galaxy A34 dan A54 5G yang Bikin Main Game Jadi Lancarilustrasi Galaxy A34 5G (dok. Samsung Indonesia)

Kedua perangkat ini dibekali layar Super AMOLED beresolusi FHD+ untuk menghadirkan tampilan yang lebih memanjakan mata. Galaxy A34 5G memiliki display seluas 6,6 inci dan Galaxy A54 5G memiliki display 6,4 inci.

Kedua perangkat tersebut memiliki refresh rate sebesar 120Hz. Ini berfungsi untuk mengahdirkan gameplay yang lebih smooth. Galaxy A34 5G dan A54 5G memiliki tingkat kecerahan 1000nit yang memungkinkan kamu bermain game di outdoor pada siang hari. 

2. Dilengkapi dengan jaringan 5G

Untuk menopang pengalaman gaming kamu, Samsung Galaxy A34 5G dan A54 5G didukung konektivitas 5G. Dua perangkat tersebut juga dilengkapi dengan prosesor Octa Core dengan chipset Dimensity 1080 di Galaxy A34 5G dan Exynos 1380 di Galaxy A54 5G.

Performa yang diklaim anti nge-lag ini disokong RAM 8GB yang bisa ditambah dengan RAM Plus hingga 8GB. Ini merupakan peningkatan performa dari perangkat pendahulunya.

Baca Juga: Bocoran Spesifikasi Samsung Galaxy Watch6, Makin Canggih!

3. Kapasitas baterai yang besar

Ini Fitur Galaxy A34 dan A54 5G yang Bikin Main Game Jadi Lancarilustrasi Galaxy A54 5G (dok. Samsung Indonesia)

Samsung Galaxy A34 5G dan A54 5G memiliki Internal storage hingga 256GB untuk menyimpan lebih banyak aplikasi dan file. Memori ini juga bisa ditambahkan kartu memori eksternal MicroSD hingga 1TB.

Kedua perangkat ini dibekali baterai 5.000mAh, yang diklaim dapat bertahan lebih dari 2 hari. Fitur fast charging 25W juga mendukung ketahanan baterai kedua perangkat tersebut.

 

Samsung Galaxy A34 5G dan Galaxy A54 5G sudah tersedia di berbagai gerai dan channel penjualan online di seluruh Indonesia. Kamu bisa mendapatkan dua ponsel tersebut dengan harga mulai dari Rp4.999.000 dan Rp5.999.000.

Baca Juga: Fitur yang Bantu Bikin Konten Jadi Lebih Gampang di Samsung Galaxy!

Topik:

  • Fatkhur Rozi

Berita Terkini Lainnya