[REVIEW] Samsung Galaxy S10 Plus, Harga Terbaru 2023 Murah Banget

Apakah smartphone ini masih worth it sebagai daily driver?

Samsung Galaxy S10 Plus adalah smartphone lawas rilisan 2019 yang masih sangat laris di pasaran. Ada beberapa alasan yang membuat HP ini diminati banyak orang, antara lain desain premium, kamera jernih, layar tajam, dan masih banyak lagi lainnya.

Beberapa keunggulan tersebut dirasa cukup all-around untuk calon pengguna yang membutuhkan smartphone fleksibel dan andal untuk multitasking. Meski begitu, apakah kini spesifikasi Samsung Galaxy S10 Plus masih memadai? Intip ulasan sekaligus informasi harga terbaru Samsung Galaxy S10 Plus berikut, yuk!

1. Desain premium khas smartphone flagship

[REVIEW] Samsung Galaxy S10 Plus, Harga Terbaru 2023 Murah Bangetpotret varian Samsung Galaxy S10 series (samsung.com)

Dari segi penampilan, rasanya kamu tidak perlu lagi meragukan penampilan Samsung Galaxy S10 Plus. Baik ketika dilihat dari depan maupun belakang, HP ini tetap terlihat menarik. Pada bagian belakang, Samsung Galaxy S10 Plus terbuat dari bahan kaca dan aluminium pada bagian frame. Sedangkan pada bagian depan, kamu akan melihat layar bergaya punch hole dan bezel tipis.

Untuk ukurannya sendiri, Samsung Galaxy S10 Plus memiliki dimensi seluas 157,6 x 74,1 mm, ketebalan bodi 7,8 mm, dan bobot seberat 175 gram. Sedangkan pada bagian bezel, rasio screen-to-body-nya mencapai 88,9 persen. Usut punya usut, ternyata Samsung Galaxy S10 Plus juga sudah tahan air dengan sertifikasi IP68.

Baca Juga: Duel Samsung Galaxy S23 Vs. Samsung Galaxy S22, Layak Upgrade?

2. Performa mesin andal di kelasnya

[REVIEW] Samsung Galaxy S10 Plus, Harga Terbaru 2023 Murah Bangetilustrasi Exynos 9820 (theverge.com)

Perlu ditekankan kembali bahwa Samsung Galaxy S10 Plus adalah smartphone rilisan 2019. Jadi, performa mesinnya tidak bisa disamakan dengan flagship zaman sekarang. Meski begitu, performanya masih sangat powerful, kok!

Smartphone ini menggunakan chipset Exynos 9820 (8 nm), memiliki 3 varian RAM (6GB, 8GB, 12GB), dan 3 varian memori (128GB, 512GB, 1TB). Berkat spesifikasi tersebut, HP ini sukses meraih skor AnTuTu Benchmark di angka 395 ribu. Game sekelas PUBG Mobile bisa kamu mainkan dengan lancar menggunakan perangkat ini.

3. Layar jenis berpanel Dynamic AMOLED

[REVIEW] Samsung Galaxy S10 Plus, Harga Terbaru 2023 Murah Bangetpotret layar Samsung Galaxy S10 Plus (samsung.com)

Buat yang suka nonton film, kualitas layar Samsung Galaxy S10 Plus akan sangat memanjakan kamu. Smartphone ini memiliki layar jernih karena menggunakan panel Dynamic AMOLED dan beresolusi 1440 x 3040 piksel. Untuk ukurannya sendiri adalah 6,4 inci dan mendukung HDR10+. Terakhir, layar HP ini dilindungi oleh Corning Gorilla Glass 6 sehingga cukup ideal untuk penggunaan jangka panjang.

4. Dilengkapi tiga kamera beresolusi tinggi

[REVIEW] Samsung Galaxy S10 Plus, Harga Terbaru 2023 Murah Bangetpotret Samsung Galaxy S10 Plus (samsung.com)

Selanjutnya, kamera Samsung Galaxy S10 Plus juga gak kalah menawan. Pada bagian belakang, HP ini memasang 3 lensa kamera yang masing-masing beresolusi 12MP (wide), 12MP (telephoto), dan 16MP (ultrawide). Sedangkan pada bagian belakang terdapat 2 kamera beresolusi 10MP dan 8MP.

Gak cuma itu saja, kamera Samsung Galaxy S10 Plus juga dibekali dengan fitur-fitur canggih. Contohnya antara lain dual pixel PDAF, OIS, AF, 2x optical zoom, serta super steady video. Ada juga fitur-fitur tambahan, seperti LED flash, auto-HDR, panorama, dan gyro-EIS. Terakhir, kamera Samsung Galaxy S10 Plus mampu merekam video hingga kualitas 4K@60fps.

5. Baterai dan harga terbaru

[REVIEW] Samsung Galaxy S10 Plus, Harga Terbaru 2023 Murah Bangetpotret baterai Samsung Galaxy S10 Plus (samsung.com)

Biasanya, baterai adalah salah satu kekurangan HP rilisan lawas. Namun, hal tersebut tidak berlaku pada Samsung Galaxy S10 Plus. HP ini menggunakan baterai berkapasitas 4100mAh, sudah mendukung fitur fast charging 15W, serta wireless charging 15W. Kemampuan tersebut memungkinkan HP ini bertahan seharian penuh dalam pemakaian ringan. Pengisian daya dari kosong hingga penuh juga hanya membutuhkan waktu sekitar 1 jam, lho! Karena Samsung Galaxy S10 Plus adalah smartphone lawas, kini kamu hanya bisa membelinya di marketplace dalam keadaan bekas. Untuk harganya sendiri, smartphone ini dijual mulai Rp4 jutaan.

Melihat spesifikasi dan harga yang ditawarkan, jelas sekali bahwa Samsung Galaxy S10 Plus masih sangat worth it untuk kamu miliki. Meski begitu, kamu harus tetap berhati-hati ketika membeli Samsung Galaxy S10 Plus, khususnya yang dijual dalam keadaan bekas. Pastikan produknya berkualitas dan memiliki garansi dari toko untuk berjaga-jaga apabila terjadi kerusakan, ya!

Baca Juga: 5 Keunggulan Utama Samsung Galaxy Note 20, Berapa Harganya Sekarang?

Sumahir Hidayanto Photo Verified Writer Sumahir Hidayanto

Kritik saran: contacts us: 0858-4124-4290

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Kidung Swara Mardika

Berita Terkini Lainnya