Review vivo X80 Pro, Kamera Flagship yang Sesungguhnya!

Smartphone pesaing iPhone 12 Pro Max 

vivo X80 Pro adalah smartphone terbaru milik vivo di kelas smartphone flagship. Pertama kali dirilis pada bulan Juli 2022, smartphone ini hadir menawarkan spesifikasi sangat tinggi di semua lini. Khususnya di sektor kamera, vivo X80 Pro dipastikan akan memuaskan kegiatan fotografi dan videografi yang kamu lakukan.

Gak cuma itu saja, vivo X80 Pro juga masih punya penawaran lain yang gak kalah menarik. Buat kamu yang penasaran, berikut penulis sudah merangkum review vivo X80 Pro. Yuk, cek apa saja!

1. Desain premium

Review vivo X80 Pro, Kamera Flagship yang Sesungguhnya!potret layar vivo X80 Pro (vivo.com)

vivo X80 Pro terlihat sangat premium ketika dilihat dari depan maupun belakang. Khusus pada bagian belakang, smartphone ini terbuat dari bahan kaca dengan finishing warna matte bercampur glossy pada bingkai kamera. Selain itu, bahannya juga terasa kokoh dan sudah bersertifikat IP68 sehingga tahan air.

Lalu, pada bagian depan, vivo X80 Pro mengusung desain layar punch hole dengan bezel yang sangat tipis di setiap sisinya. Karena menggunakan panel LTPO3 AMOLED, X80 Pro meletakkan sensor fingerprint di bawah layar. Sedangkan tombol power dan volume ada di sisi samping.

vivo X80 Pro akan terasa nyaman ketika dioperasikan dengan satu tangan karena memiliki ukuran yang tidak terlalu besar. Dimensinya adalah 164,6 x 75,3 x 9,1 mm dan berbobot seberat 215 gram. vivo X80 Pro tersedia dalam tiga varian warna, yaitu cosmic black, blue, dan orange.

2. Mesin powerful

Review vivo X80 Pro, Kamera Flagship yang Sesungguhnya!ilustrasi chipset vivo X80 Pro (vivo.com)

Sebagai smartphone flagship, sudah seharusnya kamu tidak perlu meragukan performanya. vivo X80 Pro dibekali dengan chipset Qualcomm Snapdragon 8 Gen 1 yang sangat powerful, RAM sebesar 12GB, dan memori Internal sebesar 512GB. Untuk urusan UI, smartphone ini juga menggunakan OS Android 12 dan Funtouch 12.

Bagaimana dengan spesifikasi layar? vivo X80 Pro menggunakan panel LTPO3 AMOLED seluas 6,78 inci. Layar tersebut memiliki resolusi 2K dan tersemat fitur-fitur canggih, seperti 1B colors, refresh rate 120Hz, dan HDR10+. Dengan spesifikasi tersebut, vivo X80 Pro mendapatkan skor AnTuTu Benchmark di angka 1 juta.

Baca Juga: iPhone 12 Pro Max Vs. vivo X80 Pro, Harga Sama, Mending Mana?

3. Kamera beresolusi tinggi

Review vivo X80 Pro, Kamera Flagship yang Sesungguhnya!potret kamera vivo X80 Pro (vivo.com)

Seperti yang disinggung sebelumnya, kamera adalah spesifikasi yang paling diunggulkan vivo X80 Pro. Pada bagian belakang, smartphone ini menggunakan konfigurasi quad camera yang masing-masing beresolusi 50MP (wide), 8MP (periscope telephoto), 12MP (telephoto), dan 48MP (ultrawide). Sedangkan pada bagian depan, hanya ada satu kamera beresolusi 32MP.

Gak cuma beresolusi tinggi, kamera vivo X80 Pro juga dibekali dengan banyak teknologi tinggi, seperti laser AF, OIS, 5x optical zoom, dan gimbal OIS. Selain itu, ada juga fitur-fitur pendukung, seperti zeiss optics, zeiss t* lens coating, dan pixel shift.

Dengan spesifikasi tersebut, kamera vivo X80 Pro dipastikan mampu menghasilkan foto yang jernih dan tajam. Sedangkan pada sektor perekeman video, maksimal resolusi yang dapat diambil adalah 8K@60fps dan 1080p@60fps.

4. Baterai awet

Review vivo X80 Pro, Kamera Flagship yang Sesungguhnya!ilustrasi baterai vivo X80 Pro (vivo.com)

Desain premium, mesin powerful, kamera berkualitas, lantas bagaimana dengan performa baterai? vivo X80 Pro dibekali baterai berkapasitas 4700mAh dan teknologi fast charging 80W. Dengan spesifikasi tersebut, smartphone ini diklaim mampu bertahan seharian penuh serta mampu mengisi penuh baterai hanya dalam waktu 38 menit saja.

Gak cuma itu saja, vivo X80 Pro juga mendukung wireless charging sebesar 50W yang mampu mengisi daya penuh dalam waktu 50 menit. Dengan spesifikasi tersebut, tentu saja kamu gak perlu khawatir aktivitas terganggu karena baterai lowbat.

5. Fitur berlimpah

Review vivo X80 Pro, Kamera Flagship yang Sesungguhnya!potret vivo X80 Pro (vivo.com)

vivo X80 Pro adalah kelas smartphone flagship. Jadi, sangat wajar jika dibekali fitur-fitur berlimpah. Salah satu yang paling diunggulkan adalah ZEISS T* Coating yang dapat meningkatkan kualitas gambar dan warna menjadi lebih hidup. Selain itu, ada chip vivo V1+ yang dapat meningkatkan performa bermain game.

Untuk urusan sensor, vivo X80 Pro punya semua yang dibutuhkan, mulai dari NFC, gyroscope, compass, bahkan color spectrum. Untuk harganya sendiri, vivo X80 Pro dijual mulai Rp16 juta RAM 12/512GB.

Spesifikasi yang ditawarkan vivo X80 Pro memang di atas rata-rata. Khususnya pada sektor kamera, smartphone ini adalah rekomendasi terbaik buat kamu yang suka fotografi. Bagaimana denganmu? Tertarik untuk membelinya?

Baca Juga: Spesifikasi dan Harga Vivo X Fold+, Penerus Vivo X Fold 

Sumahir Hidayanto Photo Verified Writer Sumahir Hidayanto

Kritik saran: contacts us: 0858-4124-4290

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Kidung Swara Mardika

Berita Terkini Lainnya