Spesifikasi Lengkap itel RS4, HP Gaming Unggul di Kelas Entry Level  

Sanggup libas semua judul game di Play Store

itel RS4 adalah rekomendasi smartphone gaming terbaik di kelas entry level, setidaknya hingga pertengahan 2024 ini. Meski belum dijual secara resmi di Indonesia, produknya sudah banyak di-review para YouTubers. 

Sebagai smartphone entry level yang menawarkan keunggulan di spesifikasi mesin, tentu kamu tidak bisa berharap bahwa spesifikasi lainnya juga sama tingginya. Maka dari itu, penting bagimu untuk memahami apa saja kelebihan dan kekurangan itel RS4 sebagai pertimbangan serius sebelum meminangnya. Langsung cek spesifikasi lengkap itel RS4 berikut, deh!

1. Mengusung desain yang ikonik

Spesifikasi Lengkap itel RS4, HP Gaming Unggul di Kelas Entry Level  potret itel RS4 (youtube.com/Legawa Gadget)

Pertama, sektor desain memang menjadi salah satu unggulan utama HP ini. Punya banderol harga terjangkau terjangkau, nyatanya itel RS4 tetap mengusung layar bergaya punch hole dan memiliki desain bodi belakang yang tampak ikonik dengan bentuk bulat. Meski begitu, bagian depan masih memiliki bezel yang tebal, khususnya pada bagian dagu.

Soal ukuran, HP ini memiliki dimensi yang compact dan nyaman digenggam meski bodinya terbuat dari plastik. Ukurannya adalah 163,5 x 75,5 mm dengan ketebalan bodi sebesar 8,3 mm. Belum diketahui apa saja pilihan warna yang bakal tersedia. Namun, yang jelas itel RS4 bakal mengusung salah satu varian dengan warna hitam.

Baca Juga: 3 HP Alternatif vivo T3 5G yang Juga Usung MediaTek Dimensity 7200 

2. Ditenagai chipset MediaTek Helio G99 Ultimate

Spesifikasi Lengkap itel RS4, HP Gaming Unggul di Kelas Entry Level  ilustrasi chipset MediaTek (oficinadanet.com)

Khusus untuk HP kelas entry level, chipset MediaTek Helio G99 Ultimate memang sangat populer dan banyak dipercaya oleh banyak merek smartphone. Bukan tanpa alasan, perfoma chipset ini memang sangat stabil untuk melibas game-game berat sekelas Mobile Legends hingga PUBG Mobile. Tak kalah menarik, itel RS4 juga diperkuat oleh RAM yang sangat besar berkapasitas 12GB. Kapasitas itu sanggup membuat semua aktivitas multitasking akan berjalan super mulus tanpa khawatir lagging atau aplikasi yang sering force closed. Selain itu, kapasitas ROM-nya juga super luas, yaitu 256GB yang memungkinkan kamu untuk menyimpan banyak data.

3. Menggunakan layar IPS LCD seluas 6,6 inci

Spesifikasi Lengkap itel RS4, HP Gaming Unggul di Kelas Entry Level  ilustrasi layar smartphone (pexels.com/Terje Sollie)

Sektor layar mungkin menjadi yang paling menonjol dari smartphone ini. Pasalnya, itel RS4 yang tergolong HP murah ini sudah dibekali dengan refresh rate 120Hz. Fitur ini tentu sangat fantastis. Sebagai korelasinya, kamu bisa memainkan game PUBG Mobile dalam konfigurasi grafis smooth ektrem tanpa lagging berbekal fitur tersebut. Selain itu, multitasking juga bakal mulus banget dengan pergerakan layar yang smooth.

Sayangnya, di balik semua kelebihan itu, resolusi yang ditawarkan masih 720 x 1612 piksel. Resolusi itu tergolong rendah jika menilik deretan smartphone terbaru lainnya. Sedangkan untuk spesifikasi layar lainnya, HP ini menggunakan panel IPS LCD yang sangat responsif dan memiliki ukuran seluas 6,6 inci yang cukup luas.

4. Memiliki dua kamera pada bagian belakang

Spesifikasi Lengkap itel RS4, HP Gaming Unggul di Kelas Entry Level  ilustrasi memotret (pexels.com/cottonbro studio)

Kamera menjadi salah satu keunikan yang ditawarkan itel RS4. Hal ini karena desain kameranya yang sangat ikonik berbentuk bulat layaknya HP flagship. Namun, sayangnya jumlah kamera yang disediakan hanya dua, yaitu 50MP (kamera utama) dan lensa AI yang belum diketahui berapa resolusinya. Kamera ini tergolong lumayan karena mampu merekam video hingga kualitas 2K@30fps dan 1080p@60fps. Selain itu, ia juga hadir disertai dengan fitur PDAF, LED flash, HDR, dan panorama.

Dari spesifikasi tersebut, tentu itel RS4 kurang recommended buat kamu yang membutuhkan HP khusus fotografi di kelas entry level. Meski begitu, kalau buat fotografi kasual, gambar yang dihasilkan sudah cukup memuaskan. Soal kamera depan, itel RS4 memiliki satu lensa bergaya punch hole beresolusi 8MP. Kamera ini sangat bagus karena mampu merekam video hingga kualitas 2K@30fps.

5. Memiliki baterai berkapasitas 5000mAh

Spesifikasi Lengkap itel RS4, HP Gaming Unggul di Kelas Entry Level  ilustrasi sedang mengisi baterai (pexels.com/Rann Vijay)

Baterai adalah salah satu lini yang wajib diperhatikan sebelum membeli smartphone baru. itel RS4 dipastikan bisa diandalkan untuk menemani aktivitas kamu seharian penuh karena kapasitasnya besar mencapai 5000mAh. Tak sampai di situ, kecepatan charging-nya juga gak main-main hingga 45W.

Normalnya, spesifikasi tersebut bisa mengisi penuh baterai dari 0 hingga 100 persen dalam waktu kurang dari 1 jam, lho! Info tambahan untuk fitur-fitur, itel RS4 sudah mendukung sensor fingerprint di sisi samping, ada sensor gyroscope, dan menggunakan USB Type C.

Berdasar informasi spesifikasi tersebut, itel RS4 tentu sangat menggiurkan untuk kamu pecinta game yang tengah mencari smartphone murah berkualitas. Dukungan chipset MediaTek Helio G99 Ultimate, RAM hingga 12GB, dan ROM hingga 256GB membuat HP ini sanggup melibas semua genre game. Saat rilis di Indonesia, jangan sampai kehabisan stock itel RS4 ini, ya!

Baca Juga: 5 HP Infinix dengan Chipset MediaTek Helio G96, Opsi Smartphone Gaming

Sumahir Hidayanto Photo Verified Writer Sumahir Hidayanto

Kritik saran: 0858-4124-4290

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Kidung Swara Mardika

Berita Terkini Lainnya