Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
For
You

Super Canggih, 5 Smartphone Ini Dilengkapi dengan Fitur Iris Scanner

yp.sg
yp.sg

Perkembangan teknologi pada smartphone memang sangat pesat, hal ini ditandai dengan adanya fitur Iris Scanner yang bekerja untuk sektor kemanan dengan memindai bola mata. Sehingga smartphone dengan fitur Iris Scanner ini memiliki tingkat keamanan yang cukup tinggi.

Dan jika kita berminat untuk membeli smartphone dengan fitur Iris Scanner, maka pada artikel kali ini IDN Times akan merangkum seputar, 5 rekomendasi smartphone dengan Iris Scanner. Penasaran apa saja rekomendasinya? Mari kita simak ulasan di bawah ini.

1. Vivo X5 Pro Slim

gizmochina.com

Smartphone besutan Vivo ini merupakan sebuah smartphone yang cukup canggih, hal ini ditandai dengan adanya fitur Iris Scanner yang disematkan pada smartphone ini. Disamping itu smartphone ini mengusung penggunaan prosesor Octa-core (4x1.5 GHz Cortex-A53 & 4x1.1 GHz Cortex-A53), memori RAM 2 GB, memori internal 16 GB, kamera depan 8 MP, kamera belakang 13 MP, serta memiliki baterai berkapasitas 2450 mAh.

Untuk harganya Vivo X5 Pro Slim ini dibanderol dengan harga sekitar Rp4,6 juta. 

2. ZTE Blade S7

Youtube.com/Review
Youtube.com/Review

Seakan tak ingin kalah canggih, ZTE juga menghadirkan smartphone ZTE Blade S7 dengan fitur Iris Scanner. Disamping itu smartphone ini mengusung penggunaan prosesor Octa-core (4x1.5 GHz Cortex-A53 & 4x1.0 GHz Cortex-A53), memori RAM 3 GB, memori internal 32 GB, kamera depan 13 MP, kamera belakang 13 MP, serta memiliki baterai berkapasitas 2500 mAh.

Untuk harganya ZTE Blade S7 ini dibanderol dengan harga sekitar Rp3,9 juta.

3. TCL 560

fonearena.com
fonearena.com

Smartphone yang dibuat atas kerjasama dari Alcatel ini merupakan sebuah smartphone yang cukup canggih dengan fitur Iris Scanner. Disamping itu smartphone ini ditenagai dengan prosesor Quad-core 1.1 Ghz Qualcomm Snapdragon 210, memori RAM 2 GB, memori internal 16 GB, kamera depan 5 MP, kamera belakang 8 MP, serta memiliki baterai berkapasitas 2500 mAh.

Untuk harganya TCL 560 ini dibanderol dengan harga sekitar Rp2,3juta.

4. Fujitsu Arrows F-04G NX

ar.gizchina.it
ar.gizchina.it

Smartphone asal Jepang yang juga memiliki fitur Iris Scanner ini memiliki harga yang cukup terjangkau. Untuk sektor dapur pacu smartphone ini mengusung penggunaan prosesor Octa Core 2 GHz, Cortex-A57 + Cortex-A53, memori RAM 3 GB, memori internal 32 GB, kamera depan 2.1 MP, kamera belakang 20.7 MP, serta memiliki baterai berkapasitas 3120 mAh.

Untuk harganya Fujitsu Arrows F-04G NX ini dibanderol dengan harga sekitar Rp1 juta.

5. Samsung Galaxy Note 7

theverge.com
theverge.com

Smartphone yang berada dalam kategori flagship dari Samsung ini memiliki fitur kemanan yang cukup baik berupa Iris Scanner. Disamping itu smartphone ini ditenagai dengan prosesor Octa-core (4x2.3 GHz Mongoose & 4x1.6 GHz Cortex-A53), memori RAM 4 GB, memori internal 64 GB, kamera depan 5 MP, kamera belakang 12 MP, serta memiliki baterai berkapasitas 3500 mAh.

Untuk harganya Samsung Galaxy Note 7 ini dibanderol dengan harga sekitar Rp7,5 Juta

Nah, itulah 5 rekomendasi smartphone dengan fitur Iris Scanner. Tentunya kelima smartphone di atas sangat layak untuk dimiliki karena memiliki fitur kemanan yang baik dengan tingkat sekuritas yang tinggi.

This article is written by our community writers and has been carefully reviewed by our editorial team. We strive to provide the most accurate and reliable information, ensuring high standards of quality, credibility, and trustworthiness.
Share
Editor’s Picks
Topics
Editorial Team
Agung Prasetya
EditorAgung Prasetya
Follow Us