Iklan - Scroll untuk Melanjutkan
Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
Redmi Titan Durability pada Redmi Note 15 Pro+ 5G
Redmi Titan Durability pada Redmi Note 15 Pro+ 5G (mi.co.id)

Intinya sih...

  • Redmi Titan Durability memiliki tiga pilar utama: drop resistant, water resistant, dan extended battery life.

  • Ketahanan terhadap benturan dibangun dengan struktur internal yang kuat dan material fiberglass berkekuatan tinggi.

  • Perlindungan air dilengkapi dengan sertifikasi IP69K dan fitur AI Wet Touch 2.0, sedangkan baterai silikon karbon meningkatkan efisiensi dan umur ekonomis perangkat.

Disclaimer: This summary was created using Artificial Intelligence (AI)

Xiaomi kembali menaikkan intensitas persaingan di segmen kelas smartphone mid-range lewat kehadiran Redmi Note 15 Pro+ 5G. Tidak sekadar menawarkan peningkatan spesifikasi, perangkat ini membawa pendekatan baru dalam hal daya tahan melalui standar ketangguhan bernama Redmi Titan Durability. Berkat konsep tersebut, Redmi Note 15 Pro+ 5G diposisikan sebagai seri Redmi Note paling tangguh yang pernah diperkenalkan Xiaomi.

Mengusung tagline “It’s Titan Tough”, Xiaomi ingin memastikan smartphone ini mampu menemani aktivitas harian pengguna dalam berbagai kondisi. Ketangguhan pun menjadi salah satu fokus utama yang digarap secara serius. Untuk mewujudkannya, Xiaomi merancang Redmi Note 15 Pro+ 5G sejak tahap awal pengembangan, mulai dari desain struktural, proses pengujian ketat, hingga simulasi penggunaan di dunia nyata. Lantas, seperti apa penerapan konsep Titan Durability pada Redmi Note 15 Pro+ 5G? Simak penjelasannya berikut!

1. Tiga pilar utama dari konsep Redmi Titan Durability

Redmi Note 15 Pro+ 5G (mi.co.id)

Redmi Titan Durability dibangun di atas tiga pilar utama, yakni drop resistant, water resistant, dan extended battery life. Ketiganya dirancang untuk saling melengkapi dan membentuk fondasi ketahanan jangka panjang. Xiaomi ingin memastikan bahwa Redmi Note 15 Pro+ 5G tidak sekadar tahan banting, tetapi juga andal untuk digunakan dalam jangka panjang.

Mengutip detikinet, Sabtu (24/1/2026), Product Marketing Lead Xiaomi Indonesia, Jeksen menegaskan bahwa Titan Durability bukan sekadar jargon pemasaran. Ia menyebut ketangguhan Redmi Note generasi terbaru ini sebagai yang paling kuat yang pernah dihadirkan Xiaomi, sehingga layak menyandang nama Titan yang berarti tiada tanding. Setiap pilar ketahanan tersebut telah melalui serangkaian pengujian ketat dalam berbagai skenario ekstrem yang dirancang mendekati kondisi penggunaan sehari-hari. Karena itulah, Xiaomi menegaskan bahwa Titan Durability dirancang untuk menghadirkan ketenangan pikiran dan rasa aman bagi pengguna dalam berbagai situasi penggunaan melalui penjelasan materi promosi di situs resminya.

2. Ketahanan terhadap benturan (drop resistant)

desain internal Redmi Note 15 Pro+ 5G setingkat flagship (mi.co.id)

Ketahanan terhadap benturan menjadi pilar pertama dalam Titan Durability. Xiaomi tidak hanya memperkuat bagian luar perangkat, tetapi juga merancang ulang struktur internal dari Redmi Note 15 Pro+ 5G. Perangkat ini dibekali mainboard ekstra tebal 0,8 mm, penguatan internal di keempat sudut, dan rangka aluminium berkekuatan tinggi. Struktur tersebut dipadukan dengan busa penyerap energi yang menjadi inti dari inovasi Redmi Titan Structure.

Dari sisi eksternal, Xiaomi menghadirkan material fiberglass berkekuatan tinggi pada panel belakang. Konon, material ini baru pertama kalinya digunakan pada seri Redmi Note. Bagian depan perangkat dilindungi Corning Gorilla Glass Victus 2 yang biasanya ditemukan pada smartphone kelas flagship. Kombinasi ini membuat Redmi Note 15 Pro+ 5G diklaim memiliki ketahanan benturan hingga 10 kali lipat dibandingkan generasi sebelumnya. Bahkan, perangkat ini mampu bertahan dari jatuh hingga ketinggian 2,5 meter tanpa mengorbankan fungsi utama.

3. Perlindungan air (water resistant)

Redmi Note 15 Pro+ 5G mendapatkan sertifikasi TÜV Smartphone Water-resistant Endurance Certification (mi.co.id)

Air kerap menjadi penyebab utama kerusakan pada smartphone. Untuk menjawab tantangan tersebut, Redmi Note 15 Pro+ 5G dirancang berkat sistem perlindungan air yang jauh lebih komprehensif. Xiaomi memperkuat arsitektur perangkat dengan 17 komponen khusus yang disegel dan diuji secara menyeluruh. Area tombol yang sering menjadi titik rawan diperkuat melalui proses pin-lim tahan air.

Hasil dari pendekatan ini adalah sertifikasi IP69K. Sertifikasi ini menunjukkan bahwa perangkat mampu menahan semprotan air bersuhu tinggi dengan tekanan tinggi. Xiaomi bahkan menyebut Redmi Note 15 Pro+ 5G sebagai salah satu yang pertama di kelasnya yang mengantongi sertifikasi tersebut. Untuk melengkapi perlindungan, fitur AI Wet Touch 2.0 disematkan agar layar tetap responsif meski terkena air, minyak, busa, atau keringat.

4. Baterai lebih awet dan tahan lama (extended battery life)

Redmi Note 15 Pro+ 5G mengusung baterai besar 6500 mAh (mi.co.id)

Pilar ketiga dari Titan Durability adalah extended battery life. Untuk pertama kalinya di seri Redmi Note, Xiaomi menghadirkan baterai silikon karbon yang dirancang untuk meningkatkan efisiensi dan umur ekonomis perangkat. Teknologi ini memungkinkan performa baterai lebih stabil tanpa mengorbankan desain. Xiaomi mengklaim baterai ini mampu memberikan hingga dua hari penggunaan penuh dalam kondisi normal.

Tidak hanya unggul dalam daya tahan harian, baterai Redmi Note 15 Pro+ 5G juga dirancang untuk penggunaan jangka panjang. Xiaomi menyebut kesehatan baterai tetap berada di atas 80 persen bahkan setelah enam tahun pemakaian. Dalam penggunaan berat seperti gaming dan produktivitas intensif, sisa daya masih berada di kisaran 40 persen. Dukungan 100 Watt HyperCharge memungkinkan pengisian daya setara dua hari penggunaan hanya dalam waktu sekitar 40 menit.

Dibandingkan generasi sebelumnya, Redmi Note 15 Pro+ 5G menunjukkan peningkatan signifikan dalam hal ketahanan di kelasnya. Xiaomi tidak hanya menghadirkan smartphone yang tangguh saat pertama kali digunakan, tetapi juga dirancang tetap andal untuk pemakaian jangka panjang. Melalui konsep Redmi Titan Durability, perangkat ini dibangun menggunakan pendekatan menyeluruh yang mencakup penguatan struktur internal serta perlindungan optimal terhadap air dan benturan. Buat kamu yang tertarik memiliki Redmi Note 15 Pro+ 5G, informasi harga lengkapnya dapat dilihat pada tabel di bawah ini. Selamat menentukan pilihan!

Harga Redmi Note 15 Pro+ 5G

Varian

Harga

Redmi Note 15 Pro+ 5G (8/256 GB)

Rp5.899.000 (harga normal Rp5.999.000)

Redmi Note 15 Pro+ 5G (12/512 GB)

Rp6.699.000 (harga normal Rp6.799.000)

Harga di atas merupakan harga promo melalui situs resmi Xiaomi
This article is written by our community writers and has been carefully reviewed by our editorial team. We strive to provide the most accurate and reliable information, ensuring high standards of quality, credibility, and trustworthiness.

Editorial Team