Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
For
You

Xiaomi Redmi Note 15 4G vs Redmi Note 14 4G, Perlu Upgrade?

Xiaomi Redmi Note 15 4G (kiri) dan Xiaomi Redmi Note 14 4G (kanan)
Xiaomi Redmi Note 15 4G (kiri) dan Xiaomi Redmi Note 14 4G (kanan) (mi.com)
Intinya sih...
  • Redmi Note 14 4G punya layar datar dan tiga kamera di modul persegi
  • Redmi Note 15 4G punya layar melengkung yang terlihat lebih mewah
  • Performa tak beda jauh, tapi kapasitas baterai meningkat, tapi dukungan charging lewat USB Type C tetap sama
Disclaimer: This summary was created using Artificial Intelligence (AI)

Xiaomi resmi memperkenalkan Redmi Note 15 series ke pasar Indonesia pada 22 Januari 2026. Salah satunya ialah Redmi Note 15 4G yang menjadi opsi paling terjangkau. Ia meneruskan Redmi Note 14 4G yang rilis di tanah air pada 24 Januari 2025.

Jarak waktu perilisan keduanya ialah 12 bulan. Sebagian dari kamu mungkin merupakan pemilik Redmi Note 14 4G sejak awal 2025. Bila berencana untuk upgrade ke Redmi Note 15 4G, sebaiknya kamu mengikuti perbandingan Xiaomi Redmi Note 15 4G vs Redmi Note 14 4G di bawah ini terlebih dahulu.

1. Redmi Note 14 4G punya layar datar dan tiga kamera di modul persegi

Xiaomi Redmi Note 14 4G pasar global
Xiaomi Redmi Note 14 4G pasar global (mi.com)

Kita melihat kemmbali tampilan Redmi Note 14 4G. Sisi depannya dihiasi layar dengan permukaan datar. Lalu, di pojok kiri atas dari sisi belakangnya, ada modul persegi yang memuat tiga lubang kamera dengan susunan segitiga, yang salah satunya berisi kamera utama 108MP. Di bawah ini adalah spek layar dan kamera Redmi Note 14 4G:

Tabel spesifikasi layar dan kamera Xiaomi Redmi Note 14 4G

Data bersumber dari situs resmi Xiaomi Indonesia.

Spesifikasi

Keterangan

Layar

AMOLED, 6,67 inci, 1080 x 2400 piksel, 120Hz, 1800 nit, Gorilla Glass 5

Kamera belakang

utama 108MP + makro 2MP + depth 2MP

Kamera swafoto

20MP

2. Redmi Note 15 4G punya layar melengkung yang terlihat lebih mewah

Xiaomi Redmi Note 15 4G pasar global
Xiaomi Redmi Note 15 4G pasar global (mi.com)

Sementara itu, tampilan Redmi Note 15 4G berbeda dari pendahulunya. Di sisi depan, layarnya kini melengkung dan lebih terang dengan kecerahan puncak 3200 nit. Nah, sisi belakangnya berbeda drastis. Modul persegi ditempatkan di tengah atas, memuat empat lubang yang disusun persegi. Xiaomi membekali dua kamera dengan salah satunya ialah kamera 108MP yang juga tak dilengkapi OIS seperti pendahulunya. Di bawah ini adalah spek layar dan kamera Redmi Note 15 4G.

Tabel spesifikasi layar dan kamera Xiaomi Redmi Note 15 4G

Data bersumber dari situs resmi Xiaomi Indonesia.

Spesifikasi

Keterangan

Layar

AMOLED, 6,77 inci, 1080 x 2392 piksel, 120Hz, 3200 nit

Kamera belakang

utama 108MP + depth 2MP

Kamera swafoto

20MP

3. Performa tak beda jauh, tapi

ilustrasi prosesor MediaTek Helio G100 Ultra (kiri) dan MediaTek Helio G99 Ultra (kanan)
ilustrasi prosesor MediaTek Helio G100 Ultra (kiri) dan MediaTek Helio G99 Ultra (kanan) (mi.com)

Di sektor performa, Redmi Note 14 4G mengandalkan MediaTek Helio G99 Ultra, sedangkan Helio G100 Ultra berada di dapur pacu Redmi Note 15 4G. Hal ini membuat performa keduanya cenderung tak berbeda jauh. Lalu, keduanya memakai RAM LPDDR4X dan memori internal UFS 2.2 dengan konfigurasi 88/128GB dan 8/256GB, kecuali Redmi Note 15 4G yang punya varian 6/128GB.

4. Kapasitas baterai meningkat, tapi dukungan charging lewat USB Type C tetap sama

ilustrasi kapasitas baterai Xiaomi Redmi Note 15 4G
ilustrasi kapasitas baterai Xiaomi Redmi Note 15 4G (mi.com)

Di sektor energi, Redmi Note 15 4G ditenagai baterai 6000 mAh. Ini merupakan sebuah peningkatan dibandingkan baterai Redmi Note 14 4G yang berkapasitas 5500 mAh. Bahkan, Redmi Note 15 5G juga mendukung reverse wired charging 18W. Sangat disayangkan, Xiaomi mempertahankan dukungan pengisiann daya 33W lewat soket USB Type C untuk kedua smartphone tersebut.

5. Redmi Note 15 4G kini kedap debu, seberapa jauh harganya naik?

ilustrasi Xiaomi Redmi Note 15 4G yang bersertifikasi IP64
ilustrasi Xiaomi Redmi Note 15 4G yang bersertifikasi IP64 (mi.com)

Terkait IP rating, Redmi Note 14 4G bersertifikasi IP54, sedangkan Redmi Note 15 4G bersertifikasi IP64. Keduanya memang tahan terhadap cipratan air. Akan tetapi, proteksinya terhadap benda padat sedikit meningkat menjadi kedap debu, membuat smartphone jauh lebih aman di tempat agak kotor. Cukup disayangkan, Redmi Note 15 4G kehilangan audio jack 3,5 mm yang dimiliki pendahulunya.

Selebihnya, kedua smartphone dilengkapi NFC, speaker stereo, dua mikrofon, slot kartu hybrid, pemindai sidik jari di dalam layar, serta pemancar inframerah. Terkait warna, keduanya hadir dalam opsi hitam, biru, hijau, dan ungu. Yang terakhir, kita melihat perbandingan harga peluncurannya di tanah air.

Harga Redmi Note 14 4G dan Redmi Note 15 4G

Data bersumber dari situs resmi Xiaomi Indonesia.

Variann

Redmi Note 14 4G (Januari 2025)

Redmi Note 15 4G (Januari 2026)

6/128GB

-

Rp2,5 juta

8/128GB

Rp2,3 juta

Rp2,8 juta

8/256GB

Rp2,5 juta

Rp3 juta

Berdasarkan perbandingan Xiaomi Redmi Note 15 4G vs Redmi Note 14 4G, terlihat bahwa memang ada beberapa peningkatan spesifikasi dari Redmi Note 14 4G ke Redmi Note 15 4G, seperti layar lengkung yang mewah, layar lebih terang, baterai lebih besar, dan bodi kedap debu. Cukup disayangkan, performanya tak meningkat drastis mengingat prosesor yang dipakai keduanya memang punya performance core yang sama. Nah, setelah mengikuti komparasi di atas, apakah kamu akan tetap upgrade ke Redmi Note 15 4G?

This article is written by our community writers and has been carefully reviewed by our editorial team. We strive to provide the most accurate and reliable information, ensuring high standards of quality, credibility, and trustworthiness.
Share
Editor’s Picks
Topics
Editorial Team
Debby Utomo
EditorDebby Utomo
Follow Us

Latest in Tech

See More

6 Sekuel Game yang akan Rilis di Nintendo Switch 2 Tahun ini

24 Jan 2026, 13:05 WIBTech