Saat mendengar kata Xiaomi, yang kerap terlintas di kepala kita adalah produk smartphone mereka. Hal tersebut memang wajar jika mengingat Xiaomi memang besar di Indonesia melalui produk-produk smartphone terbaik seperti Xiaomi 11 Ultra atau Xiaomi 13T. Namun ternyata Xiaomi juga punya beragam produk AIoT yang menarik.
Terbaru, Xiaomi juga merilis Xiaomi Smart Band 8 Active dan Xiaomi Monitor A27i di pasar Indonesia. Melalui keterangannya, Xiaomi mengatakan bahwa kehadiran dua produk tersebut merupakan bagian dari upaya perusahaan untuk memperkuat dan melengkapi lini produk AIoT, sejalan dengan strategi Smartphone x AIoT yang telah menjadi fokus utama perusahaan.