TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

9 Mobile Game Android Terbaik 2020, Dipilih Langsung oleh Google

Game terbaik dan pilihan pengguna disabet oleh satu game

sensortower.com

Yang ada di Play Store tidak hanya aplikasi saja, tetapi juga game. Google paham akan hal itu dan seperti tahun-tahun sebelumnya, mereka membuat daftar game terbaik pada tahun 2020.

Ada beberapa nominasi yang dibuat pada tahun ini, tetapi pemenang game terbaik dan pilihan pengguna Android disapu oleh satu game. Game apakah itu? Berikut ini daftar game Android terbaik 2020.

1. KartRider Rush+ – game kasual 2020

pockettactics.com

Game balapan dengan grafis cantik dan artwork imut. Tidak hanya bisa membuatmu mengisi waktu luang, KartRider Rush+ juga bisa dijadikan sebagai pemuas rasa kompetitifmu.

2. Garena Fantasy Town – game kasual 2020

apkpure.com

Apakah kamu ingin membangun kotamu sendiri dan menyusun tatanannya seperti yang ada di kepalamu? Game dari Garena ini memberikanmu kesempatan untuk melakukan hal itu. Lebih dari itu, kamu juga mendapat tantangan untuk bisa menahan para pasukan yang menyerang kota tercintamu ini.

3. Fancade – game inovatif

tapsmart.com

Fancade menawarkanmu beragam mini-game yang menyenangkan. Grafisnya juga lucu, sehingga tidak bosan melihatnya. Lebih menariknya lagi, kamu punya kesempatan membuat mini-game-mu sendiri. Buktikan apakah kamu memang pembuat game sejati atau tidak.

Baca Juga: 15 Game Mobile Offline Terbaik 2020, Main Gak Perlu Kuota Internet

4. Arknights – game inovatif 2020

apps.qoo-app.com

Sepintas game ini terlihat seperti JRPG, mengingat desain karakternya seperti itu. Kenyataannya tidak. Arknights adalah game tower defense, menuntutmu menata karakter dengan tepat agar bisa bertahan dari tiap gelombang serangan.

5. inbento – game indie 2020

taminggaming.com

Pencinta kucing pasti senang dengan game ini karena karakternya adalah kucing. Padahal, aslinya game ini membuatmu memutar otak untuk menata bekal dengan tampilan cantik dan sesuai kebutuhan. Levelnya ada banyak, jadi game ini tidak akan mudah bosan dimainkan dan ditamatkan.

6. Cookies Must Die – game indie 2020

thegamer.com

Kamu mungkin mengira ini spin off dari Cookie Run. Bukan! Ini game platformer yang penuh dengan aksi. Kamu harus punya kemampuan refleks yang baik untuk menamatkan game ini, mengingat tergolong sulit kalau kamu tidak terbiasa. Namun, lebih dari itu, grafis dan desain Cookies Must Die sangat menarik!

7. Legends of Runeterra – game kompetitif 2020

macworld.com

Wild Rift memang ditunggu-tunggu oleh penggemar League of Legends, tetapi yang paling menarik perhatian adalah Runeterra. Gaya beradu kartu ini sangat disukai oleh mereka yang suka mengasah otak dan senang mengadu ilmu. Runeterra juga disambungkan dengan yang versi PC.

8. Black Desert Mobile – game kompetitif 2020

apkpure.com

Salah satu MMORPG yang paling digandrungi tahun 2020 selain Dragon Raja. Black Desert Mobile memiliki sistem open-world yang membuatmu bisa berkelana ke mana-mana. Perlu diingat saja, Black Desert merupakan salah satu mobile game dengan grafis terbaik, sehingga butuh smartphone yang kuat pula.

Baca Juga: 7 Game Mobile RPG Offline Terbaik, Tak Perlu Koneksi Internet

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya