TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

9 Mantra di Hogwarts Legacy yang Kayaknya Berguna di Kehidupan Nyata

Accio remote AC~

Salah satu karakter di game Hogwarts Legacy, Sebastian Sallow (dok. Portkey Games/Hogwarts Legacy)

Resmi rilis pada 10 Februari 2022 di PS5, Windows, dan XBox Series X/S, game Hogwarts Legacy sukses menjadi game dengan unduhan terbanyak sepanjang sejarah. Melansir Warner Bros. Games, hanya dalam dua minggu setelah peluncurannya, game yang berlatar belakang di dunia sihir pada tahun 1800-an ini terjual lebih dari 12 juta kopi dan meraup lebih dari 850 juta dolar AS.

Salah satu hal yang menarik dari game ini adalah keberadaan mantra-mantra sihir yang dapat digunakan oleh pemain untuk mengalahkan musuh atau menyelesaikan tugas-tugas tertentu. Mantra-mantra ini diambil dari buku-buku sihir dan mantra-mantra di dunia Harry Potter yang sudah sangat terkenal. Setiap mantra memiliki kekuatan dan efek yang berbeda-beda, dan pemain harus memilih mantra yang tepat untuk situasi yang sedang dihadapi.

Dari sekian banyak mantra yang ada di Hogwarts Legacy, ada beberapa mantra yang kayaknya seru kalau bisa kita pakai di dunia nyata, apa saja?

1. Lumos

Mantra Lumos adalah mantra sihir dalam dunia Harry Potter yang digunakan untuk membuat ujung tongkat sihir bersinar terang. Mantra ini dapat digunakan sebagai sumber cahaya dalam kegelapan atau sebagai sinyal untuk memanggil bantuan.

Mantra Lumos juga memiliki variasi lain, yaitu Nox, yang digunakan untuk mematikan cahaya yang dihasilkan oleh mantra Lumos. Mantra Lumos dan Nox umumnya diajarkan pada pelajaran Pertahanan Terhadap Ilmu Hitam di Hogwarts.

Sekarang bayangkan kalau daerah rumahmu tiba-tiba mati lampu. Gak usah panik buru-buru ribet cari lilin atau lampu darurat, kamu tinggal mengayunkan tongkat sihir, merapal mantra "Lumos!", kamu bisa dengan tenang mencari di mana letak lampu daruratmu berada.

2. Revelio

Revelio adalah mantra yang digunakan untuk mengungkapkan sesuatu yang tersembunyi atau disembunyikan. Mantra ini sering digunakan untuk mengidentifikasi benda-benda tersembunyi, seperti jebakan atau jalan rahasia.

Bayangkan kalau kamu lagi ada di gunung dan takut kalau ada hewan buas atau ular, kamu tinggal "Revelio!" dan terlihatlah semua hewan-hewan di sekitarmu sehingga kamu bisa dengan mudah cari jalan lainnya kalau ketemu harimau Sumatera di depan.

Baca Juga: 13 Beast di Hogwarts Legacy yang Perlu Kamu Rescue

3. Accio

Accio adalah mantra sihir yang digunakan untuk memanggil benda atau objek yang jauh dari jangkauan tangan. Mantra ini sering digunakan oleh para penyihir untuk memudahkan dalam mencari atau mengambil barang.

Mantra ini cocok buat kaum mager yang hobinya rebahan, soalnya kalau kamu udah terlanjur rebahan tapi tiba-tiba ingat remote AC kamu ada di atas meja dan kamu malas buat bangun dari kasur, kamu tinggal "Accio remote AC!" untuk memanggil remote AC ke tanganmu dan kamu gak perlu bangun dari kasur.

4. Wingardium leviosa/levioso

Levioso adalah mantra yang digunakan untuk mengangkat benda atau objek dari tanah dan menggerakkannya dengan tongkat sihir. Mantra ini sering digunakan untuk mengangkat dan memindahkan benda-benda yang terlalu berat atau tidak dapat dijangkau.

Kalau mantra ini bisa dipakai di dunia nyata, kayaknya gak akan ada jasa tukang pindahan karena semua barang-barang bisa diangkut ke truk dan dikeluarin lagi pakai mantra ini. Apakah lemari 3 pintu itu berat? Kamu gak akan tahu karena pakai levioso.

5. Repairo

Repairo adalah mantra sihir dalam dunia Harry Potter yang digunakan untuk memperbaiki benda yang rusak atau pecah. Mantra ini sering digunakan untuk memperbaiki barang-barang seperti kacamata, piring, atau tongkat sihir yang rusak. Kalau kamu nonton film pertama Harry Potter, Hermione pernah pakai mantra ini buat memperbaiki kacamata Harry yang patah.

Asli deh, kalau mantra ini bisa dipakai juga, kayaknya jasa servis alat-alat elektronik gak akan laku. Kebayang gak kalau TV atau laptopmu rusak, kamu tinggal "Repairo!" dan et voila, sudah beres seperti semula.

Atau kalau ada bagian rumahmu yang rusak, atap roboh, misalnya. Kamu tinggal arahkan repairo ke atap rumahmu, dijamin balik seperti sedia kala.

6. Disillusionment

Mantra Disillusionment adalah mantra yang digunakan untuk membuat objek atau orang terlihat seperti lingkungan sekitarnya sehingga sulit terlihat atau disembunyikan. Mantra ini sering digunakan penyihir untuk menyembunyikan diri mereka dari pengawasan atau untuk menghindari bahaya.

Introver biasanya suka nih sama yang begini. Kalau lagi pengin keluar rumah tapi gak mau berinteraksi sama manusia, kalian bisa pakai mantra ini. Atau kalau lagi ngumpul sama temen tapi tiba-tiba mantanmu lewat, pakai mantra ini untuk melarikan diri.

7. Alohomora

Alohomora adalah mantra yang digunakan untuk membuka kunci atau mengunci pintu dan jendela. Mantra ini sering digunakan oleh para penyihir untuk membuka pintu atau jendela yang terkunci.

Nah, mantra ini bakal berguna banget kalau kamu pelupa dan sering kehilangan kunci rumahmu sendiri. Tinggal pakai mantra ini, beres deh bisa masuk rumah. Masalahnya, mantra ini kira-kira bisa dipakai untuk pintu dengan kunci digital gak, ya?

8. Flippendo

Flippendo adalah mantra yang digunakan kalau kamu ingin membalik objek atau musuh yang ada di depanmu. Mantra ini biasanya dipakai penyihir saat bertarung untuk memutar-mutar musuh mereka biar puyeng dan melemahkan pertahanan mereka.

Tapi... kalau flippendo bisa dipakai di dunia nyata, kayaknya bisa tuh, gak ribet lagi bolak-balik tempe goreng pas lagi masak. Atau pas lagi bikin pancake, kamu gak perlu ribet bolak-balik pancakenya, karena tinggal "Flippendo!" dan alhasil terbaliklah pancake-mu.

... atau bisa juga dipake buat bolak-balik kasur yang lagi dijemur di teras depan rumah.

Baca Juga: 9 Mantra Terbaik di Game Hogwarts Legacy untuk Bertempur

Verified Writer

Anastasia Jaladriana

Moonlight bae.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya