TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Game Virtual Reality Paling Dinanti Rilisnya Tahun 2018 Ini

Bukan hanya sekadar game, VR sajikan pengalaman baru dalam dunia gaming!

digitalspy.com

2017 yang lalu menjadi tahun yang lumayan istimewa bagi industri video game. Tercatat telah banyak nama-nama game besar yang dirilis tahun itu, dan kebanyakan menuai kesuksesan.

Di tahun 2017 pula, game-game VR atau Virtual Reality baru juga mulai bermunculan. Beberapa ada yang dirilis kala itu, tapi ada juga yang masih dalam bentuk pengumuman dan tahap pengembangan.

Nah, di tahun 2018 ini game-game VR baru siap untuk diluncurkan. Buat kamu yang gemar main game-game VR entah itu di PC atau PS4 maka, 5 game di bawah ini wajib kamu mainkan.

1. The Inpatient

gamersradar.com

Developer dari game Until Dawn yakni Supermassive Games mengumumkan sebuah game spin-off dari Until Dawn pada saat showcase Sony di ajang E3 2017. Game ini jauh dari kata mirip dengan game VR seri Until Dawn lainnya seperti Rush Of Blood.

Game dengan judul The Inpatient ini dikatakan akan bertindak sebagai game prekuel dengan setting waktu 60 tahun sebelum kejadian pada game Until Dawn yang dirilis pada 2014. Berdasarkan trailer yang diperlihatkan, game ini sepertinya akan menjadi game narasi petualangan dengan latar tempat di sebuah rumah sakit jiwa bernama Sanatorium Blackwood.

Game ini sendiri rencananya akan dirilis pada 23 Januari 2018 yang artinya adalah hari ini.

2. Bravo Team VR

ign.com

Bravo Team VR merupakan game FPS berbasis cover eksklusif untuk Playstation VR. Sama seperti The Inpatient, game ini juga dikembangkan oleh Supermassive Games.

Gameplay pada game ini juga seperti game FPS pada umumnya, kamu sebagai pemain hanya perlu bertahan hidup melalui gempuran para tentara musuh yang datang silih berganti. Latar tempat pada game ini berada di kota modern fiksi di Eropa.

Bravo Team VR juga bisa dimainkan multiplayer bersama temanmu lewat akun PSN. Selain itu, game ini juga mendukung kontrol menggunakan Aim PSVR yang memberikan sensasi akurasi lebih nyata.

Bravo Team VR rencananya akan meluncur ke pasaran pada 7 Maret 2018

3. Transference

twinfinite.com

Transference merupakan game thriller psikologis baru yang dikembangkan oleh Spectrevision, sebuah perusahaan yang dimiliki oleh aktor Elija Wood. Banyak fitur aneh dan menarik dari game ini yang dipamerkan di media show Ubisoft pada ajang E3 2017 kemarin.

Game ini tidak eksklusif untuk VR sebab, Transference juga tersedia untuk PS4, Xbox One dan juga PC. Namun, cara terbaik untuk menikmati game ini nampaknya menggunakan VR.

Pada game ini, pemain ditugaskan untuk menavigasi teka-teki mirip labirin untuk mencari informasi mengenai pria misterius yang agak bermasalah dan keluarganya. Game ini akan dirilis pada Juni 2018 dan pastikan kamu sudah memiliki perangkat seperti HTC Vive, Oculus Rift, dan PlayStation VR agar bisa memainkannya.

4. Walking Dead VR

uploadvr.com

Skybound Entertainment dan Skydance Interactive telah mengkonfirmasi bahwa game Walking Dead VR sedang dalam proses pengembangan. Beberapa sumber menyebutkan, kedua perusahaan tersebut telah bermitra dengan beberapa perusahaan lain  untuk mengerjakan 'sejumlah' game VR berdasarkan dunia The Walking Dead. 

Kata 'sejumlah' sepertinya menegaskan bahwa dua perusahaan tersebut akan membuat serangkaian game Walking Dead VR dimana bisa berinteraksi dengan karakter dan dunia pasca-apokaliptik dari acara TV yang sangat populer itu. Belum ada tanggal rilis resmi dari game ini, tapi yang pasti game VR bertema zombie ini akan keluar di tahun 2018.

Verified Writer

Arif Gunawan

Noob Tech Writer

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya