TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

7 Game Platformer di Steam yang Layak Dapatkan Perhatian Lebih

Beberapa murah namun tetap layak untuk dicoba

ilustrasi Loopmancer (dok. Steam)

Genre platformer dengan visual 2D menjadi salah satu genre tertua di industri video game, di mana genre tersebut telah ada sejak awal tahun 80-an. Kala itu, game pertama yang mengusung genre platformer adalah Space Panic yang dirilis pada 1980. Kini, terlepas dari banyaknya game AAA dengan visual 3D dan gameplay lebih menarik, genre platformer tetap terus hidup.

Beberapa di antaranya yang ada di PC (terutama yang tersedia di Steam) bahkan memiliki kualitas yang terbilang baik, namun kurang begitu dilirik. Berikut 7 game platformer di Steam yang layak dapatkan perhatian lebih.

1. Mr. Egg: Adventure

ilustrasi Mr. Egg: Adventure (dok. Steam)

Mr. Egg: Adventure merupakan game 2D platformer dengan gaya visual 16-bit yang nampak retro. Pada game ini, pemain mengendalikan karakter berbentuk telur dengan nama Mr. Egg yang bersenjatakan pedang dan bisa melempar kulit telur untuk mengalahkan musuh. Game ini sendiri juga memungkinkan pemain untuk mengkustomisasi Mr. Egg. menggunakan koin yang dikumpulkan di tiap level, seperti halnya Super Mario Odyssey. Satu hal yang membuat game side-scroller ini layak dilirik adalah kesederhanaan dari gameplay-nya.

2. Red Hood Adventure

ilustrasi Red Hood Adventure (dok. Steam)

Red Hood Adventure merupakan salah satu game termurah di Steam namun menariknya, memiliki kualitas yang terbilang matang. Game ini menawarkan kisah alternatif dari dongeng Si Kerudung Merah di mana pemain mengendalikan seorang bocah perempuan dalam petualangan yang berbeda dengan dongengnya. Pada game ini, bocah perempuan tersebut punya misi untuk mencarikan neneknya kue, namun sepanjang perjalanan ia terus diganggu oleh berbagai macam rintangan dan gangguan dari makhluk-makhluk di hutan.

Baca Juga: 7 Game Sangat Lama Ini hingga Kini Masih Populer di Steam

3. Sonic Origins

ilustrasi Sonic Origins (dok. Steam)

Jika dibandingkan game-game lain di daftar ini, Sonic Origins bisa dibilang menjadi yang paling dikenal. Meskipun begitu, game platformer ini tidak begitu dilirik di mana hingga kini hanya ada kurang dari 2,000 ulasan yang masuk di Steam. Salah satu alasan terbesar mengapa game ini kurang begitu dilihat adalah karena impresi awal yang tidak begitu baik. Selain itu, banderol harga tinggi dan pemasaran yang kurang maksimal juga menjadi beberapa alasan lain mengapa Sonic Origins hanya dibeli oleh sedikit pemain hingga kini.

4. Loopmancer

ilustrasi Loopmancer (dok. Steam)

Loopmancer merupakan salah satu game indie paling mengejutkan di 2022 dan layak mendapatkan lebih banyak perhatian untuk kualitasnya. Game ini mengusung visual 2.5D dengan elemen hack-and-slash dan platformer. Loopmancer luar biasa karena desain visual memukau yang memadukan desain kota cyberpunk futuristik dengan arsitektur Asia kuno. Pada game ini, pemain berperan sebagai detektif yang tiba-tiba terbangun dari kematian dan punya misi untuk mengungkap kasus hilangnya seorang jurnalis wanita.

5. REDSHOT

ilustrasi REDSHOT (dok. Steam)

REDSHOT merupakan game 2D metroidvania dengan gaya visual retro dan mekanisme gameplay bullet-time. Aspek paling menarik dari game ini ada pada lingkungan dan dunianya yang nampak seperti dunia dystopia dengan nuansa keputusasaan. Game ini mengajak pemain untuk mengikuti kisah seorang Jack “Goose” Redshot, yang jatuh ke dalam sebuah planet yang dipenuhi oleh makhluk-makhluk mengerikan. REDSHOT memang tergolong baru namun tetap layak untuk mendapat perhatian lebih, terutama untuk kualitasnya.

6. The Last Fighter

ilustrasi The Last Fighter (dok. Steam)

The Last Fighter merupakan game 2D side-scroller dengan elemen platformer. Game ini memiliki kemiripan dengan Broforce, namun dengan beberapa perbedaan di sisi desain karakter dan dunia yang tidak begitu destruktif. Game ini menawarkan gameplay dengan pace cepat dan gaya visual retro yang simpel namun menawan. Misi utama pemain pada game ini sangat mudah di mana pemain hanya perlu mengalahkan musuh dan memastikan diri untuk bisa selamat dan tidak mati di 15 level yang ditawarkan.

Baca Juga: 7 Game Open World Terbaik yang Tersedia di Steam

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya