5 Dunia dalam Game Farm Frenzy 3, Beternak sampai ke Kutub Utara!

Bantu Scarlett menolong peternak dari mancanegara

Rilis pada tahun 2009 silam, Farm Frenzy 3 merupakan salah satu game kembangan Alawar Melesta. Sama seperti franchise terdahulunya, dalam permainan ini, kemampuan manajemen waktumu ditantang untuk mengurusi sebuah peternakan.

Namun, bukan hanya di satu tempat, kamu perlu membantu Scarlett, tokoh utama dalam game, untuk menolong para peternak dari mancanegara. Kira-kira, bakal pergi ke mana saja, ya? Langsung aja simak informasinya berikut ini, kuy!

1. Afrika

5 Dunia dalam Game Farm Frenzy 3, Beternak sampai ke Kutub Utara!gameplay map Afrika (dok. Alawar Melesta/Farm Frenzy 3)

Alur cerita Farm Frenzy 3 bermula ketika Scarlett mendapatkan surat dari temannya, Morris, dari Afrika. Morris mengatakan bahwa terjadi badai pasir sehingga ia butuh bantuan Scarlett untuk membangun kembali peternakannya.

Perempuan berambut pirang tersebut heran karena seharusnya Morris meminta bantuan dari FUN (Farmer's Union Nod). Namun, Orson, direktur organisasi tersebut, enggan menolong dengan alasan FUN tidak memiliki dana yang cukup untuk membangun kembali peternakan Morris yang hancur.

Mendengar ini, Scarlett kesal karena Orson lagi-lagi menggelapkan iuran tahunan para peternak. Ia berencana untuk menemui Orson langsung setelah membantu Morris.

Di Afrika, ada beberapa hewan yang perlu kamu ternakkan, antara lain ayam guinea (menghasilkan telur), burung unta (menghasilkan bulu), dan kerbau (menghasilkan tanduk). Bahan mentah yang mereka hasilkan bisa diolah menjadi produk lainnya, seperti tepung, kue, dan hiasan.

2. Eropa

5 Dunia dalam Game Farm Frenzy 3, Beternak sampai ke Kutub Utara!gameplay map Eropa (dok. Alawar Melesta/Farm Frenzy 3)

Setelah selesai dengan urusannya, Scarlett menjumpai Orson dan menanyakan alasan dirinya enggan menyalurkan dana untuk peternakan Morris yang hancur. Orson mengatakan bahwa tiada guna menghabiskan uang di tempat tandus seperti Afrika.

Mendengar itu, perempuan tersebut lantas mengikuti saran Morris, yaitu menjabat sebagai direktur FUN yang baru. Namun, untuk melakukannya, Scarlett harus mendapat dukungan dari beberapa petani.

Lantas, Morris pun memperkenalkan Scarlett dengan salah satu kenalannya di Eropa, Maria. Kebetulan, peternakan miliknya kebanjiran. Malangnya, Orson tidak mau membantu. Untuk itu, kamu perlu membantu Scarlett menggembalakan bebek, yak, dan sapi. Jual produk hasil olahannya supaya mendapatkan uang untuk memperbaiki peternakan Maria!

Baca Juga: 6 Dunia yang Ada di Game Farm Frenzy: Viking Heroes

3. Arktika

5 Dunia dalam Game Farm Frenzy 3, Beternak sampai ke Kutub Utara!gameplay map Arktika (dok. Alawar Melesta/Farm Frenzy 3)

Dari Eropa, Scarlett kembali membantu orang-orang yang ditolak oleh Orson, salah satunya adalah Funny dari Arktika atau Kutub Utara. Akibat suhu lingkungan yang begitu dingin, peternakan Funny pun membeku.

Berbeda dari tempat-tempat sebelumnya, di sini, kamu akan menernakkan kawanan penguin, king penguin, dan walrus. Pakan mereka pun bukan rumput, melainkan ikan. Meskipun dingin, jangan biarkan fokusmu lengah sebab sewaktu-waktu beruang kutub bisa saja jatuh dari angkasa dan menendang hewan-hewan ternak ke udara. Aneh, penguin dan beruang kutub, kok, bisa bertemu, ya?

4. Amerika Utara

5 Dunia dalam Game Farm Frenzy 3, Beternak sampai ke Kutub Utara!gameplay map Amerika Utara (dok. Alawar Melesta/Farm Frenzy 3)

Singkat cerita, peternakan Funny bisa kembali beroperasi di tengah dinginnya gurun salju. Funny lantas menyuruh Scarlett untuk menjumpai sepupu dari kakak laki-laki angkatnya, Dave, yang ada di Amerika Utara.

Setibanya di sana, Scarlett menyaksikan peternakan Dave yang porak-poranda. Pria tua tersebut mengatakan bahwa kerusakan tersebut diakibatkan Badai Katrina yang ganas. Scarlett lantas menawarkan bantuan dengan balasan berupa dukungan baginya untuk menjadi direktur FUN yang baru. Dave pun setuju.

Tidak jauh beda dari tempat-tempat sebelumnya, kamu hanya perlu memberikan makan para hewan–kalkun, domba, dan sapi–tepat waktu dan mengumpulkan bahan mentah yang mereka hasilkan untuk diolah lebih lanjut.

Namun, tiba-tiba, Orson menelepon Scarlett. Pria botak tersebut menawarkan Scarlett untuk menjadi deputinya. Tentu saja Scarlett menolak. Perempuan pirang tersebut lantas menemui peternak terakhir yang ada di Amerika Selatan.

5. Amerika Selatan

5 Dunia dalam Game Farm Frenzy 3, Beternak sampai ke Kutub Utara!gameplay map Amerika Selatan (dok. Alawar Melesta/Farm Frenzy 3)

Dari belahan utara, Scarlett terbang ke selatan untuk menjumpai Pablo. Nahas, ladang dan peternakannya habis diserbu hama belalang.

Agar mendapatkan dana yang cukup untuk perbaikan, kamu harus mengurus kawanan ayam, llama, dan kambing dengan baik supaya mereka menghasilkan banyak telur, wol, dan tanduk. Jangan lupa jaga mereka dari serangan macan tutul, ya!

Akhirnya, Scarlett berhasil menolong para peternak dari mancanegara. Pemilihan direktur FUN baru pun berlangsung. Tentu saja Scarlett memenangkan hasil voting dan mendapatkan posisi tersebut.

Di waktu yang bersamaan, Orson harus mundur dan mengembalikan semua iuran para peternak. Namun, ia tidak punya uang karena telah menghabiskan keseluruhan dana untuk kebutuhannya sendiri. Alhasil, Scarlett menawarkan Orson untuk bekerja sebagai petani untuk mendapatkan uang.

 

Lewat Farm Frenzy 3, kamu bisa merasakan sensasi beternak sambil berkeliling dunia dari Afrika, kutub, hingga Amerika Selatan. Kira-kira, apakah kamu sudah pernah memainkan game kembangan Alawar Melesta yang satu ini?

Baca Juga: 5 Hewan Spesial di Game Farm Frenzy: Viking Heroes, Ada Unicorn

E N C E K U B I N A Photo Verified Writer E N C E K U B I N A

Mau cari kerja yang bisa rebahan terus~

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Atqo

Berita Terkini Lainnya