2024 menjadi tahun yang berat untuk industri gaming di mana ada ribuan karyawan yang di-PHK dan tidak sedikit developer game juga berakhir ditutup. Sayangnya, tren buruk itu malah masih berlanjut hingga tahun ini, dengan yang paling mengejutkan adalah ditutupnya Monolith Productions.
Selain sistem Nemesis buatan mereka yang dikenal inovatif dan cerdas, Monolith juga selalu memproduksi game-game berkualitas tinggi, termasuk dua game yang berlatar di semesta The Lord of the Rings. Berikut 7 game terbaik buatan Monolith Productions.