Hobi Baca Komik? 5 Aplikasi Ini Wajib Kamu Install Sekarang!

Gak perlu repot membawa dan membeli buku komik guys

Membaca komik merupakan salah satu bentuk hobi yang menjadi kegemaran segelintir orang, namun berkat kemajuan zaman dan teknologi seperti sekarang ini kita tidak perlu lagi untuk repot-repot membawa dan membeli buku komik, karena dengan berbekal aplikasi kita dapat dengan mudah membaca komik baik yang diangkat dari berbagai komikus.

Dan untuk kali ini IDN Times akan merangkum seputar 5 aplikasi wajib untuk yang gemar atau hobi membaca komik, penasaran apa saja aplikasi tersebut? Untuk itu mari kita simak ulasan di bawah ini.

1. CIAYO

Hobi Baca Komik? 5 Aplikasi Ini Wajib Kamu Install Sekarang!play.google.com

Aplikasi yang menyediakan berbagai komik yang diklasifikasikan berdasarkan genre ini akan memanjakan para pembacanya dengan beberapa komik yang direkomendasikan seperti Si Juki & Mang Awung, Baqie, Anak Kemaren Sore, dan Chammy.

2. LINE Webtoon

Hobi Baca Komik? 5 Aplikasi Ini Wajib Kamu Install Sekarang!play.google.com

Merupakan salah satu aplikasi yang juga menyediakan berbagai komik baik yang berasal dari komikus nasional dan internasional, dimana salah satu komik nasional yang cukup terkenal di LINE Webtoon adalah Tahi Lalats, Ghosty’s Comic, Si Juki, dan sebagainya.

3. Bulu Manga

Hobi Baca Komik? 5 Aplikasi Ini Wajib Kamu Install Sekarang!play.google.com

Salah satu aplikasi yang menyediakan berbagai komik populer gratis seperti One Piece, Naruto, Bleach, Hunter x Hunter, Detective Conan, dan sebagainya. Meski tampilan aplikasi ini terbilang simpel, namun aplikasi ini selalu menyediakan update komik terbaru secara berkala.

4. Crunchyroll Manga

Hobi Baca Komik? 5 Aplikasi Ini Wajib Kamu Install Sekarang!play.google.com

Aplikasi yang menyediakan sumber manga yang resmi dan terjamin ini memiliki kualitas yang cukup tinggi, dimana kita bisa mengunduh Crunchyroll Manga dengan berlangganan baik yang berbayar atau gratis yang tentunya memiliki sebuah akses yang berbeda.

5. Comica

Hobi Baca Komik? 5 Aplikasi Ini Wajib Kamu Install Sekarang!play.google.com

Aplikasi yang sangat direkomendasikan bagi yang gemar dengan manhwa atau komik Korea, dimana didalam aplikasi ini menyediakan lebih dari 100 komik baru yang berasal dari komikus Korea serta beberapa komik nasional dari hasil kompetisi. Dimana dalam aplikasi ini Comica menyediakan dua jenis komik berupa premum dan gratis.

Demikian dari rekomendasi aplikasi di atas, dimana kelima aplikasi di atas sangat direkomendasikan sekali bagi kita semua yang gemar membaca sebuah komik tanpa harus membeli buku komik secara langsung.

Agung Prasetya Photo Verified Writer Agung Prasetya

Salah satu cara berbagi ilmu dengan menuliskannya.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Agustin Fatimah

Berita Terkini Lainnya