TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

User Microsoft Edge Mulai Bisa Upscaling Video Low-Res, Jadi HD!

Sangat berguna bagi para pengguna yang punya koneksi jelek

dok. Microsoft Edge

Menonton video memang paling nyaman dengan kualitas tinggi. Rasanya tentu sangat mengganggu jika kita menonton video yang kualitasnya low-res alias burik. Untuk mendapatkan video dengan kualitas terbaik saat online, tentu butuh koneksi yang stabil. Nah lantas bagaimana jika koneksi yang kita punya cenderung tak stabil atau bahkan jelek?

Tenang, Microsoft Edge punya jawabannya. Microsoft baru saja merilis fitur yang memanjakan penggunanya. Dengan fitur baru ini, pengguna bisa upscaling kualitas video low-res meski koneksi kita sedang tidak stabil!

Baca Juga: Microsoft Hadirkan Bing AI ke Windows 11, Jadi Lebih Praktis!

Fitur baru yang manjakan pengguna Edge

Unsplash/ Surface

Fitur baru ini dikabarkan disebut dengan fitur Video Super Resolution (VSR) dan merupakan upscaler yang menggunakan teknologi AI dari Microsoft Research untuk meningkatkan kualitas video di dalam browser. Melansir Tech Radar, 50% pengguna Microsoft Edge Canary akan memiliki kesempatan untuk menguji VSR tersebut.

Cara kerja fitur ini adalah dengan menghapus artefak kompresi blok dan meningkatkan resolusi keseluruhan ke berbagai platform streaming. Menurut data Microsoft sendiri, "satu dari tiga video di Edge diputar pada 480p atau lebih rendah." Ini akan membantu pengguna dengan bandwidth jaringan rendah atau kualitas video yang buruk.

Teknologi AI upscaling akan jadi teknologi penting

Teknologi AI upscaling ini diprediksi akan jadi fitur penting dan umum di masa depan. Salah satu pendukungnya adalah Nvidia yang bahkan sudah merilis fitur RTX Super Resolution Video.

Dalam penjelasannya, fitur tersebut akan memungkinkan untuk "Upscale video hingga resolusi lebih dari 1080p. Fitur ini akan bekerja pada video dengan resolusi asli antara 360p dan 1440p, dan akan bekerja dengan video yang memiliki frame rate hingga 144Hz.”

Perlu dicatat juga bahwa fitur tersebut berfungsi untuk browser Chrome dan Edge. Hebat!

Baca Juga: Microsoft Gunakan ChatGPT untuk Pengembangan Robot

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya