TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Baru Aja Rilis, WhatsApp Dark Mode Sudah Dikritik Duluan!

Mode gelapnya kurang gelap?

giphy.com

duniaku.com - Baru saja rilis, WhatsApp dark mode sudah dibanjiri kritik dari berbagai sudut internet bahkan dari para ahli. Apa sebabnya?

Baca Juga: Mengenal Spyware Pegasus, Peretas WhatsApp Asal Israel yang Berbahaya 

1. Pendapat ahli!

Fabian Nappenbach, Product Marketing VR, 5G dan Mobiles HTC VIVE EMEA mengkritik mode yang baru rilis tersebut dalam cuitan pribadinya pada hari Rabu, 3 Februari lalu.

"Bertahun-tahun dibuat, mode gelap dari WhatsApp tampak buruk dalam berbagai detailnya. Coba saja dengan wallpaper manapun yang tersedia. Bukan, cari saja berbagai wallpaper yang tidak kelihatan bodoh dengan warna-warna itu. Dan tentu saja tidak ada opsi yang benar-benar hitam. Sesusah itukah untuk menyalin Telegram?" tulisnya.

2. Sudahkah kamu mencoba Dark Mode?

duniaku.com/Aditya Daniel

WhatsApp Dark Mode adalah fitur terbaru yang dirilis oleh WhatsApp yang seperti kegunaan dark mode lainnya, ialah opsi untuk versi warna gelap dari aplikasi pengantar pesan tersebut untuk kenyamanan membaca!

Setelah update ke versi terbaru, kamu bisa langsung mengaktifkannya dengan memilih Chat di opsi Settings, lalu memilih Theme dan mengaktifkan pilihan Dark untuk langsung dapat menggunakannya dalam waktu sekejap!

Baca Juga: Tak Lagi Gratis, Bersiaplah WhatsApp Berbayar atau Harus Lihat Iklan

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya