TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

OS dan 6 Hal Lain Ini Wajib Terus Diperbarui demi HP Aman

Nomer 7 jadi cara paling ampuh

sammobile.com

Semua orang pasti paham apabila sebagai perangkat penting yang digunakan sehari-hari dan tempat menyimpan banyak file penting, keamanan smartphone jadi yang utama. Di samping selalu berhati-hati dalam menggunakannya, terdapat sejumlah cara mudah untuk memastikan bahwa HP tetap aman.

Salah satu yang paling efektif dan mudah adalah memastikan bahwa beberapa hal atau bagian dari HP selalu diperbarui. Untuk lebih lengkapnya, langsung saja simak ulasan di bawah ini.

1. Sistem operasi

techadvisor.com

HP Android umumnya menawarkan pembaruan 3-4 tahun, dengan 1-2 tahun pertama diisi oleh pembaruan sistem operasi dan keamanan, sementara sisanya dilanjut dengan pembaruan keamanan saja. Sementara iOS, lebih lama dengan 4-5 tahun pembaruan sistem operasi.

Sebagai sistem yang menjalankan keseluruhan operasi pengguna, penting untuk selalu memastikan bahwa sistem operasi telah versi yang terbaru. Sekalipun pembaruan yang dihadirkan terbilang minor, terkadang peningkatan atau pembaruan yang diusung membuat HP pengguna jadi lebih aman.

2. Browser

lifehacker.com.au

Browser merupakan salah satu aplikasi penting menjelajahi internet. Alasan mengapa selalu memastikan bahwa browser merupakan versi terbaru adalah karena browser jadi salah satu “jalan” bagi malware atau virus untuk masuk ke HP pengguna.

Tidak memperbarui browser dapat membuat mereka yang tidak bertanggung jawab memanfaatkan kerentanan yang ada – yang belum ditambal oleh pembaruan – untuk kemudian mengacak-acak sistem hingga mencuri data penting pengguna. Jika ingin lebih aman, pengguna bisa menggunakan browser dengan fitur keamanan tinggi seperti Brave.

Baca Juga: 7 Cara Menjaga Privasi di WhatsApp, Data jadi Lebih Aman

3. Aplikasi mobile banking

unblast.com

Untuk mempermudah nasabahnya, beberapa bank menyediakan aplikasi mobile banking yang memungkinkan nasabah untuk melakukan transaksi langsung via HP. Ini mungkin sangat membantu pengguna, namun di satu sisi, dapat merugikan apabila pengguna tidak hati-hati atau tidak memperbarui aplikasinya ke versi yang terbaru.

Sama seperti browser, aplikasi mobile banking juga bisa memiliki “kecacatan” yang dapat digunakan oleh hacker untuk mengaksesnya dengan mudah. Menggunakan aplikasi mobile banking masih disarankan, namun lebih baik lagi jika selalu memperbaruinya.

4. Aplikasi keyboard

nextpit.com

Banyak pengguna yang melihat keyboard sebagai sebatas aplikasi untuk pendukung untuk menulis teks dengan mudah. Padahal, aplikasi keyboard jadi salah satu yang wajib diperhatikan karena bisa digunakan untuk mencuri data pengguna dengan cara merekam input yang dimasukkan pengguna.

Selain memilih aplikasi keyboard yang terpercaya, secara rutin memperbaruinya ke versi terbaru juga bisa menjadi cara untuk terhindar dari oknum jahat. Untuk iOS sendiri, pengguna tidak perlu memperbaruinya, karena pembaruan untuk aplikasi keyboard termasuk ke dalam pembaruan sistem operasi.

5. Aplikasi office suite

lifehacker.com.au

Membuat dokumen dan presentasi kini tidak hanya bisa dilakukan di PC, terlebih dengan banyaknya aplikasi office suite yang ditawarkan di Android maupun iOS. Akan tetapi, terlepas dari mobilitas yang dihadirkan, mengakses dokumen penting di HP bisa jadi membahayakan, terutama jika aplikasi yang digunakan untuk mengaksesnya tidak diperbarui. Aplikasi office suite yang rentan bisa disusupi malware via dokumen yang sedang dibuka atau yang terburuk, dokumen penting pengguna bisa secara diam-diam diakses tanpa sepengetahuan pengguna.

6. Aplikasi keamanan

androidauthority.com

Menginstal aplikasi keamanan seperti antivirus di HP bukan suatu kewajiban, namun bisa jadi proteksi ekstra melawan malware ataupun virus. Beberapa yang terbaik seperti AVG, Kaspersky dan McAfee.

Aplikasi-aplikasi tersebut direkomendasikan untuk digunakan namun ketika sudah dipakai, pastikan bahwa perbarui apabila ada pembaruan yang muncul. Memperbarui aplikasi keamanan seperti antivirus dapat membantu HP pengguna untuk mendeteksi jenis virus atau malware terbaru, sehingga tidak lolos pengecekan ketika masuk ke dalam HP pengguna.

Baca Juga: Data Pribadimu Mahal, 7 Tips Amankan Privasi Akun Medsos

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya