TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Wow, 5 Pulpen Canggih Ini Bakal Bikin Kamu Terpana

Cocok banget buat kamu yang seniman, nih

potatofeed.com

Pena atau yang juga kita kenal dengan sebutan pulpen atau bolpoin merupakan salah satu alat tulis yang umum digunakan oleh masyarakat. Bentuknya pun terbilang sederhana bahkan kita bisa membelinya mulai dari harga Rp2.000,00 per buah.

Dari anak SD hingga kakek kakek umumnya pernah menggunakannya. Tapi pena-pena ini tak sesederhana pena yang selama ini kamu tahu. Ada beragam fungsi yang ditawarkan, mulai dari pena yang bisa menghasilkan banyak warna, hingga pena yang bisa kamu gunakan sebagai alat  mata-mata. 

 

Color Picker Pen

Color picker pen adalah sebutan untuk pena yang bisa menghasilkan banyak warna. Ada beberapa merek color picker pen yang ditawarkan di pasaran, salah satu merek yang ditawarkan adalah Cronzy. Cronzy menawarkan lebih dari 16 juta warna hanya dalam satu pena. Kok bisa? Pada dasarnya sistem warna pada color picker pen sama dengan printer.

Di dalam pena ini terdapat empat warna dasar CMLK (cyanmagentayellow, dan black). Ketika sensor yang terdapat di ujung pena didekatkan pada suatu objek, pena ini akan memindai warna tersebut. Dengan bantuan aplikasi tambahan di smartphone, warna yang dipindai tadi bisa dipilih lagi, lebih terang atau ke warna yang lebih pelap.

Setelah itu gabungan dari ke empat warna tadi akan membentuk warna baru yang siap untuk digunakan. Jadi ketika kamu hendak melukis dan menggambar dengan beragam warna, kamu cukup menggunakan satu pena ini saja.

3D Pen

Pena yang satu ini bisa membuat hasil karya kamu benar-benar nyata. Nggak hanya lukisan biasa, tapi sebuah bentuk yang dapat disentuh oleh jari-jari kamu, entah itu kubus atau miniatur menara effiel. Berbeda dengan pena biasa, pena ini tidak menggunakan tinta cair melainkan plastik (filament) berbentuk benang dengan diameter tertentu yang nanti akan mencair setelah melewati ujung pena yang suhunya mencapai 150oC.

Setelah keluar dari ujung pena, tinta plastik ini akan cepat mengering di suhu ruangan. Kamu pun biasa membuat karya senimu dalam bentuk 3D. Untuk mendapatkan pena yang satu ini cukup mudah, karena sudah ada beberapa merek yang dipasarkan di Indonesia, termasuk tinta filamentnya.

 

Pen Voice Rocorder dan Spy Pen Camera

Pena yang satu ini memiliki kemampuan untuk  merekam suara ataupun gambar. Pena jenis ini juga sudah ada di pasaran Indonesia. Harga yang ditawarkanpun beragam mulai dari puluhan ribu hingga jutaan rupiah, begitu juga dengan kualitas yang ditawarkan. Buat kamu yang punya obsesi jadi mata-mata, pena yang satu ini cocok banget sama kamu. Harganya? Tinggal disesuaikan dengan isi saku.

Verified Writer

Li Wei

food, travel & hype

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya