TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

6 Aplikasi yang Bikin Pacarmu Stop Bilang "Terserah" Pas Diajak Makan

Buruan download!

instagram.com/shandyaulia

Mengucapkan kata "terserah" adalah kebiasaan pasangan yang sedang dimabuk cinta alias lagi pacaran ketika ditanya mau makan malam dimana? Biasanya sih, kalau sudah bilang kata "terserah" kata mufakat pun susah dicapai dan bikin kamu kelaparan karena gak tahu akhirnya mau makan malam dimana!

Namun guys, kamu gak perlu pusing lagi sih kalau pasangan alias pacarmu bilang "terserah" pas ditanya "mau makan dimana malam ini?". Pasalnya, kini ada aplikasi unik yang bakal memberikanmu rekomendasi pilihan tempat makanan paling asyik untuk acara makan malam dengan pacarmu. Yuk simak!

1. Qraved

play.google.com/Qraved

Aplikasi pertama yang akan membantumu mencari lokasi makan malam dengan pacar adalah Qraved. Aplikasi yang digagas oleh Steven Kim ini akan memberikan rekomendasi restoran terbaik mulai yang kelasnya kaki lima sampai bintang lima.

Asyiknya nih, aplikasi ini sudah dilengkapi dengan fitur review yang bikin kamu bisa tahu kualitas restoran yang hendak kamu tuju dari review orang lain yang pernah mengunjunginya. Selain itu, di aplikasi ini kamu juga bisa langsung melakukan reservasi lho. Jadi, gak perlu takut ngantri deh!

Namun sayang, aplikasi satu ini baru bisa digunakan untuk mencari rekomendasi restoran di kawasan Jakarta dan Bali saja. Dalam waktu dekat, aplikasi ini berjanji akan melebarkan lokasi rekomendasi restorannya ke semua kota besar di Indonesia.

2. Zomato

play.google.com/Zomato

Aplikasi selanjutnya yang pas untuk mencari lokasi makan malammu adalah Zomato. Aplikasi asal India yang mulai masuk ke Indonesia pada November 2013 ini diklaim punya database 18.500 restoran terbaik di daerah Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang dan Bekasi.

Gak perlu takut zonk saat mencari rekomendasi restoran untuk makan malam di aplikasi ini. Soalnya, Zomato memang membenamkan fitur review dari pengguna lain yang berisi rekomendasi makanan atau minuman apa saja yang pas untuk dicicipi. Aplikasi ini kabarnya akan segera berekspansi ke wilayah Bali dan Bandung.

Baca Juga: 10 Aplikasi Keren yang Bisa Bikin Jepretanmu Selevel dengan Foto Selebgram

3. MakanLuar

play.google.com/MakanLuar

Aplikasi rekomendasi tempat makan malam selanjutnya adalah MakanLuar. Sesuai namanya aplikasi ini memberikan rekomendasi lokasi restoran apa saja yang pas untuk dicicipi ketika kamu mau makan malam bersama pacar.

Meski lokasi restorannya masih terbilang sedikit, tapi ada fitur mengasyikkan yang gak boleh kamu lewatkan dari aplikasi satu ini. Ya, MakanLuar dilaporkan membenamkan fitur loyalto dengan sistem cash point yang dapat kamu gunakan untuk mendapat pengurangan harga di restoran yang terdaftar di database aplikasi. Saat ini, restoran yang masuk dalam database aplikasi ini hanya di tiga kawasan saja yakni Jakarta, Bali dan juga Bandung.

4. Foody

play.google.com/Foody Corp

Aplikasi satu ini asalnya dari Vietnam dan mengklaim sudah mengumpulkan data 29.000 restoran di Jabodetabek, Bandung, Bali dan Surabaya. Kamu gak bakal bingung lagi deh kalau mencari lokasi makan malam bareng pacar. Soalnya, aplikasi ini gak cuma memberi rekomendasi lokasi restoran saja tapi juga menyajikan review dari pengguna lain yang berguna untuk mengetahui apakah restoran yang hendak kamu tuju memang menyajikan makanan yang enak atau tidak.

Aplikasi ini juga dilengkapi dengan artikel dan referensi wisata kuliner serta ada juga kumpulan yang dapat membantumu memilih tempat makan favorit. Kamu juga dilaporkan bisa menambahkan lokasi restoran baru di database aplikasi dan membuat koleksi restoran kesukaan juga.

5. OpenRice

play.google.com/Openrice Group Inc

Kalau aplikasi OpenRice adalah aplikasi direktori makanan asal Hong Kong yang sudah punya database restoran hingga 86.000 restoran. Adapun restoran yang sudah masuk dalam database aplikasi ini tersebar di wilayah Jakarta, Bali, Semarang, Surabaya, Yogyakarta dan Bandung.

Di aplikasi ini kamu gak cuma bisa mencari informasi terkait restoran yang direkomendasi, tapi juga memberikan ulasan terkait makanan yang disajikan di suatu restoran.

Baca Juga: 7 Aplikasi yang Bikin Baterai Smartphone Cepat Habis, Pikir Ulang Kalau Mau Pasang!

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya