TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

7 Aplikasi Karaoke di HP Terbaru 2023, Seru untuk Digunakan

Melepas penat bisa dari HP

Ilustrasi karaoke (freepik.com/Dragonimages)

Ingin melepas penat, tapi mager keluar rumah bahkan bergerak dari atas kasur? Masih ada opsi yang bisa kamu lakukan selain scroll  media sosial, kok. Salah satunya dengan karaoke. Tanpa perlu ke gedung karaoke, kamu bisa mencobanya dari rumah. 

Caranya, dengan memanfaatkan aplikasi karaoke di HP terbaru 2023 berikut ini. Cukup andalkan ponselmu, lalu jadikan waktu luangmu layaknya berkaraoke. Bisa duet dengan orang lain, bahkan artisnya langsung, lho!

Aplikasi karaoke di HP terbaru 2023

Karaoke dari rumah bisa dilakukan dengan deretan aplikasi berikut. Cukup dengan satu perangkat lunak, kamu bisa mendapatkan lagu, lirik, bahkan merekamnya untuk mengetahui suaramu. Siapa tahu cocok untuk masuk Got Talent, kan?

Ajak juga temanmu untuk berduet dengan perangkatnya. Pokoknya seru untuk dicoba di rumah saat luang, deh.

1. Sing! Karaoke by Smule

Smule merupakan salah satu aplikasi karaoke populer yang terkenal akan jumlah penggunanya. Semakin update, versi aplikasi karaoke di HP terbaru 2023 ini sudah bisa kamu nikmati dengan sejumlah fitur. Meski demikian, beberapa fitur seperti memilih berbagai lagu VIP hanya bisa dinikmati pengguna berbayar. 

Versi gratisnya sendiri juga cukup seru, kok. Untuk menggunakannya, kamu hanya perlu memilih lagu mana yang ingin dinyanyikan. Sesuaikan juga dengan siapa kamu bernyanyi, bisa collab bersama pengguna lain atau menyanyi sendiri. Hasil akhirnya bisa kamu share ke medsos, lho!

Baca Juga: 10 Aplikasi Edit Video Terbaik untuk TikTok, Siap-siap Viral!

2. Karaoke Sing & Record by Yokee

Mencari aplikasi yang full gratis? Coba Karaoke Sing & Record dari Yokee yang membebaskan penggunanya dari kewajiban membayar. Pasalnya, Yokee menggunakan database lagu karaoke yang jumlahnya ribuan dari YouTube.

Ada ribuan lagu dari berbagai genre yang bisa kamu nyanyikan di sini, mulai dari lagu pop, RnB, Hip-Hop, lagu dari era 90an, 80an, 70an, hingga lagu terbaru alias top 40. Kamu bisa menyanyikan semua lagu tersebut tanpa khawatir puls berkurang, deh. Tinggal pilih lagu dan tentukan dengan siapa kamu bernyanyi. Nantinya, akan ada sejumlah poin yang bisa kamu gunakan untuk membuka lagu lainnya. Seru, kan? 

3. WeSing

Alternatif lainnya ada aplikasi WeSing yang bisa kamu dapatkan di PlayStore maupun AppStore. Mendapat nilai 4,5 dari 4,4 ribu penilaian, terasa sangat cocok untuk dicoba. Tidak jauh berbeda dengan dua aplikasi sebelumnya, di sini kamu bisa berkaraoke dengan duet bersama teman ataupun menyanyikannya sendiri. 

Sebelum diunggah ataupun disimpan, kamu memiliki kesempatan untuk mengedit dan menyesuaikan video juga audionya. Mulai menambahkan filter hingga efek dan ilustrasi lucu pada hasil rekaman karaoke. 

4. The Voice: On Stage

aplikasi The Voice Karaoke (play.google.com/Yokee™)

Pernah mendengar ajang pencarian bakat The Voice? Nah, kamu bisa jadi 'kontestan' dari rumah dengan mengunduh aplikasinya. Kamu tidak benar-benar menjadi peserta, tetapi mendapatkan vibes-nya dengan cara karaoke menggunakan ponselmu. 

Serunya lagi, kamu dapat menambahkan filter audio dari suara yang kamu rekam. Selanjutnya, tinggal simpan atau bagikan semua rekaman yang sudah kamu lakukan. Nyanyianmu pun bisa dijadikan backsound video. 

5. StarMaker: Sing Karaoke Song

StarMaker juga jadi salah satu aplikasi karaoke di HP terbaru 2023 yang worth to try. Sudah diunduh lebih dari 100 juta orang, review-nya pun cukup memuaskan. Aplikasi ini menawarkan jutaan lagu yang bisa kamu pilih dan nyanyikan, lengkap dengan backsound dan filter video. 

Merasa kurang puas dengan suaramu? Terapkan pitch corrections untuk memperbaiki audio layaknya penyanyi pro. Aplikasi ini juga memungkinkan kamu melakukan live alias siaran langsung selama berkaraoke. Seru, kan?

6. Mixit: Sing & Create Covers

Mixit jadi rekomendasi aplikasi karaoke berikutnya yang bisa kamu coba. Mengandalkan artificial intelligence alias AI, aplikasi akan memberikan ribuan pilihan lagu yang dapat kamu nyanyikan. Selain itu, pengguna juga berkesempatan mengubah genre lagunya, lho. Misal, lagi Butter by BTS jadi dangdut version.

Tidak terlalu puas dengan suaramu? Tenang, masih ada tools tambahan yang bisa kamu gunakan untuk memperbaikinya, menambahkan filter dan efek, juga opsi perbaikan lainnya. Sayangnya, aplikasi ini hanya tersedia di PlayStore untuk pengguna perangkat Android. 

Baca Juga: Ini 9 Aplikasi Android Baru Terbaik, Rilis Agustus 2020

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya