TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Fitur Saluran WhatsApp Terbaru, Kamu Sudah Coba? Begini Caranya!

Update aplikasi dulu, ya!

fitur channel di WhatsApp (dok. Meta)

WhatsApp adalah aplikasi perpesanan seluler paling populer di seluruh dunia. Mengutip Statista, WhatsApp memiliki dua miliar pengguna aktif bulanan pada tahun 2023, mengungguli WeChat (1,3 miliar pengguna) dan Facebook Messenger (930 juta pengguna). Dengan WhatsApp, kita bisa mengirim pesan teks, foto, video, pesan suara, mengunggah stories, hingga melakukan panggilan.

Tak ingin berpuas diri, WhatsApp meluncurkan fitur baru yang bernama "Saluran". Ini dijelaskan lebih lanjut oleh Esther Samboh, public policy manager WhatsApp, dalam virtual press briefing pada Rabu sore (13/9/2023). Simak penjelasan lengkap fitur Saluran Whatsapp terbaru, yuk!

1. Merupakan siaran satu arah dari Saluran yang kita pilih

Fitur Saluran WhatsApp adalah fitur yang berisi siaran satu arah dari channel yang kita pilih. Yang bisa melakukan siaran adalah organisasi dan individu yang sudah terverifikasi, seperti selebriti, public figure, portal berita, dan masih banyak lagi.

Fitur ini berbasis persetujuan dan bersifat opsional. Artinya, kita bisa memilih untuk menggunakan Saluran atau tidak. Nantinya, Saluran akan digabungkan dengan Status di tab "Updates", di samping tab "Chats", sehingga tidak mengganggu perpesanan pribadi.

2. Yang dibagikan dalam Saluran bisa berupa foto, video, hingga dokumen

fitur channel di WhatsApp (dok. Meta)

Kita bisa menemukan Saluran di tab "Updates" atau "Pembaruan". Ketuk ikon "+" untuk mengikuti saluran tersebut. Kita bisa mengurutkannya berdasarkan yang "Paling Aktif", "Terbaru", atau "Terpopuler".

"Ada preview 30 hari terakhir Saluran itu isinya apa saja untuk membantu pengguna memutuskan apakah akan mengikuti Saluran tersebut atau tidak," jelas Esther.

Setelah memilih dan mengikuti Saluran berdasarkan preferensi masing-masing, kita akan mendapatkan update dari mereka berupa foto, video, pesan teks, hingga dokumen. Kita tidak bisa membalas kiriman tersebut, tetapi kita bisa memberikan reaksi berupa emoji jempol, hati, dan lainnya.

Baca Juga: WhatsApp Rilis Pesan Video Instan, Indonesia Sudah Bisa Coba!

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya