Rekomendasi 7 Software Terbaik untuk Buat Game dengan Mudah

Beberapa diantaranya gratis dan tanpa coding

Industri video game tidak hanya berkembang di sisi game-gamenya saja, tapi juga proses pengembangan game itu sendiri. Jika dulu membuat game hanya bisa dilakukan oleh orang-orang tertentu saja, kini membuat game bisa dilakukan oleh hampir semua orang.

Bukan tanpa alasan, saat ini ada cukup banyak software gratis yang memungkinkan penggunanya untuk membuat game dengan mudah, dengan beberapa di antaranya bahkan bisa digunakan tanpa harus menguasai skill programming atau coding. Penasaran? Berikut daftarnya.

1. Construct 3

Rekomendasi 7 Software Terbaik untuk Buat Game dengan Mudahilustrasi Construct 3 (dok. Construct)

Construct 3 menjadi software pengembangan game gratis terbaik untuk mereka yang tidak memiliki keahlian di bidang coding maupun programming. Software ini memilih UI yang mudah untuk dinavigasikan dan digunakan untuk membuat game. Salah satu keindahan Construct 3 adalah softaware ini dapat mengekspor game yang telah dibuat ke dalam format atau platform berbeda (seperti Android, iOS, Windows, Mac, Linux) dan pengguna tidak perlu mengubah satu hal pun pada game yang dibuat untuk melakukannya.

2. GameMaker Studio 2

Rekomendasi 7 Software Terbaik untuk Buat Game dengan Mudahilustrasi GameMaker Studio 2 (dok. GameMaker)

Sama seperti Construct 3, GameMaker Studio 2 juga memungkinkan pengguna untuk membuat game hanya dengan drag-and-drop saja. Tidak sepenuhnya sama, software ini masih memilih perbedaan terutama pada fitur Game Maker Languange yang memungkinkan pengguna untuk bisa membuat game yang lebih kompleks via coding. GameMaker Studio 2 sendiri merupakan versi lebih sempurna dari Game Maker: Studio yang dirilis pada 1999 silam dan saat ini, jadi salah satu software pengembangan game paling populer.

3. Unity

Rekomendasi 7 Software Terbaik untuk Buat Game dengan Mudahilustrasi Unity (dok. Unity)

Unity memulai kisahnya sebagai software pengembangan game 3D pada 2005 silam sebelum akhirnya mendapatkan dukungan untuk pengembangan game 2D pada 2013. Sempurna untuk membuat game dengan berbagai bentuk ukuran, mulai dari game mobile 2D hingga AAA yang punya visual memukau, Unity jadi salah satu software terbaik untuk membuat game. Namun tidak seperti dua sebelumnya, untuk membuat game di Unity, pengguna perlu menguasai bahasa pemrograman C# terlebih dahulu.

Baca Juga: 7 Software Remote Desktop Terbaik Alternatif TeamViewer

4. Godot Engine

Rekomendasi 7 Software Terbaik untuk Buat Game dengan Mudahilustrasi Godot Engine (dok. Godot)

Seperti halnya Unity, Godot Engine juga mendukung untuk pengembangan game 2D maupun 3D. Aspek pengembangan game 2D pada software ini dirancang dengan hati-hati sedari awal sehingga game yang dibuat jadi bisa punya performa maksimal, minim bug dan mudah untuk dikembangkan. Godot mudah untuk dipelajari dan menyenangkan untuk dijajal, sehingga cocok untuk mereka yang tidak punya pengalaman coding. Bagi yang tertarik, Godot bisa diunduh dan digunakan secara gratis.

5. RPG Maker MZ

Rekomendasi 7 Software Terbaik untuk Buat Game dengan Mudahilustrasi RPG Maker MZ (dok. RPG Maker)

Selanjutnya adalah RPG Maker MZ – software pengembangan game luar biasa yang disarankan untuk mereka yang ingin membuat game namun tidak memiliki keahlian di bidang programming. Lewat software ini, pengguna bisa membuat peta, karakter dan database untuk pembuatan game RPG yang diinginkan. RPG Maker MZ juga punya ribuan paket asset untuk dipilih dari “Market Place” yang bisa digunakan secara gratis. Bagi yang tertarik, software ini menawarkan sesi trial gratis selama 30 hari.

6. Defold

Rekomendasi 7 Software Terbaik untuk Buat Game dengan Mudahilustrasi Defold (dok. Defold)

Defold merupakan software pengembangan game yang sempurna untuk membuat game 3D, namun lebih dioptimalkan untuk pengembangan game 2D. Bagi mereka yang belum pernah membuat game sama sekali, tutorial, buku panduan dan forum yang ditawarkan Defold siap membantu dengan segudang informasi penting. Seperti yang lain di daftar ini, Defold juga bisa digunakan secara gratis di mana pengguna nantinya diberi lisensi yang bisa didapatkan secara cuma-cuma melalui situs resmi Defold.

7. Cerberus X

Rekomendasi 7 Software Terbaik untuk Buat Game dengan Mudahilustrasi Cerberus X (dok. Cerberus X)

Terakhir adalah Cerberus X yang notabene merupakan salah satu software pengembangan game yang ringan. Meski tidak sekaya fitur yang lain, software ini tetap sempurna terutama bagi mereka yang ingin menjajal membuat game sendiri dengan pemahaman programming atau coding yang mendasar. Setiap game yang dibuat di software ini bisa langsung diekspor ke Windows, macOS, Linux, Android, iOS dan HTML5. Seperti halnya Defold, ada banyak tutorial untuk membuat game di Cerberus X yang bisa ditemukan di internet.

Demikian tadi ulasan sekaligus rekomendasi beberapa software terbaik untuk buat game dengan mudah. Tertarik untuk membuat game lewat software-software di atas?

Baca Juga: 7 Software untuk Bantu Mengetahui Kondisi Baterai Laptop

Topik:

  • Fatkhur Rozi

Berita Terkini Lainnya