10 Aplikasi Cari Judul Lagu Terbaru 2023 Pakai Suara, Mudah!

Mampu menemukan musik hanya melalui gumaman

Terkadang, kita tanpa sengaja dengar sebuah lagu tapi tidak tahu judulnya. Ketika ingin mendengarkannya lagi, kita gak tahu cara mencari judulnya karena hanya ingat melodinya.

Lantas, bagaimana cara mengetahui judul lagu tersebut?

Tenang, Guys. Ada banyak aplikasi cari judul lagu yang bisa kamu coba meskipun tidak tahu liriknya. Kamu hanya perlu bergumam dan aplikasi akan memberi tahu judul lagu yang kamu maksud.

Aplikasi ini bekerja dengan mengambil potongan kecil bentuk gelombang suara yang kamu nyanyikan. Lalu, membandingkannya dengan setiap lagu di database dengan bentuk gelombang yang serupa.

Langsung saja, kita cari tahu apa saja aplikasi cari judul lagu, yuk!

1. SoundHound

10 Aplikasi Cari Judul Lagu Terbaru 2023 Pakai Suara, Mudah!SoundHound (dok. SoundHound, Inc.)

SoundHound adalah aplikasi cari judul lagu terbaik untuk menemukan musik lewat suara. Kamu hanya perlu menyanyikan lagu yang kamu maksud ke speaker HP, lalu aplikasi akan berusaha menemukan judulnya. 

Aplikasi ini juga bekerja dengan sangat cepat, asalkan kamu menyenandungkan lagu  dengan jelas. Melalui SoundHound, kamu juga bisa menonton video musik lagu tersebut. Lirik lagunya pun otomatis ditampilkan.

2. Shazam

10 Aplikasi Cari Judul Lagu Terbaru 2023 Pakai Suara, Mudah!Shazam (dok. Apple)

Buat kamu yang bertanya, "Aplikasi Shazam buat apa?", inilah jawabannya.

Shazam adalah aplikasi cari judul lagu yang tersedia di Android dan iOS. Bahkan, Siri milik Apple juga menggunakan database Shazam untuk mengidentifikasi lagu. 

Dengan Shazam, kamu dapat mengidentifikasi musik, menemukan lagu, dan mendapatkan lirik sehingga kamu dapat langsung bernyanyi. Ada banyak fitur menarik yang membuat Shazam layak dicoba:

  • Dapat berfungsi saat perangkat dalam keadaan offline
  • Dapat mengenali lagu yang sedang diputar di HP. Fitur ini disebut Pop Up Shazam
  • Tersedia Shazam Lite yang cukup ringan dan menghadirkan algoritma pengenalan musik yang sama. Shazam Lite cocok untuk perangkat berdaya rendah.

3. Musixmatch

10 Aplikasi Cari Judul Lagu Terbaru 2023 Pakai Suara, Mudah!Musixmatch (dok. Musixmatch)

Musixmatch bukan hanya aplikasi cari judul lagu, tetapi juga pemutar musik dilengkapi dengan lirik. Jika ingin menggunakan aplikasi ini untuk mengidentifikasi lagu, kamu cukup mengetuk menu Identify, lalu ketuk tombol Musixmatch.

Musixmatch akan mencoba mengenali musik yang sedang diputar dan menemukan lagu yang cocok. 

Uniknya lagi, Musixmatch dapat menyinkronkan musik dan lirik secara real-time. Aplikasi ini juga menawarkan terjemahan lirik musik ke banyak bahasa global dan regional.

Baca Juga: 7 Aplikasi Pembersih Speaker HP, Atasi Audio Bermasalah

4. Genius

10 Aplikasi Cari Judul Lagu Terbaru 2023 Pakai Suara, Mudah!Genius (dok. Genius Media Group, Inc.)

Genius sangat mirip dengan Musixmatch karena fokus pada lirik lagu. Untuk mencari musik, cukup buka aplikasi cari judul ini dan ketuk tombol pengenalan musik yang terletak di pojok kanan bawah.

Aplikasi akan menampilkan daftar lagu yang paling sering identifikasi di Genius. Kamu dapat mengetuk salah satu lagunya untuk memutar sambil melihat lirik. Genius juga menawarkan opsi untuk mengunduh lirik atau membagikan lagu ke orang lain.

5. Music Recognition

10 Aplikasi Cari Judul Lagu Terbaru 2023 Pakai Suara, Mudah!Music Recognition (dok. Beatfind Music Recognition)

Music Recognition merupakan aplikasi pengenalan musik yang bekerja dengan baik. Bukan hanya membantu menemukan musik yang kamu maksud, Music Recognition juga akan menampilkan rilisan seni terakhir, album artis, dan biografi mereka.

Ada juga fitur history yang berisi semua lagu yang kamu cari. Terlebih, ada opsi untuk menonton klip video di hosting video.

6. Song Finder & Identifier

10 Aplikasi Cari Judul Lagu Terbaru 2023 Pakai Suara, Mudah!Song Finder & Identifier (dok. Hybrid4apps)

Song Finder & Identifier diciptakan untuk mengidentifikasi trek yang diputar. Sistem akan menampilkan jawaban langsung untuk judul lagu karena detektor mengenali nada dengan akurat.

Banyak pengguna menyukai aplikasi cari judul lagu ini karena mampu menebak suara dengan cepat dan tepat. Selain itu, semua lagu akan disimpan dan ditampilkan di halaman sehingga kamu dapat melihatnya kembali kapan pun.

Untuk dapat menggunakan aplikasi ini, kamu wajib mengizinkan aplikasi mengakses mikrofon perangkat.

7. Music Finder - Songs & Lyrics

10 Aplikasi Cari Judul Lagu Terbaru 2023 Pakai Suara, Mudah!Music Finder (dok. Nextzen Limited)

Music Finder adalah aplikasi cari judul lagu yang sangat efektif untuk mengetahui musik apa yang sedang diputar di HP, TV, atau bahkan perangkat orang lain. Bukan hanya mengidentifikasi musik, aplikasi ini juga akan menunjukkan lirik lagu dan penyanyinya.

Aplikasi ini dapat disinkronkan ke aplikasi lain. Jadi, begitu menemukan lagu yang dimaksud, kamu dapat langsung memutarnya melalui Apple Music, Spotify, YouTube, dan masih banyak lagi.

Jika kamu sering kesulitan menemukan musik yang kamu sukai, segera unduh aplikasi ini. Selanjutnya, biarkan aplikasi ini bekerja menemukan musik yang kamu maksud.

8. TrackID

10 Aplikasi Cari Judul Lagu Terbaru 2023 Pakai Suara, Mudah!aplikasi TrackID (trackid.id.uptodown.com)

TrackID memiliki tampilan sederhana, tapi canggih sehingga penggunaannya cukup mudah. Dengan aplikasi cari judul lagu ini, kamu bisa mencari musik, mengetahui biografi artis, dan menonton video musik di YouTube.

Proses pencarian lagu sangat cepat. Kamu gak perlu menunggu lama, TrackID bisa menampilkan lagu, album, dan informasi penyanyinya. Penelusuran juga sampai pada video musik di YouTube atau media sosial lain.

9. Siri

10 Aplikasi Cari Judul Lagu Terbaru 2023 Pakai Suara, Mudah!asisten pribadi Siri (apple.com)

Siri merupakan aplikasi bawaan iOS sejak tahun 2011 yang berperan sebagai asisten pribadi. Cara kerjanya dengan menggunakan pengenalan suara dan kecerdasan buatan. 

Dengan aplikasi cari judul lagu ini, kamu bisa mencari informasi judul dan penyanyinya. Setelah itu, Siri akan menampilkan informasi lagu dan link yang dihubungkan dengan Apple Music. Kamu bisa langsung mendengarkannya tanpa mencari lagi judul lagunya.

10. Google Assitant

10 Aplikasi Cari Judul Lagu Terbaru 2023 Pakai Suara, Mudah!Assistant Google (assistant.google.com)

Google ternyata juga meluncurkan asisten pribadi berbasis kecerdasan buatan yang disebut Google Assistant. Nah, fitur ini bisa difungsikan sebagai aplikasi cari judul lagu yang efektif.

Aplikasi ini dirilis 2016. Kamu hanya perlu memberikan perintah Google Assistant agar bisa mendeteksi lagu yang kamu cari. Setelah itu, aplikasi akan berusaha mencari tahu judul lagunya.

Google Assistant menghubungkan link YouTube atau platform pemutar musik lain. Lagu dapat diputar ulang tanpa harus kamu cari lagi.

Itulah 10 aplikasi cari judul lagu terbaik yang bisa kamu coba. Setiap aplikasi memiliki keunggulan dan kekurangan masing-masing. Pilih aplikasi yang paling sesuai dengan kebutuhanmu, ya.

Baca Juga: 7 Aplikasi Android untuk Menyembunyikan Aplikasi Lain, Rahasia Aman

Topik:

  • Fatkhur Rozi
  • Ana Widiawati
  • Addina Zulfa Fa'izah

Berita Terkini Lainnya