- 003
- 018
- 016
- 025
- 135
- 136
- 137.
Kode Remot TV Sharp Tabung dan LED, Cek Cara Setting-nya

- Remot universal kompatibel atau bisa digunakan pada TV Sharp.
- Kode Remot TV Sharp untuk Tabung dan LED umumnya berbeda.
- Cara setting kode remot universal ke TV Sharp perlu dipahami supaya fungsi tombolnya berfungsi dengan tepat.
Tak perlu khawatir kalau remot TV tiba-tiba rusak atau hilang. Pasalnya, kini kamu bisa menggunakan remot universal yang bisa diatur agar kompatibel dengan berbagai merek televisi, termasuk TV Sharp.
Nah, supaya remot universal tersebut bisa terhubung dengan baik, kamu perlu memasukkan kode remot TV Sharp yang sesuai. Kode ini berfungsi sebagai penghubung antara remot dan TV agar semua tombol berfungsi normal. Yuk, simak daftar kode cara penggunaannya di bawah ini!
Kode remot TV Sharp
Supaya remot universal bisa terhubung dengan TV Sharp, kamu perlu memasukkan kode tertentu sesuai jenis TV yang digunakan. Untuk TV Sharp tabung, beberapa kode yang bisa dicoba adalah:
Kode tersebut bisa kamu coba satu per satu hingga menemukan mana yang paling sesuai. Sementara itu, jika kamu memakai TV Sharp LED, kodenya sedikit berbeda. Berikut pilihannya:
- 136
- 137
- 003
- 018
- 135.
Cara penggunaannya sama, yakni masukkan kode ke remot universal sesuai petunjuk pada buku manual atau tekan kombinasi tombol sesuai tipe remotmu. Setelah berhasil, kamu bisa langsung mengoperasikan TV tanpa perlu remot bawaan lagi.
Cara setting kode remot universal ke TV Sharp

Sebelum menggunakan remot universal untuk TV Sharp, kamu perlu mengetahui cara mengatur atau memasukkan kodenya terlebih. Proses ini penting agar semua tombol pada remot berfungsi sesuai dengan TV yang digunakan. Berikut langkah yang bisa kamu ikuti.
1. Cara menghubungkan remot universal ke TV Sharp tanpa kode
Dilansir Boost Vision, kalau kesulitan menemukan kode remot yang cocok untuk TV Sharp, kamu tetap bisa menyambungkannya tanpa kode dengan metode auto code search. Cara ini membuat remot otomatis mencari kode yang sesuai dengan TV-mu. Berikut langkah-langkahnya:
- Nyalakan TV Sharp dan arahkan remot universal ke arah TV
- Masuk ke mode pengaturan dengan menekan tombol Setup, Program, atau Magic di remot universal
- Tekan tombol TV pada remot
- Tekan tombol Power berulang kali hingga TV mati
- Setelah TV mati, nyalakan kembali secara manual, lalu tekan tombol Volume Up pada remot universal. Jika TV mati kembali, tekan tombol TV untuk mengunci kode. Kalau belum mati, terus tekan tombol Volume Up setiap 3 detik sampai TV merespon
- Terakhir, nyalakan kembali TV dan coba beberapa tombol pada remot untuk memastikan semuanya sudah berfungsi dengan baik.
2. Cara menghubungkan remot universal ke TV Sharp dengan kode
Jika ingin langsung menggunakan kode tertentu pun bisa. Adapun langkah pairing-nya adalah sebagai berikut:
- Nyalakan TV dan pastikan remot universal memiliki baterai yang cukup
- Arahkan remot ke sensor infra-merah TV Sharp, lalu tekan dan tahan tombol “SET” sebagai mode pengaturan kode hingga lampu indikator di remot menyala
- Masukkan salah satu kode universal yang telah tersedia untuk TV Sharp
- Lepaskan tombol “SET” lalu tekan tombol “POWER” pada remot. Jika TV mati atau merespon, berarti kode berhasil tersimpan. Apabila tidak, ulangi langkah dengan kode berikutnya
- Terakhir, uji fungsi tombol lain seperti volume, channel, dan input-source. Jika semuanya berjalan normal, pengaturan sudah selesai dan remot universal siap digunakan.
Dengan daftar kode remot TV Sharp di atas sekarang kamu bisa langsung menghubungkan perangkat tanpa ribet. Selamat mencoba!
FAQ seputar kode remot TV Sharp
Apa itu kode remot TV Sharp? | Kode angka yang dipakai remot universal agar bisa terhubung dengan TV Sharp. |
Bagaimana cara memasukkan kode remot TV Sharp? | Masuk ke mode setup pada remot universal, pilih TV, lalu masukkan kode sesuai tipe TV. |
Apakah kode TV Sharp tabung dan LED sama? | Tidak, kode untuk TV tabung dan LED berbeda, meski beberapa kode bisa sama. |
Apa yang harus dilakukan jika kode tidak berfungsi? | Coba kode lain satu per satu atau gunakan metode auto code search. |


















