Wat Rong Khun, yang juga dikenal sebagai Kuil Putih merupakan salah satu destinasi unik di Thailand yang tidak boleh dilewatkan oleh para pelancong. Terletak di provinsi Chiang Rai, kuil ini menonjol dengan arsitektur yang menawan dan begitu terperinci sehingga sering disebut sebagai sebuah karya seni hidup.
Selain keindahannya, kuil ini mengandung simbolisme mendalam yang mengajak para pengunjung untuk merenungkan kehidupan, kematian, dan spiritualitas. Pada ulasan ini, terdapat beberapa fakta tentang Wat Rong Khun yang menakjubkan. Berikut adalah beberapa ulasannya.