Grobogan merupakan salah satu kabupaten yang ada di provinsi Jawa Tengah dengan pusat pemerintahan di Purwodadi. Selain memiliki beragam kuliner khas yang lezat, kabupaten ini juga memiliki banyak tempat wisata alam yang mampu membuat siapa saja kagum dengan pesonanya, salah satunya air terjun.
Air terjun atau curug di Grobogan ketinggiannya bervariatif dengan air berwarna jernih yang memukau. Terlebih lagi lokasinya yang kebanyakan berada di tengah hutan menjadikannya sebagai destinasi wisata yang sayang untuk dilewatkan.
Lantas di mana saja letak air terjun di Grobogan tersebut? Yuk simak uraiannya berikut ini.