5 Rekomendasi Penginapan Dekat Gunung Bromo, Ada yang Baru Opening!

Punya fasilitas lengkap dan sajikan pemandangan menawan

Gunung Bromo merupakan destinasi wisata favorit warga Indonesia maupun mancanegara dari berbagai kalangan umur. Berada di 4 wilayah kabupaten yakni Kabupaten Probolinggo, Kabupaten Pasuruan, Kabupaten Lumajang dan Kabupaten Malang, menjadikan Gunung Bromo selalu banyak pengunjung karena bisa masuk melalui 4 kabupaten tersebut.

Semakin bertambahnya pengunjung ke Gunung Bromo dari tahun ke tahun maka semakin banyak juga penginapan yang tersedia. Berikut ini rekomendasi penginapan di area Gunung Bromo yang bisa kamu pilih sesuai seleramu.

1. Artotel Cabin Bromo

5 Rekomendasi Penginapan Dekat Gunung Bromo, Ada yang Baru Opening!Artotel Cabin Bromo (instagram.com/artotelcabinbromo)

Artotel Cabin Bromo yang mulai buka sejak bulan November tahun 2023 ini sudah menarik perhatian wisatawan yang ingin menginap dekat gunung Bromo. Selain melihat pemandangan bukit dan pegunungan, di sini juga menyaksikan matahari terbit. Fasilitas lain yang tersedia adalah restorannya yang terlihat mewah ditambah dengan pemandangan pegunungan cantik yang bisa kalian lihat sambil menyantap makanan.

Tipe kamar, harga, lokasi, dan kontak informasi Artotel Cabin Bromo

5 Rekomendasi Penginapan Dekat Gunung Bromo, Ada yang Baru Opening!tipe kamar Cabin Family di Artotel Cabin Bromo (instagram.com/artotelcabinbromo)

Tipe kamar ada 3 yakni cabin standart dimulai harga Rp1.400.000, cabin Rp1.700.000, dan cabin family Rp2.900.000. Semua harga sudah termasuk sarapan untuk 2 pax. Artotel Cabin Bromo cocok untuk kalian yang ingin berbulan madu atau berkumpul bersama teman.

Tidak disarankan bagi yang bawa stroller dan kursi roda karena areanya memiliki banyak tangga apalagi jika posisi kamar berada di bawah.

Lokasi : Ngadisari, Kec. Sukapura, Kab. Probolinggo

Kontak Informasi : 081292408969 (whatsapp)@artotelcabinbromo (instagram)

2. Jiwa Jawa Bromo

5 Rekomendasi Penginapan Dekat Gunung Bromo, Ada yang Baru Opening!Jiwa Jawa Bromo (instagram.com/jiwajawabromo)

Menginap di Jiwa Jawa Bromo bersama keluarga adalah pilihan tepat karena banyak fasilitas dan aktivitas seru yang bisa dilakukan disini seperti memetik strawberry, menikmati cokelat di Roemah Tjokelat Bromo, treking di hutan atau menyewa sepeda untuk berkeliling di sekitar Jiwa Jawa Bromo. Ada juga playground indoor dan outdoor, kafe serta galeri seni dengan berbagai foto-foto karya fotografer profesional.

Tipe kamar, harga, lokasi, dan kontak informasi Jiwa Jawa Bromo

5 Rekomendasi Penginapan Dekat Gunung Bromo, Ada yang Baru Opening!tipe kamar Executive Room di Jiwa Jawa Bromo (instagram.com/jiwajawiresort)

Ada 8 tipe kamar yang bisa kamu pilih. Untuk 2 pax ada tipe superior room, deluxe room, executive room, junior suite, president suite dan sultan suite. Untuk 4 pax ada loft family room dan 9 pax di tipe group lodge. Harga mulai Rp1.400.000 sampai Rp9.500.000 yang bisa kalian pilih.

Lokasi : Jl. Raya Bromo, Wonotoro, Kec. Sukapura, Kab. Probolinggo

Kontak Informasi : 082272026000 (whatsapp)@jiwajawabromo (instagram)

Baca Juga: 5 Spot Wisata Hidden Gem di Bromo yang Wajib Kamu Kunjungi

3. Lava View Lodge

5 Rekomendasi Penginapan Dekat Gunung Bromo, Ada yang Baru Opening!Lava View Lodge (instagram.com/lavaview.hotel)

Menginap di Lava View Lodge maka kalian akan mendapat best view Gunung Bromo saat sedang menyantap makanan di restonya. Selain itu jaraknya juga sangat dekat jika ingin ke sunrise point di Mentigen Hill. Lokasi penginapan juga sudah berada di dalam kawasan Taman Nasional Bromo Tengger Semeru.

Tipe kamar, harga, lokasi, dan kontak informasi Lava View Lodge

5 Rekomendasi Penginapan Dekat Gunung Bromo, Ada yang Baru Opening!tipe kamar suite di Lava View Lodge (dok. Lava View Lodge)

Tipe kamar untuk 2 pax ada superior room, deluxe room dan bungalow. Kemudian 3 pax ada tipe suite room dan bungalow triple, sedangkan 4 pax ada family room dan cottage. Harganya mulai Rp800.000 sampai Rp3.000.000 dan sudah termasuk sarapan.

Lokasi : Cemorolawang, Ngadisari, Kec. Sukapura, Kab. Probolinggo

Kontak Informasi : 081249808182@lavaview.hotel (instagram)

4. Plataran Bromo

5 Rekomendasi Penginapan Dekat Gunung Bromo, Ada yang Baru Opening!Plataran Bromo (instagram.com/plataran.bromo)

Plataran Bromo memiliki konsep yang memadukan petualangan dan hiburan. Ada banyak  fasilitas dan aktivitas seru dan tak terlupakan bisa dilakukan dan banyak juga artis yang memilih menginap disini.

Plataran Bromo juga menawarkan fasilitas berbayar seperti berkeliling dengan kuda, piknik di campervan atau di kawasan Bromo, serta membuat selai buah bersama chef dan masih banyak lagi.

Tipe kamar, harga, lokasi, dan kontak informasi Plataran Bromo

5 Rekomendasi Penginapan Dekat Gunung Bromo, Ada yang Baru Opening!Plataran Bromo (instagram.com/plataran.bromo)

Plataran Bromo memiliki 2 jenis penginapan yakni house resort dan suites. Di house resort ada tipe founder's home, deluxe, deluxe family, deluxe attic dan mezanine. Selanjutnya di suites ada suite, platinum suite dan presidental suite. 

Harga di website www.plataran.com lebih murah jika dibandingkan dengan harga di aplikasi travel, pilihan harganya mulai Rp2.800.000 sampai Rp20.000.000 sesuai dengan tipe kamar pilihanmu.

Lokasi : Wonopolo, Ngadiwono, Kec. Tosari, Kab. Pasuruan

Kontak Informasi : 081216669292 (whatsapp)@plataran.bromo (instagram)

5. Manis Ae Cabin & Resto

5 Rekomendasi Penginapan Dekat Gunung Bromo, Ada yang Baru Opening!Manis Ae Cabin and Resto Bromo (instagram.com/manisaebromo)

Manis Ae Cabin & Resto yang mulai beroperasi April 2024 ini menyajikan penginapan modern dengan konsep kabin dan restoran yang menghadirkan makanan-makanan dengan cita rasa yang authentic. Kalau ingin berkunjung ke restonya tanpa menginap juga bisa. Jam buka resto dimulai jam 10.00-13.00 WIB dan 15.00-20.00 WIB. 

Tipe kamar, harga, lokasi, dan kontak informasi Manis Ae Cabin

5 Rekomendasi Penginapan Dekat Gunung Bromo, Ada yang Baru Opening!Tipe kamar Family Cabin di Manis Ae (instagram.com/manisaebromo)

Lokasi Manis Ae Cabin berada di daerah pertanian yang menggunakan pupuk organik, jadi pada masa pemupukan maka lalat akan datang tapi tidak lama. Tipe kamarnya ada Family Cabin dengan harga mulai dari Rp2.000.000 dan Single Cabin mulai Rp1.300.000.

Lokasi : Dusun I, Jetak, Kec. Sukapura, Kabupaten Probolinggo

Kontak Informasi : 082231000021 (whatsapp)@manisaebromo (instagram)

Dari rekomendasi penginapan yang sudah disebutkan di atas, harganya sepadan dengan pengalaman yang akan kalian dapatkan. Gimana, tertarik mau coba di penginapan dekat Gunung Bromo yang mana nih?

Baca Juga: 5 Desa Wisata di Sekitar Bromo, Bak Liburan di Negeri Atas Awan

Aghni Rizkika Destivani Photo Writer Aghni Rizkika Destivani

Guru TK yang ingin berbagi info bermanfaat melalu tulisan

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Febrianti Diah Kusumaningrum

Berita Terkini Lainnya