TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

6 Destinasi Wisata ala Marsha Aruan yang Cocok untuk Pecinta Alam

Alam Indonesia memang yang terbaik!

Instagram.com/aruanmarsha

Memiliki moto ‘travel so you can see the world, not so the world can see you’ membuat Marsha Aruan selalu menyempatkan diri untuk berwisata. Tidak melulu wisata ke luar negeri seperti Korea dan Jepang, Marsha juga suka mengunjungi destinasi wisata dalam negeri yang keelokannya tidak kalah dibanding di luar.

Nah, untuk kamu yang sedang menyusun itinerary, destinasi wisata ala Marsa Aruan ini bisa kok jadi inspirasi.

1. Pantai Ngurtafu, Maluku Tenggara

instagram.com/aruanmarsha

Pantai Ngurtafur berada di kepulauan Maluku. Dengan pasir putih dan pemandangan birunya air yang eksotis, menjadikan pantai ini sebagai pantai terindah di Maluku. Selain pasir putih dan air bening, hal lain yang bisa ditemukan di pantai ini adalah adanya gerombolan burung bangau yang sedang mencari ikan.

Pantai Ngurtafur berlokasi di Pulau Warbal. Untuk mencapainya, kamu harus terbang dahulu ke kota Ambon, baru kemudian mengambil penerbangan lanjutan menuju Kota Tual di Maluku Tenggara.

2. Pink Beach di Pulau Komodo

instagram.com/aruanmarsha

Marsha Arusan suka berwisata ke Kawasan Taman Nasional Komodo, Nusa Tenggara Timur. Selain mengunjungi hewan langka yang hanya ada di pulau tersebut, dia juga gemar bertualang di salah satu pantai yang ada di pulau tersebut, yatu Pink Beach.  

Seperti namanya, pantai ini memiliki pasir berwarna merah muda. Selain pemandangan laut dan pasir, kamu juga bisa melakukan aktivitas air seperti snorkeling dan diving. Pulau Komoso memiliki keragaman biota laut yang mengaggumkan, sehingga mengamatinya dari dekat bisa menjadi aktivitas wisata yang menyenangkan.

Baca Juga: 5 Destinasi Wisata Bernuansa Mistis di Yogyakarta, Berani Coba?

3. Pulau Nusa Penida

instagram.com/aruanmarsha

Selain Pulau Bali, Marsha Aruan juga gemar berpetualang hingga ke Pulau Nusa Penida. Beberapa objek wisata yang terkenal di sana di antaranya adalah Kelingking Beach dan Angel Billabong.

Untuk mencapai pulau ini, kamu harus terbang ke Denpasar terlebih dahulu. Setelah itu, kamu bisa menyeberang ke pulau dengan menggunakan kapal lewat dermaga yang ada di sepanjang Pantai Sanur serta Pelabuhan Padang Bai.

4. Pulau Kelor, Labuan Bajo

instagram.com/aruanmarsha

Seluruh dunia sudah mengakui kalau Labuan Bajo memiliki keindahan alam yang mempesona. Sebut saja Pulau Padar. Selain itu, ada pula Pulau Kelor. Kedua objek wisata tersebut juga tidak luput dari perhatian Marsha Aruan. Bersama beberapa teman, Marsha mengunjungi Labuan Bajo sekitar pertengahan tahun 2019.

5. Likupang

instagram.com/aruanmarsha

Menjadi salah satu dari lima destinasi wisata super prioritas, membuat Likupang sebagai salah satu tempat yang wajib dikunjungi. Likupang berada di kabupaten Minahasa Utara, provinsi Sumatera Utara. Beberapa objek wisata yang kamu temui di sini, di antaranya Pantai Pulisan, Pantai Paal, Pulau Lihaga, dan juga Pulau Gangga.

Baca Juga: Beda Agama, 9 Momen Kompak Marsha Aruan & El Rumi Halalbihalal

Verified Writer

Suarcani

Penulis yang seringkali baper dengan kisah karangannya sendiri.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya