TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

6 Festival Menarik di Macau, Sayang untuk Kamu Lewatkan!

Referensi liburan hingga akhir tahun nih!

macaubusiness.com

Macau merupakan salah satu tempat menarik dan sayang untuk kamu lewatkan ketika ingin berlibur. Tidak hanya wisatanya yang menarik untuk di kunjungi, namun festival-festival menarik juga sering di adakan.

Banyak hal yang bisa kamu pelajari dari festival ini karena sejarah di Macau tidak lepas dari pengaruh Portugis. Tak heran, banyak festival yang memadukan kedua unsur yang berbeda.

Penasaran festival apa saja yang bisa kamu nikmati di sana?

1. Feast Of Na Tcha

macaomagazine.net

Festival yang berlangsung sekitar bulan Juni ini diadakan untuk memperingati kelahiran dari putra raja. Biasanya upacara peringatan ini diadakan di Na Tcha Temple dan Na Tcha Ancient Temple. Selain itu juga terdapat parade yang memeriahkan festival ini.

Penasaran seperti apa serunya festival ini?

2. Feast of The Hungry Ghost

legacyoftaste.com

Salah satu festival menarik yang bisa kamu lihat atau bisa kamu coba ikuti adalah The Hungry Ghost. Festival yang biasa diadakan setiap tanggal 14 Agustus ini mempunyai daya tarik tersendiri bagi beberapa wisatawan. Berani mengikutinya?

Baca Juga: 7 Destinasi Terfavorit di Macau, Bisa untuk Liburan Paskah Nih!

3. Macau International Fireworks Display

theculturetrip.com

Salah satu festival kembang api terbesar di dunia bisa kamu nikmati saat kamu liburan ke Macau. Festival ini biasanya diadakan antara bulan September hingga awal Oktober. Menikmati festival kembang api bersama dengan orang tercinta pasti akan memberikan kesan tersendiri.

4. The Mid-Autum Festival

bkpk.me

Salah satu festival yang tidak boleh kamu lewatkan saat liburan di Macau adalah The Mid-Autum Festival. Kamu bisa menikmati keseruan festival ini pada bulan September. Festival ini menjadi salah satu festival yang menarik untuk dikunjungi bersama dengan keluarga.

5. The Lusofonia Festival

macaulifestyle.com

Ketika kamu berlibur ke Macau, kamu bisa menikmati keseruan dari festival yang satu ini. Ya, The Lusofonia Festival merupakan kegiatan yang diadakan biasanya sekitar tiga hari pada bulan Oktober. Dalam festival ini kamu bisa menikmati budaya dari Portugis meliputi adat, musik, tarian hingga makanan ada di sana.

Ikut memeriahkan festival sekaligus belajar budaya asing tidak ada salahnya bukan?

Baca Juga: Berlibur ke Australia, 7 Festival Menarik Ini Patut Kamu Kunjungi Lho!

Verified Writer

andari purnamawati

Member IDN Times Community ini masih malu-malu menulis tentang dirinya

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya