TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

10 Museum Penyimpanan Senjata di Indonesia yang Wajib Kamu Ketahui!

#IDNTimesTravel Tempatnya kece dan estetik ya

Museum Keprajuritan Indonesia, Jakarta Timur (instagram.com/liha_nj)

Gak selalu membosankan, museum bisa jadi alternatif wisata yang menyenangkan. Cocok dikunjungi buat kamu pencinta sejarah maupun kamu yang hobi fotografi. Apalagi buat kamu yang suka liburan sembari memperkaya wawasan.

Banyak museum di Indonesia yang bisa kamu kunjungi, salah satunya museum penyimpanan senjata. Museum tersebut berisi benda-benda saksi sejarah perjuangan rakyat Indonesia melawan penjajah.

Di antaranya seperti 10 museum penyimpanan senjata di Indonesia yang wajib kamu ketahui!

1. Museum Satriamandala di Jakarta Selatan sudah ada sejak 1972. Koleksinya berupa senjata ringan hingga berat, atribut tentara, rudal, dan pesawat

Museum Satriamandala, Jakarta Selatan (instagram.com/eugeneharsamto)

2. Bangunan Museum Polri di Jakarta Selatan bergaya 1970-an dengan kesan klasik. Selain koleksi senjata, terdapat ruang kepahlawanan, ruang penegakan hukum, bahkan kids corner

Museum Polri, Jakarta Selatan (instagram.com/onta.apps)

3. Museum Keprajuritan Indonesia di Jakarta Timur memiliki bangunan berbentuk benteng yang dikelilingi air. Koleksinya berupa aneka senjata, patung pahlawan, hingga pakaian perang

Museum Keprajuritan Indonesia, Jakarta Timur (instagram.com/liha_nj)

4. Museum PETA dibangun pada 1745 di Bogor. Beragam bentuk senjata yang pernah digunakan para tentara PETA tersimpan di sini. Ada pula patung pahlawan hingga beragam diorama

Museum PETA, Bogor (instagram.com/rentalhiace_depok)

5. Museum Perjuangan di Bogor adalah museum tertua dan terlengkap di Indonesia. Museum yang sudah ada sejak 1957 ini disebut Gudang Senjata, seperti bambu runcing, pistol, dan samurai

Museum Perjuangan, Bogor (instagram.com/aftokratorbatavia96)

Baca Juga: 10 Museum Islam Paling Unik di Dunia, Kamu Pernah ke Sini?

6. Museum Mandala Wangsit Siliwangi di Bandung sudah ada sejak 1966. Menyimpan beragam jenis senjata tradisional, seperti pedang bambu, kujang, keris, senjata api, hingga kendaraan militer

Museum Mandala Wangsit Siliwangi, Bandung (instagram.com/mandalawangsit_museum)

7. Museum Brawijaya di Malang berdiri sejak 1968. Menyimpan beragam senjata yang cukup lengkap yang digunakan pada era perjuangan kemerdekaan. Ada meriam dan tank juga, lho

Museum Brawijaya, Malang (instagram.com/janedoeisliving)

8. Museum Pusat TNI AD Dharma Wiratama telah ada sejak 1980 di Yogyakarta. Selain koleksi senjata perang besar pada masa lalu, kamu bisa melihat replika dapur umum saat zaman perang di sini

Museum Pusat TNI AD Dharma Wiratama, Yogyakarta (instagram.com/freddywally)

9. Museum Perjuangan Mandala Bhakti di Semarang diresmikan pada 1985. Berbagai benda dan senjata yang digunakan dalam pra dan pascaperjuangan kemerdekaan disimpan di sini

Museum Perjuangan Mandala Bhakti, Semarang (instagram.com/andiprayitno55)

Baca Juga: 9 Museum Seks Terpopuler di Dunia, Bikin Penasaran Mengunjunginya

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya